bogorplus.id- Mahkota Binokasih sudah tiba dan akan bermalam di Kabupaten Bogor, Senin (21/4). Kedatangan mahkota pajajaran itu disambut langsung oleh Bupati Bogor Rudy Susmanto.
Rudy Susmanto, begitu semangat dalam menyambut Mahkota Binokasih Sanghyang Pake itu. Usut punya usut ternyata, ia memiliki trah dari Keraton Sumedang Larang.
Hal itu dikatakan langsung Radya Anom Luky Djohari Soemawilaga dari Keraton Sumedang Larang.
“Bicara mahkota, bicara juga tentang leadership. Alhamdulillah hari ini, di kesempatan yang baik ini, Kabupaten Bogor dipimpin bupati yang juga sekaligus beliau putra trah dari Sumedang Larang,” ujarnya.
Maka itu, ia menitipkan pesan agar Rudy Susmanto menjunjung tinggi nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Mahkota Binokasih Sanghyang Pake.
Ia mengungkapkan, Binokasih berarti pembina kasih sayang. Kemudian Sanghyang Pake berarti nilai kasih sayang harus dipergunakan atau dipakai sebagai nilai tertinggi dalam kehidupan sehari-hari, maupun sosial kemasyarakatan serta berbangsa dan bernegara.
“Maka dalam kesempatan baik ini, kami titip spirit, keagungan, kemuliaan esensi dari mahkota, nilai kasih sayang harus digunakan dalam kepemimpinan. Yaitu, Bupati bisa membawa masyarakat sejahtera, gemah ripah loh jinawi, sejahtera, aman, kondusif,” katanya.
Bupati Bogor Rudy Susmanto, merasa kembali dilantik oleh Kerajaan Pajajaran, usai Mahkota Binokasih Sanghyang Pake, menyambangi Kabupaten Bogor, Senin, 21 April 2025.
“Kami dilantik tanggal 20 Februari 2025. Hari ini, 21 April 2025, terima kasih secara batiniah saya dan Pak Ade Ruhandi dilantik kembali oleh Kerajaan Pajajaran. Hatur Nuhun,” ungkap Rudy Susmanto.
Menurutnya, Mahkota Binokasih akan memberi pandangan baru pada Rudy Susmanto tentang filosofi dalam membangun Kabupaten Bogor, dalam lima tahun ke depan.
Rudy juga mengucap terima kasih pada Keraton Sumedang Larang, usai Mahkota Binokasih kembali menginjak Bumi Tegar Beriman setelah sekian ratus tahun tak singgah.
“Kami mengucap terima kasih. Kami bukan sekedar melihat sebuah mahkota. Tapi terima kasih atas dukungan yang diberikan Keraton Sumedang Larang kepada saya Rudy Susmanto dan Pak Ade Ruhandi untuk diberi amanah memimpin masyarakat Kabupaten Bogor,”pungkasnya.