Breaking News
light_mode
Trending Tags

Dedie A. Rachim dan DPRD Kota Bogor Perkuat Kolaborasi Pemberantasan Korupsi

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menekankan pentingnya memperkuat komitmen antara pemerintah daerah dan lembaga legislatif dalam mencegah dan memberantas korupsi.

Pernyataan ini ia sampaikan setelah menghadiri Rapat Koordinasi Peningkatan Kerjasama dalam Pemberantasan Korupsi antara Pemerintah Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) se-Jawa Barat, yang dilaksanakan di Gedung Pakuan, Jalan Otto Iskandardinata No.1, Kota Bandung, Rabu (4/6/2025).

Pemerintah Kota Bogor beserta DPRD Kota Bogor menegaskan komitmennya untuk memperkuat kolaborasi dalam mencegah dan memberantas korupsi.

“Kami bersama DPRD Kota Bogor, diminta berkomitmen oleh Gubernur Jawa Barat untuk terus menindaklanjuti komitmen terhadap pencegahan dan pemberantasan korupsi,” ungkap Dedie Rachim.

Dedie Rachim juga menekankan bahwa komitmen ini menjadi wujud keseriusan seluruh elemen pemerintahan di daerah untuk menciptakan pengelolaan pemerintahan yang bebas dari praktik korupsi.

Ia berpendapat bahwa upaya pencegahan korupsi harus diawali dari penerapan sistem yang baik, mencakup proses perencanaan hingga penganggaran daerah.

“Pencegahan korupsi ini dimulai dari perencanaan sistem yang baik dan penganggaran yang baik. Kalau semua aspek itu terpenuhi tentu kita bisa mengurangi potensi korupsi,” jelas Dedie Rachim.

Ia juga menekankan pentingnya komitmen ini sebagai suatu kesempatan bersama yang perlu disepakati untuk mencegah dan memberantas korupsi.

“Ini adalah momentum bersama, bahwa kita semua menandatangani kesepahaman untuk mencegah dan memberantas korupsi,” tegasnya.

Di kesempatan yang sama, Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, berharap agar semua daerah di Jawa Barat dapat membangun pemerintahan yang adil dan sejahtera.

“Mudah-mudahan seluruh wilayah di Jawa Barat bisa membangun pemerintahan yang berkeadilan dan melahirkan kesejahteraan. Dari mulai bupati, wakil bupati, wali kota dan wakil wali kota, sekda serta seluruh aparatnya dapat bekerja dengan baik, tidak meninggalkan problem hukum,” kata Dedi Mulyadi.

Dalam rapat tersebut, para kepala daerah dan ketua DPRD se-Jawa Barat setuju pada beberapa poin komitmen antikorupsi.

Di antaranya adalah melaksanakan tugas dengan transparansi dan akuntabilitas, menjunjung tinggi intergritas lembaga, memastikan proses perencanaan dan penganggaran terhindar dari intervensi, memperkuat fungsi pengawasan dan pengendalian untuk menciptakan pengelolaan pemerintahan yang bersih dan bebas dari KKN, serta bekerjasama dengan pemangku kepentingan dalam upaya pemberantasan korupsi.

Rapat koordinasi ini juga dihadiri oleh pimpinan DPRD provinsi dan kabupaten/kota, perwakilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), serta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Kegiatan ini merupakan bagian dari usaha bersama untuk mewujudkan pengelolaan pemerintahan yang efektif, efisien, dan berintegritas di Jawa Barat.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gara-gara Cas Hp, Rumah Dua Lantai di Tanah Baru Terbakar

    Gara-gara Cas Hp, Rumah Dua Lantai di Tanah Baru Terbakar

    • calendar_month Kam, 4 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogoplus.id-Rumah dua lantai di Kamlung Sidang Sari, Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, ludes terbakar, Kamis (4/20). Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Bogor, Agung Prihanto, mengatakan kebakaran diduga dipicu oleh ponsel yang tengah di-cas di lantai dua rumah tersebut. “Dari keterangan saksi, sumber api pertama kali terlihat di area lantai […]

  • 5 Kegiatan yang Bisa Dilakukan di Kawasan Hutan Mangrove PIK

    5 Kegiatan yang Bisa Dilakukan di Kawasan Hutan Mangrove PIK

    • calendar_month Jum, 26 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Hutan Mangrove PIK (Pantai Indah Kapuk) berada tepat di Jakarta Utara. Tempat ini sempat terkenal karena sering dijadikan spot foto. Selain itu, tempat ini jga bisa kalian nikmati sejuk dan asrinya kawasan hutan bau yang hijau. Hanya perlu membayar tiket masuk sebesar RP25 ribu per-orang, kalian bisa memanjakan mata dan menghilangkan penat dari […]

  • DPRD Kabupaten Bogor Dukung Penuh Program “Satu Kecamatan Satu Hutan ”

    DPRD Kabupaten Bogor Dukung Penuh Program “Satu Kecamatan Satu Hutan ” 

    • calendar_month Sab, 25 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- DPRD Kabupaten Bogor menyatakan dukungan penuh terhadap program “Satu Kecamatan Satu Hutan Kota” yang tengah digagas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, mengatakan pihaknya akan mendukung penuh pelaksanaan program tersebut sepanjang pemerintah daerah dapat memastikan ketersediaan lahan di setiap kecamatan. “Kalau kita lihat dari kebutuhan, saya kira kalau hutan kotanya […]

  • Sugiat Dukung Langkah Impas dalam Berantas Narkotika dan Hp di Lapas

    • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Wakil Ketua Komisi XII DPR RI, Sugiat Santoso, memberikan dukungan penuh terhadap langkah tegas yang diambil oleh Menteri Imigrasi dan Permasyarakatan (Impas), Agus Andriano, dalam upaya pemberantasan narkotika dan telepon genggam di lembaga pemasyarakatan (lapas). Sugiat menyatakan, “Razia HP dan narkoba merupakan langkah preventif dan progresif secara konsisten dan berkelanjutan tentu sangat kami […]

  • 5 Cara Mendapatkan Tidur yang Berkualitas

    5 Cara Mendapatkan Tidur yang Berkualitas

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Tidur yang tidak berkualitas adalah masalah yang cukup sering terjadi. Namun, terdapat berbagai metode untuk membantu Anda mendapatkan tidur yang lebih baik. Tidur yang nyenyak tidak hanya berkontribusi untuk meningkatkan kualitas tidur tetapi juga mendukung kesehatan mental dan fisik. Berbagai studi menunjukkan bahwa kurang tidur atau tidur yang tidak berkualitas dapat mengakibatkan penurunan […]

  • DPRD Kota Bogor Ultimatum Dishub Soal Keberlanjutan Program Biskita Trans Pakuan

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Keberlanjutan program Biskita Trans Pakuan menjadi perhatian serius Dewan Perwakilan Rakrat Daerah (DPRD) Kota Bogor. Hal ini menyusul keputusan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) untuk tidak lagi memperpanjang subsidi bagi program tersebut. Wakil Ketua I DPRD Kota Bogor, M. Rusli Prihatevy, mendesak Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor segera menyusun skenario […]

expand_less