Breaking News
light_mode
Trending Tags

Walkot Depok Izinkan ASN Gunakan Mobil Dinas Untuk Mudik

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Wali Kota Depok, Supian Suri, tampaknya tak terlalu mengkhawatirkan perdebatan mengenai izin penggunaan mobil dinas oleh aparat sipil negara (ASN) saat mudik Lebaran 2025.

“Tak  apa-apalah,” ucap Supian sambil tersenyum di acara open house yang berlangsung pada hari ketiga di kediamannya di Jalan Pondok Rajeg, RT 002 RW 03, Kelurahan Jatimulia, Kecamatan Cilodong, yang dikutip pada Jumat, 4 April 2025.

Supian menjelaskan bahwa izin untuk menggunakan mobil dinas (modis) selama mudik Idulfitri 1446 Hijriah tercantum dalam Surat Edaran (SE) Nomor 356/162/Irda/2025, yang diterbitkan pada 25 Maret 2025.

“Boleh membawa kendaraan dinas untuk mudik. Silakan mudik membawa modis,” jelas Supian.

Namun, ia menekankan bahwa ada syarat yang harus dipatuhi, yakni kendaraan inventaris pemerintah tidak boleh mengalami kerusakan, lecet, atau hilang.

“Kendaraan dinas boleh digunakan untuk mudik Idulfitri, tetapi aset negara tersebut harus dijaga agar tidak mengalami kerusakan atau hilang,” terangnya.

Di tempat yang terpisah, Sekretaris Daerah Kota Depok, Nina Suzana, menegaskan bahwa tidak semua ASN di Kota Depok memiliki kendaraan pribadi, sementara penghasilan mereka tergolong rendah. Sesuai dengan ketentuan, kendaraan dinas, baik mobil maupun motor, seharusnya digunakan untuk kepentingan tugas.

“Namun, karena mudik sudah menjadi bagian dari budaya, Wali Kota Depok Supian Suri memberikan kebijakan yang membolehkan penggunaan mobil dinas untuk mudik,” ungkap Nina.

Ia menambahkan bahwa kebijakan ini diambil agar ASN dapat menikmati libur Lebaran dengan lebih nyaman.

“Pada prinsipnya, kendaraan dinas digunakan untuk tugas. Namun, khusus musim mudik ini, kami mengizinkan ASN memanfaatkannya agar bisa pulang ke kampung halaman dengan lebih tenang,” jelasnya.

Kebijakan ini mendapatkan respons positif dari ASN Kota Depok. Dengan adanya izin ini, mereka dapat melakukan perjalanan mudik dengan lebih nyaman tanpa harus bergantung pada transportasi umum yang seringkali penuh saat Lebaran tiba.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Saluran Irigasi Ciseeng Jebol, Ratusan Ribu Ikan Lele dan Ikan Bawal Milik Warga Hanyut

    Saluran Irigasi Ciseeng Jebol, Ratusan Ribu Ikan Lele dan Ikan Bawal Milik Warga Hanyut

    • calendar_month Sel, 30 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Saluran irigasi di Kampung Malang Nengah, Desa dan Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, jebol pada Selasa, (30/12/2025) pagi. Peristiwa ini mengakibatkan ratusan ribu ekor ikan milik warga hanyut terbawa arus sampai menyebabkan kerugian besar. “Sekitar pukul 08.00 WIB, memang sebelumnya kami sudah khawatir karena debit air sudah melewati dermaga irigasi,” ungkap Sahrudin, salah satu […]

  • BMKG Melaporkan GRIB Jaya, Tindakan Pendudukan Aset Negara Tanpa Izin

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Badan Meteorologi, dan Geofisika (BMKG) telah melaporkan organisasi masyarakat GRIB Jaya ke Polda Metro Jaya karena dugaan tindakan pendudukan aset negara tanpa izin. Laporan tersebut disampaikan melalui surat dengan nomor e. T/PL. 04.00/001/KB/V/2025 yang berisi permohonan perlindungan terhadap aset tanah BMKG seluar 127.780 meter persegi di Kelurahan Pondok Betung, Kota Tangerang Selatan, Banten. […]

  • 16 Oleh-Oleh Khas Bogor, Bisa Dijadikan Souvenir

    16 Oleh-Oleh Khas Bogor, Bisa Dijadikan Souvenir

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Ada banyak jenis oleh-oleh khas dari Bogor yang bisa dibeli sebagai souvenir, baik saat kita berkunjung ke Kabupaten Bogor maupun Kota Bogor. Di akhir pekan, jalan-jalan di pusat Kota Bogor dan jalur Puncak di Kabupaten Bogor biasanya sangat ramai dengan kendaraan dari Jakarta. Berlibur terasa tidak lengkap tanpa membawa oleh-oleh. Berikut ini adalah […]

  • 4 Pengamen di Kota Bogor Jadi Tersangka Akibat Keroyok Remaja

    4 Pengamen di Kota Bogor Jadi Tersangka Akibat Keroyok Remaja 

    • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Polresta Bogor Kota menetapkan empat pengamen jalanan sebagai tersangka kasus pengeroyojan terhadap seorang remaja. Peristiwa itu terjadi di kawasan depan Mall Botani Square, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, beberapa waktu lalu. Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Ali Riznaldy Nugroho mengatakan, tiga orang pengamen sudah berhasil ditangkap. “Dari empat pelaku, tiga orang telah berhasil […]

  • Bupati Rudy Susmanto Apresiasi BNPB RI Sukses Modifikasi Cuaca di Kabupaten Bogor

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto mengapresiasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI karena berhasil menjalankan modifikasi cuaca. “Per hari ini BNPB RI sudah melakukan terbang dari siang hari tadi untuk melakukan modifikasi cuaca,” kata Rudy di Kantor BPBD Kabupaten Bogor, Cibinong, Selasa (4/3) malam. Menurut Rudy, berdasarkan prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika […]

  • Pantau Arus Mudik Lewat Udara, Bupati Bogor Sebut Tiga Wilayah Kabupaten Bogor Aman 

    • calendar_month Kam, 27 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor, Rudy Susmanto memantau arus mudik di wilayahnya lewat udara menggunakan Helikopter milik Lanud Atang Sendjaja, Kamis 27 Maret 2025. Rudy menjelaskan, dirinya bersama stakeholder lain, memantau arus mudik di tiga wilayah yakni Kabupaten Bogor bagian Barat, Timur dan Selatan. Politisi partai Gerindra itu mengaku bahwa ketiga wilayah di Kabupaten Bogor itu masih […]

expand_less