Breaking News
light_mode
Trending Tags

Siapa Suami Rahayu Saraswati? Ini Kehidupan Pribadi Keponakan Prabowo yang Mundur dari DPR RI

  • account_circle Dheza
  • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Bogorplus.id – Keputusan mengejutkan datang dari Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, politisi Partai Gerindra sekaligus keponakan Presiden Prabowo Subianto.

Melalui unggahan video di akun Instagram pribadinya, Rahayu menyampaikan pengunduran dirinya sebagai anggota DPR RI pada Rabu, 10 September 2025.

Ia yang menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi VII DPR RI mengakui, pernyataannya dalam sebuah podcast di YouTube Antara TV On The Record pada 28 Februari 2024 telah memicu kegaduhan publik.

Ucapan yang berada di menit ke-25 hingga menit ke-27 dari podcast tersebut dianggap menyinggung dan menyakiti perasaan masyarakat.

Dalam pernyataannya, dia menjelaskan, pernyataannya dipotong dan disebarkan secara tidak utuh sehingga menimbulkan salah persepsi.

Dirinya menegaskan, tidak pernah bermaksud merendahkan perjuangan masyarakat, khususnya anak muda yang tengah berusaha menghadapi kesulitan hidup.

“Tidak ada maksud maupun tujuan dari saya sama sekali untuk meremehkan bahkan merendahkan upaya dan usaha masyarakat. Saya memahami betul bahwa untuk memulai usaha tidaklah mudah,” ujar Rahayu.

Rahayu mengakui dirinya memiliki privilege besar karena berasal dari keluarga berpengaruh, yang membuatnya lebih mudah memulai bisnis.

Karena itu, ia menyampaikan permintaan maaf dan menegaskan siap menanggung sepenuhnya kesalahan tersebut.

“Saya paham bahwa kata-kata saya telah menyakiti banyak pihak, terutama yang saat ini masih berjuang menghidupi keluarganya, bahkan untuk masih bisa bertahan hidup. Dengan ini, saya menyatakan pengunduran diri saya sebagai anggota DPR RI kepada fraksi Partai Gerindra,” tuturnya.

Siapa Suami Rahayu Saraswati?

Publik kemudian menyoroti kehidupan pribadi Rahayu, termasuk sosok pendamping hidupnya.

Pada 24 Agustus 2014, ia menikah dengan Harwendro Adityo Dewanto, yang akrab disapa Didit, dalam sebuah upacara pernikahan di Puri Arsari, Bali.

Pernikahan itu dihadiri keluarga besar dan kerabat dekat, termasuk pamannya, Prabowo Subianto.

Dari pernikahan tersebut, Sara saapaan karibnya itu dikaruniai dua anak.

Kehidupan rumah tangganya berjalan harmonis, beriringan dengan kiprahnya sebagai politikus, aktivis, sekaligus ibu.

Selain dikenal sebagai keponakan Prabowo, Rahayu Saraswati juga punya rekam jejak panjang di dunia publik.

Dia sendiri sebelumnya menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2014–2019 dan aktif memperjuangkan hak-hak perempuan, serta perdagangan manusia.

  • Penulis: Dheza

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jangan Anggap Sepele, Berikut 8 Hal yang Wajib Disiapkan Sebelum Menikah

    Jangan Anggap Sepele, Berikut 8 Hal yang Wajib Disiapkan Sebelum Menikah

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pernikahan tentunya harus memiliki persiapan yang akan berpengaruh pada keberlanjutan dan kebahagiaan sebagai sepasang suami istri. Berikut kami sajikan beberapa hal yang perlu disiapkan sebelum melanjutkan pernikahan. 1. Komunikasi dan Kepastian Sebelum benar-benar memustuskan untuk menikah, membahas masa depan Bersama calon pasangan sangat penting. Komunikasi yang baik akan memberikan harapan, nilai-nilai, serta tujuan […]

  • Makna dan Manfaat Rukun Iman bagi Umat Islam

    Makna dan Manfaat Rukun Iman bagi Umat Islam

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Rukun iman terdiri dari dua kata, yaitu rukun dan iman. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata rukun berarti dasar, sedangkan iman memiliki makna keyakinan dan kepercayaan kepada Allah, nabi, kitab, dan lainnya. Dari definisi-definisi tersebut, kita dapat menarik kesimpulan bahwa rukun iman adalah keyakinan dan kepercayaan yang menjadi fondasi kehidupan bagi umat […]

  • Pemkot Bogor Pastikan Rehabilitasi Tahap Pertama GOR Pajajaran Rampung 100 Persen

    Pemkot Bogor Pastikan Rehabilitasi Tahap Pertama GOR Pajajaran Rampung 100 Persen

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor telah memastikan bahwa pengerjaan tahap awal rehabilitasi GOR Pajajaran telah rampung 100 persen. Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menyatakan bahwa pengerjaan tahap pertama rehabilitasi GOR Pajajaran mencakup perbaikan area Kolam Renang Mila Kencana, Gedung Indoor A, GOR B, lapangan rumput dan lintasan atletik Stadion Pajajaran, serta Lapangan Basket, […]

  • Ini Ciri-ciri Pinjol Ilegal Menurut OJK, Jangan Sampai Tertipu!

    Ini Ciri-ciri Pinjol Ilegal Menurut OJK, Jangan Sampai Tertipu!

    • calendar_month Kam, 7 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Sejak 2016 hingga Agustus 2023, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) telah menutup lebih dari 14. 297 situs yang menyediakan produk keuangan ilegal, termasuk aplikasi pinjaman online yang tidak resmi. Namun, ada kemungkinan masih ada aplikasi pinjaman online tidak resmi yang bisa menjerat konsumen dengan janji pinjaman yang cepat dan mudah. Dalam menjalankan aksinya, […]

  • BKNDI Sebut Program MBG Tak Libatkan Tenaga Rumahan 

    • calendar_month Kam, 23 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Badan Komunikasi Nasional Desa Indonesia (BKNDI) menyampaikan, tidak melibatkan tenaga rumahan untuk melaksanakan pembagian program Makan Bergizi Gratis. Makan Bergizi Gratis (MBG) sebagai salah satu program yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto untuk pemenuhan gizi bagi generasi bangsa. Ketua Umum BKNDI, Isra A Sanaky mengaku telah berpengalaman dalam program pembagian makanan dalam skala besar. […]

  • Pemkab Bogor Bakal Tata PKL, Bupati Pastikan Pedagang Tetap Dapat Mata Pencarian 

    • calendar_month Sel, 15 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor berencana akan melakukan penataan Pedagang Kaki Lima (PKL) di seluruh pasar hingga area Stadion Pakansari. Bupati Bogor, Rudy Susmanto mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan rapat tindak lanjut dari penanganan PKL tersebut. Kata Rudy, tujuan dari penataan PKL itu untuk memastikan masyrakat dapat berjualan ditempat yang aman dan nyaman. “Terkait […]

expand_less