Breaking News
light_mode
Trending Tags

Sejarah dan Perbedaan Utama Antara Katolik dan Kristen

  • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
  • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Sebagian orang masih beranggapan bahwa Kristen dan Katolik adalah dua agama yang serupa. Meski keduanya meyakini bahwa hanya ada satu Tuhan, sebenarnya ada sejumlah perbedaan penting antara Katolik dan Kristen. Agama Kristen terbagi menjadi tiga cabang utama, yaitu Kristen Katolik, Kristen Protestan, dan Kristen Ortodoks.

Perbedaan Katolik dan Kristen

Perbedaan antara Katolik dan Kristen berakar pada sejarah ketika Pendeta Martin Luther King memilih untuk meninggalkan ajaran Katolik pada abad ke-8 Masehi. Sebagaimana dipaparkan dalam Kamus Sejarah Gereja oleh Frederiek Djara Wellem, 2004, Martin Luther dan pengikutnya memutuskan untuk mendirikan cabang baru yang disebut Kristen Protestan.

Beberapa perbedaan antara Katolik dan Kristen, antara lain:

1. Perbedaan Penerimaan Paus

Dalam agama Katolik, umatnya mengakui Paus sebagai pemimpin mereka hingga sekarang. Sebaliknya, umat Kristen tidak menganggap Paus sebagai otoritas tertinggi dalam kepercayaan mereka.

2. Perbedaan Kitab Suci

Umat Katolik memiliki 12 kitab tambahan yang disebut kitab Deutro-Kanonika. Sementara itu, dalam agama Kristen, 12 kitab tambahan tersebut tidak ada.

3. Perbedaan Pengakuan Santo

Umat Katolik sangat menghormati orang-orang kudus yang dikenal sebagai Santo dan Santa, baik untuk lelaki maupun perempuan. Nama-nama orang kudus Katolik sering digunakan untuk nama gereja dan nama baptis, seperti Thomas, Maria, Anastasya, Bernadette, Benedictus, Yohanes, dan sebagainya. Di sisi lain, umat Kristen tidak mengakui adanya orang kudus, dan dalam pemilihan nama baptis, mereka cenderung menggunakan nama-nama para Nabi seperti Samuel, Abraham, Adams, David, dan lainnya.

4. Perbedaan Sakramen

Dalam agama Katolik, terdapat tujuh jenis sakramen, yaitu:

  • Baptis
  • Sakramen Krisma
  • Ekaristi
  • Pentahbisan
  • Pernikahan
  • Pengakuan dosa
  • Pengurapan orang sakit

Sementara dalam tradisi Kristen, hanya dikenal dua sakramen, yaitu Baptis dan Ekaristi.

5. Perbedaan Penghormatan terhadap Maria

Umat Katolik memiliki pengagungan yang tinggi untuk Bunda Maria, sedangkan dalam keyakinan Kristen, pandangan ini tidak ada.

6. Perbedaan Aturan Pernikahan dan Perceraian

Di dalam ajaran Katolik, Pastor dan Biarawati tidak diperbolehkan menikah, dengan umat yang hanya diizinkan untuk menikah satu kali seumur hidup. Di sisi lain, dalam tradisi Kristen, para pemimpin agama diijinkan untuk menikah, dan umatnya juga diperbolehkan untuk menikah lebih dari sekali dalam hidup mereka.

7. Perbedaan Cara Beribadah

Ketika beribadah, umat Katolik akan membuat tanda salib dengan menyentuh dahi, dada, bahu kiri, dan bahu kanan secara berurutan. Di sisi lain, umat Kristen tidak melakukan hal ini saat memulai doa mereka.

8. Perbedaan Struktur Organisasi

Dalam Katolik terdapat struktur hierarki seperti Pastor, Uskup, Kardinal, dan Paus. Ini memungkinkan pemimpin Katolik untuk naik jabatan hingga menjadi Paus, sedangkan struktur ini tidak ada dalam tradisi Kristen.

9. Perbedaan Penafsiran Kitab Suci

Dalam ajaran Katolik, penafsiran Alkitab hanya boleh dilakukan oleh para ahli yang tergabung dalam Magisterium yang berpusat di Roma, Italia. Sebaliknya, dalam ajaran Kristen, setiap orang bebas menafsirkan Alkitab menurut pandangan masing-masing.

10. Perbedaan Pelayanan Gereja

Bagi umat Katolik, Biarawati dan Biarawan memiliki peranan dalam memperkuat pelayanan di Gereja serta harus menjalani hidup tanpa menikah demi pengabdian mereka. Konsep ini tidak terdapat dalam ajaran Kristen.

11. Perbedaan Denominasi Gereja

Gereja Katolik umumnya memiliki lebih banyak atribut dibandingkan gereja Kristen. Selain itu, gereja Katolik juga menambahkan lonceng besar di wilayah gereja, yang tidak ada pada gereja Kristen.

12. Perbedaan Tata Susunan Ibadah

Ibadah di Gereja Katolik biasanya lebih panjang dan lebih kompleks jika dibandingkan dengan ibadah yang diadakan di gereja Kristen. Gereja Katolik perlu menyiapkan lebih banyak altar dibandingkan dengan gereja Kristen.

13. Perbedaan Gender Pemuka Agama

Dalam agama Katolik, hanya laki-laki yang diizinkan untuk menjadi pemuka agama atau Pastor. Wanita hanya diperbolehkan menjadi Biarawati atau Suster. Sementara itu, dalam agama Kristen, tidak ada perbedaan jenis kelamin dalam peran sebagai pemuka agama, sehingga baik pria maupun wanita memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi Pendeta.

Itulah rangkuman singkat mengenai beberapa perbedaan mendasar antara Katolik dan Kristen. Semoga informasi ini bermanfaat.

  • Penulis: Putri Rahmatia Isnaeni

Rekomendasi Untuk Anda

  • 10 Hal yang Membatalkan Wudhu Menurut Dalil Hadits dan Pendapat Ulama

    10 Hal yang Membatalkan Wudhu Menurut Dalil Hadits dan Pendapat Ulama

    • calendar_month Kam, 20 Nov 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Sebaik-baiknya muslim adalah menjaga diri dari perkara yang membatalkan wudhu. Sebab, wudhu termasuk bagian dari syarat sah salat yang ditegaskan dalam riwayat hadits Rasulullah SAW. لاَ يَقْبَلُ اللَّهُ صَلاَةَ أَحَدِكُمْ إِذَا أَحْدَثَ حَتَّى يَتَوَضَّأَ Artinya: “Allah tidak menerima salat salah seorang kamu bila berhadats sampai ia berwudhu.” (HR Bukhari) Belum lagi, wudhu merupakan […]

  • Bikin Geger! Nathalie Holscher Diduga Suruh DJ Panda Bikin Klarifikasi, Ini Isi Voice Notenya

    Bikin Geger! Nathalie Holscher Diduga Suruh DJ Panda Bikin Klarifikasi, Ini Isi Voice Notenya

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorpluas.id – Kisruh dunia hiburan Tanah Air tengah heboh usai konten parodi ibu hamil nge-DJ yang melibatkan Nathalie Holscher dan DJ Panda viral di media sosial. Banyak warganet menilai, video tersebut menyinggung perasaan Erika Carlina yang saat ini sedang hamil besar. Konten tersebut memancing reaksi keras dari publik, terutama setelah netizen mengaitkan gaya berpakaian dan […]

  • Mobil Masuk Jurang di Jalur Alternatif Puncak, Dua Orang Luka

    Mobil Masuk Jurang di Jalur Alternatif Puncak, Dua Orang Luka

    • calendar_month Ming, 14 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Sebuah mobil bernopol B 2331 POK mengalami kecelakan di jalan alternatif menuju kawasan puncak, tepatnya di Desa Kuta, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor. Mobil yang terperosok ke jurang itu berisikan empat orang wanita. Dua diantanya mengalami luka-luka. Salah satu saksi mata, LY mengatakan, peristiwa itu terjadi pada pukul terjadi 16.00 WIB. Mobil tersebut terjun ke […]

  • Makna dan Manfaat Rukun Iman bagi Umat Islam

    Makna dan Manfaat Rukun Iman bagi Umat Islam

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Rukun iman terdiri dari dua kata, yaitu rukun dan iman. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata rukun berarti dasar, sedangkan iman memiliki makna keyakinan dan kepercayaan kepada Allah, nabi, kitab, dan lainnya. Dari definisi-definisi tersebut, kita dapat menarik kesimpulan bahwa rukun iman adalah keyakinan dan kepercayaan yang menjadi fondasi kehidupan bagi umat […]

  • Download Video TikTok Tanpa Watermark dan MP3 Tanpa Aplikasi, Begini Caranya!

    Download Video TikTok Tanpa Watermark dan MP3 Tanpa Aplikasi, Begini Caranya!

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Cara download video TikTok tanpa watermarkdan simpan MP3 tanpa aplikasi tambahan. Mau cobain? Simak cara lengkap download video TikTok tanpa watermark tanpa watermark dan simpan dalam format MP3 tanpa aplikasi tambahan. Apakah Anda masih bingung atau mungkin belum tahu bagaimana cara download video TikTok tanpa watermark? Ternyata mudah kok, Anda dapat menyimak pembahasan […]

  • APBD 2025 Tersendat, Kabupaten Bogor Manfaatkan SiLPA untuk Kejar Pembayaran Proyek

    APBD 2025 Tersendat, Kabupaten Bogor Manfaatkan SiLPA untuk Kejar Pembayaran Proyek

    • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Kabupaten Bogor bergerak cepat menyikapi keterlambatan pembayaran sejumlah kegiatan dalam pelaksanaan APBD 2025. Pemerintah daerah didorong mengoptimalkan pemanfaatan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA) guna menyelesaikan kewajiban, terutama pada pekerjaan yang telah rampung 100 persen namun belum terbayarkan. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, mengungkapkan bahwa kondisi tersebut menjadi perhatian utama Gubernur Jawa […]

expand_less