Breaking News
light_mode
Trending Tags

SDN Pasirgaok 06 dan Kecamatan Rancabungur Salurkan Bantuan untuk 29 Siswa Korban Banjir

  • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
  • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Sebanyak 29 siswa dari SDN Pasirgaok 06 yang terletak di Desa Cimulang, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor, yang menjadi korban banjir pada tanggal 9 Agustus 2025, mendapatkan bantuan berupa tas dan alat tulis.

Penyaluran bantuan ini dilakukan pada hari Rabu, 13 Agustus 2025, melalui kerjasama antara pihak sekolah dan Kantor Kecamatan Rancabungur.

Kepala SDN Pasirgaok 06, Suryana, menjelaskan bahwa pihak sekolah telah melakukan pendataan terhadap siswa yang berhak menerima bantuan berdasarkan informasi yang disampaikan ke kecamatan.

Bantuan ini ditujukan untuk membantu siswa yang kehilangan atau merusak alat sekolah mereka akibat bencana banjir.

“Bantuan tas dan alat tulis ini disalurkan sesuai data yang kami ajukan ke kantor kecamatan. Peralatan sekolah banyak yang rusak terkena banjir, bahkan ada yang terbawa arus,” ungkap Suryana.

Ia menambahkan bahwa saat ini bantuan yang tersedia hanya tas dan alat tulis, sementara untuk kebutuhan seragam sekolah masih dalam proses pencarian donatur.

“Ada siswa yang seragamnya rusak, kotor, atau hilang terbawa arus, sehingga mereka datang ke sekolah menggunakan pakaian bebas,” jelasnya.

Pihak Kecamatan Rancabungur menyatakan komitmennya untuk terus berkolaborasi dengan sekolah dan para relawan agar kebutuhan siswa yang menjadi korban banjir dapat terpenuhi.

  • Penulis: Putri Rahmatia Isnaeni

Rekomendasi Untuk Anda

  • Nekat Curi Motor di Kantor Desa Sukamaju, Seorang Pria Dihakimi Warga 

    • calendar_month Sen, 2 Jun 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id-Seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) menjadi bulan-bulanan warga usai aksi kriminalnya diketahui. Pelaku yang belum diketahui identitasnya itu melakukan aksi mencuri motor Honda Beat di Kampung Pasir Kaliki, Desa Sukamaju, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Senin (2/6). Kapolsek Megamendung, AKP Yulita Heriyanti mengatakan, modus operandi yang dilakukan pelaku ini dengan menggunakan kunci letter T. “Pelaku […]

  • Bikin Nostalgia, 10 Mobil Klasik yang Kembali Diburu di Indonesia

    Bikin Nostalgia, 10 Mobil Klasik yang Kembali Diburu di Indonesia

    • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Dalam beberapa bulan atau tahun terakhir, banyak orang mencari mobil demi alasan nostalgia. Mobil-mobil tersebut dicari dengan tujuan untuk menghidupkan kembali kenangan masa lalu. Di Indonesia, terdapat sejumlah mobil yang sering diburu karena alasan nostalgia. Apa saja mobil-mobil yang dimaksud? 1. Toyota Corolla DX Sedan ini bisa dianggap sebagai salah satu mobil yang […]

  • Perum Bulog Investasikan Rp 15,15 T untuk beli Gabah Hasil Panen Tani

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Perum Bulog sudah menginvestasikan Rp 15,15 triliun untuk membeli gabah dari hasil panen para petani. Angka tersebut mencakup 91% dari total anggaran yang ditetapkan yakni Rp 16,58 triliun. Wakil Menteri Keuangan Seahasil Nazara menjelaskan bahwa Perum Bulog telah ditunjuk sebagai operator untuk investasi pemertintah pada tahun 2025 dan menerima anggaran sebesar Rp 16,58 […]

  • 10 Cara Praktis Mengecek Nomor HP Sendiri dengan Mudah

    10 Cara Praktis Mengecek Nomor HP Sendiri dengan Mudah

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Nomor HP tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi, tetapi seringkali diperlukan dalam administrasi, seperti saat mendaftar seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS). Namun, banyak orang yang lupa nomor ponsel mereka karena terdiri dari rangkaian angka yang panjang. Nomor ponsel pascabayar di Indonesia dengan kode +62 biasanya memiliki antara 10 hingga 12 digit, sedangkan […]

  • 8 Manfaat Minyak Serai untuk Kesehatan, dari Redakan Stres hingga Bantu Tidur Nyenyak

    8 Manfaat Minyak Serai untuk Kesehatan, dari Redakan Stres hingga Bantu Tidur Nyenyak

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Sebagai negeri yang kaya akan sumber daya alam, Indonesia juga dikaruniai berbagai jenis tanaman herbal yang bermanfaat untuk kesehatan, satu di antaranya adalah serai. Selain sebagai tanaman herbal, serai juga dikenal sebagai bumbu dapur dalam berbagai macam makanan. Salah satu bentuk olahan serai yang sering dijumpai adalah minyak. Minyak serai merupakan hasil ekstraksi […]

  • Utang Orang Meninggal Menurut Syariat: Dari Hadits hingga Pembagian Waris

    Utang Orang Meninggal Menurut Syariat: Dari Hadits hingga Pembagian Waris

    • calendar_month Kam, 11 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Orang yang meninggal dunia terputus kewajiban dunianya kecuali membayar utang. Menurut sebuah hadits, roh orang meninggal akan terkatung-katung sampai utangnya lunas. Imam Jalaluddin as-Suyuthi dalam Syarh as-Sudur bi Syarh Hal al-Mawta wa al-Qubur yang diterjemahkan Muhammad Abdul Ghoffar memaparkan sejumlah hadits yang membahas hal ini. Diriwayatkan dari Abu Hurairah RA dari Nabi SAW, […]

expand_less