Breaking News
light_mode
Trending Tags

Sampah Jadi Keluhan Warga Jasinga, Ketua DPRD Sastra Winara Janji Bawa ke Pembahasan Lintas Sektor

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, menerima langsung curahan hati warga soal dua persoalan yang paling mendesak di Kecamatan Jasinga.

Warga mengeluhkan soal penanganan sampah dan layanan kesehatan yang dinilai masih jauh dari optimal.

“Banyak masukan dari para tokoh masyarakat dan kepala desa. Dua hal yang paling dominan adalah penanganan sampah dan layanan kesehatan yang masih belum optimal,” tegas Sastra saat reses di Aula Gedung Serbaguna Desa Koleang, Senin (14/7/).

Dialog terbuka itu dihadiri tokoh masyarakat, kepala desa, dan warga yang antusias menyampaikan aspirasi.

Sastra menyebut, masalah sampah dan kesehatan bukan hanya keluhan lokal, tetapi tantangan besar di banyak wilayah Kabupaten Bogor.

Ia berkomitmen membawa isu tersebut ke pembahasan lintas sektor di DPRD untuk merumuskan solusi yang lebih komprehensif.

“Ini akan jadi prioritas pembahasan. Kita perlu duduk bersama dengan instansi terkait agar masalah ini selesai dari hulu sampai hilir,” ujarnya.

Tak hanya soal sampah dan kesehatan, warga juga menyoroti masalah pertanahan yang kompleks dan rawan memicu konflik.

Menanggapi hal ini, Sastra berencana melibatkan Badan Pertanahan Nasional (BPN) untuk mencari jalan keluar.

“Terkait isu pertanahan, kami akan pelajari lebih lanjut. Kami ingin mengundang pihak BPN untuk duduk bersama mencari solusi konkret,” jelasnya.

Sastra berharap, reses kali ini menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara masyarakat dan DPRD, sehingga kebijakan yang lahir benar-benar menjawab kebutuhan warga di lapangan.

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wisata Candi Borobudur: Prediksi Pengunjung Naik 31 Persen di Libur Lebaran

    • calendar_month Sel, 18 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – PT Aviasi Pariwisata Indonesia (InJourney) memproyeksikan bahwa seluruh lokasi pariwisata yang dikelolanya akan mengalami peningkatan kunjungan selama libur Lebaran 2025, termasuk Candi Borobudur yang terletak di Magelang, Jawa Tengah. Direktur Utama InJourney, Maya Watono, menyatakan bahwa pihaknya menargetkan kunjungan ke Candi Borobudur naik sekitar 31 persen dibandingkan tahun sebelumnya. “Borobudur kita harapkan kenaikan […]

  • Rekomendasi Soto Enak di Bogor, Cocok untuk Menu Makan Malam

    Rekomendasi Soto Enak di Bogor, Cocok untuk Menu Makan Malam

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Berburu makanan di malam hari adalah aktivitas yang menyenangkan bagi beberapa orang. Terutama ketika berada di lokasi liburan, serta di daerah asal makanan tersebut. Salah satu makanan yang cukup terkenal adalah soto yang berasal dari Bogor. Jika kamu berada di Bogor, tidak perlu khawatir mencari makanan lezat di malam hari. Terdapat beberapa warung […]

  • Menteri LH Tinjau TPA Galuga, Proyek PSEL Ditargetkan Mulai Dibangun Awal 2026

    Menteri LH Tinjau TPA Galuga, Proyek PSEL Ditargetkan Mulai Dibangun Awal 2026 

    • calendar_month Ming, 21 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Pemerintah pusat mempercepat rencana pembangunan Pengolahan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Galuga, Kabupaten Bogor. Menteri Lingkungan Hidup (LH), Hanif Faisol Nurofiq, turun langsung meninjau kesiapan lokasi proyek tersebut pada Minggu (21/12). Hanif menegaskan, secara administratif proyek PSEL Galuga sudah berada pada tahap lanjut.   Saat ini, pemerintah daerah tengah […]

  • Sekda Ajat Minta OPD Lebih Kreatif dan Adaptif Hadapi Tantangan Masa Depan

    Sekda Ajat Minta OPD Lebih Kreatif dan Adaptif Hadapi Tantangan Masa Depan

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Sekertaria Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika mengingatkan seluruh jajaran perangkat daerah agar segera menyiapkan strategi menghadapi segala tantangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kedepan. Ajat meminta seluruh perangkat daerah harus berpikir kreatif dan adaptif, tidak boleh lagi bekerja dengan cara yang biasa. Ia menegaskan, untuk menjawab tantangan ke depan, perlu strategi untuk dipersiapkan […]

  • Ide Liburan Akhir Tahun 2025, Dari Wisata Edukasi hingga Taman Hiburan

    Ide Liburan Akhir Tahun 2025, Dari Wisata Edukasi hingga Taman Hiburan

    • calendar_month Kam, 25 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Akhir tahun adalah momen istimewa yang ditunggu-tunggu untuk melupakan sejenak kesibukan sehari-hari dan menghabiskan waktu berkualitas bersama orang-orang tercinta, baik itu bersama pasangan, keluarga atau bersama teman-teman. Tidak ada yang lebih menyenangkan daripada mengunjungi destinasi liburan menarik yang menawarkan pengalaman seru untuk semua usia, mulai dari yang kids friendly hingga baby friendly. Simak […]

  • Banyak Negara Berencana Bangun Pabrik di RI, Faktor Tarif Resiprokal Trump

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pengusaha yang tergabung dalam Himpunan Paritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) mengungkapkan bahwa banyak negara berencana untuk membangun pabrik di Indonesia, terutama setelah penerapan tarif resiprokal oleh Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Ketua Umum Hippindo, Budihardjo Iduansjah, menyebutkan bahwa China menjadi salah satu negara yang menunjukkan minat untuk berinvestasi di Indonesia. Budihardjo […]

expand_less