Breaking News
light_mode
Trending Tags

Rudy Susmanto Apresiasi Dedikasi AKBP Rio, Siap Sinergitas dengan Kapolres Bogor AKBP Wikha

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sen, 21 Jul 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto mengapresiasi atas dedikasi dan sinergitas yang telah terjalin bersama AKBP Rio Wahyu Anggoro selama menjabat sebagi Kapolres Bogor.

Hal itu disampaikan saat menghadiri acara lepas sambut Kapolres Bogor yang berlangsung di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Minggu (20/7) malam.

Rudy Susmanto mengatakan, menjadi Kapolres Bogor bukanlah tugas yang mudah, mengingat kompleksitas dan luasnya wilayah Kabupaten Bogor yang terdiri dari 40 kecamatan, 416 desa, dan 19 kelurahan dengan jumlah penduduk terbesar kedelapan di Indonesia.

“Tantangannya luar biasa, menjaga stabilitas keamanan, kerukunan, dan kenyamanan di tengah kontestasi politik dan dinamika sosial adalah tugas yang berat, namun AKBP Rio mampu menjalankannya dengan sangat baik,”ujarnya.

Rudy juga menyoroti perjalanan panjang kebersamaannya dengan AKBP Rio yang telah terjalin dalam berbagai posisi, mulai dari saat dirinya menjabat sebagai Ketua DPRD, menjadi calon legislatif, hingga kini sebagai Bupati Bogor.

“Kami membangun Kabupaten Bogor dengan semangat persaudaraan. Saya sangat berterima kasih atas sinergi yang kuat antara Pemkab Bogor dan Polres Bogor, juga bersama seluruh unsur Forkopimda,”katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Rudy Susmanto juga menyampaikan selamat datang kepada Kapolres Bogor yang baru, AKBP Wikha Ardilestanto.

Ia berharap sinergi yang telah terbangun selama ini bisa diteruskan dan ditingkatkan dalam semangat kolaboratif untuk kemajuan Kabupaten Bogor.

“Saya titip diri, saya titip seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor untuk kita bisa bersinergi bersama-sama, bila ada hal yang kurang, kami siap diingatkan,”ucapnya.

Ia juga mengingatkan bahwa Kabupaten Bogor adalah daerah yang dinamis dan menjadi pusat perhatian nasional, mengingat banyaknya tokoh penting yang berdomisili di wilayah tersebut, termasuk Presiden dan mantan Presiden RI.

“Selamat datang di kabupaten yang tidak ada tanggal merahnya, rapat jam 12 malam adalah hal biasa di sini,”tungkasnya.

Sementara itu, AKBP Rio Wahyu Anggoro menyampaikan rasa terima kasih mendalam atas dukungan dan sinergi luar biasa bersama Bupati Bogor, Rudy Susmanto dari seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bogor.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Bupati dan seluruh Forkopimda plus, abang-abang saya semua yang sangat luar biasa. Berkat kebersamaan kita, tantangan besar seperti Pilpres, Pileg, hingga Pilkada dapat kita lalui dengan aman dan kondusif,”pungkasnya.

Diketahui, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi kepada ratusan anggota kepolisian. Salah satunya yakni Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro.

Pada Surat Telegram Kapolri, Nomor ST/1422/VI/KEP./2025. AKBP Rio Wahyu Anggoro akan menjadi Kepala Bagian Pengendalian Personel Biro Sumber Daya Manusia (Kabagdalpers RO SDM) Polda Metro Jaya.

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TPS di Jalur Puncak Dibongkar, Warga Bingung Buang Sampah Kemana

    TPS di Jalur Puncak Dibongkar, Warga Bingung Buang Sampah Kemana 

    • calendar_month Sel, 15 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor melakukan pembongkaran Tempat Pembuangan Sementara (TPS) di sepanjang ruas Jalan Raya Puncak. Pembongkaran TPS ini membuat warga sekitar binggung. Sebab tak ada tempat lain untuk membuang sampah. Perwakilan warga Puncak, Dani Baesuni mendorong pemerintah daerah untuk mencarikan solusi terhadap persoalan sampah tersebut. “Sekarang warga bingung karena tidak ada […]

  • Pemkab Bogor Bagi-bagi Suzuki Jimny ke SKPD, Ditengah Efisiensi Anggaran 

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

      bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kembali jadi sorotan setelah membagikan mobil dinas baru berjenis Jeep Suzuki Jimny kepada beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Bahkan, Mobil Suzuki Jimny keluaran tahun 2024 itu sudah dibranding sesuai nama dinas penerima. Salah satu dinas yang menerima kendaraan mewah tersebut adalah Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Bogor. […]

  • Lakukan Kegiatan Turun Lapang, Rudy Susmanto Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

    Lakukan Kegiatan Turun Lapang, Rudy Susmanto Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bupati Bogor Rudy Susmanto melakukan kegiatan turun lapang guna memastikan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Bogor berjalan dengan benar dan benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat. Rudy Susmanto menyusuri sejumlah wilayah, sekaligus meninjau langsung pembangunan Jalan Bojonggede–Kemang (Bomang) hingga wilayah bagian Bogor Barat, Minggu (28/12/25). Peninjauan ini dilakukan untuk melihat secara langsung progres pekerjaan, aspek keselamatan, […]

  • Dokter Residen PPDS FK Unpad Sempat Berusaha Bunuh Diri Sebelum Ditangkap

    • calendar_month Kam, 10 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Polisi mengungkap bahwa seorang dokter residen anestesi dari Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (FK Unpad), yang  berinisial PAP, sempat berusaha bunuh diri beberapa hari sebelum ditangkap terkait kasus pemerkosaan terhadap kerabat pasien di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. “Jadi, pelaku setelah ketahuan itu sempat berusaha bunuh diri juga. […]

  • Polisi Sebut Truk Kecelakaan Maut di Gate Tol Ciawi Overload 12 Ton 

    • calendar_month Sab, 15 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Polisi merilis hasil penyelidikan terkait dengan kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Gate Tol Ciawi 2, Kota Bogor, Selasa (4/2) lalu. Kecelakaan itu melibatkan 19 korban, 8 diantaranya meninggal dunia dan 11 orang lainnya luka-luka. Wadirlantas Polda Jabar, AKBP Edwin Affandi menyampaikan, ada beberapa pelanggaran yang dilakukan oleh supir truk air mineral itu. “Diantaranya […]

  • 36 Ribu Kendaraan Melintas di Jalur Puncak, Dirlantas Polda Jabar : Sudah Aman dan Terkendali

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Akhmad Wiyagus didampingi Kapolres AKBP Rio Wahyu Anggoro dan Bupati Rudy Susmanto meninjau Pos Gadog, Bogor, Jumat (4/4). Mereka meninjau situasi terkini arus lalu lintas di kawasan puncak yang digunakan untuk arus mudik maupun libur lebaran. Dari hasil pemantauan itu, Dirlantas Polda Jabar Kombes Dodi Darjanto mengatakan, ada peningkatan […]

expand_less