Breaking News
light_mode
Trending Tags

Polres Bogor Tangkap 417 Pelaku Narkoba Sepanjang 2025, Selamatkan Jutaan Jiwa

  • account_circle Putri
  • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Polres Bogor mengungkapkan bahwa dari penanganan kasus selama tahun 2025, bukti narkotika yang berhasil diamankan dapat menyelamatkan sekitar 1,3 juta jiwa warga Kabupaten Bogor.

Kapolres Bogor, AKBP Wikha Ardilestanto, mengungkapkan bahwa barang bukti tersebut merupakan hasil pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba selama tahun 2025.

Ia menjelaskan bahwa jika dihitung dalam uang, total nilai barang bukti tersebut bisa mencapai Rp 423,5 miliar.

“Dari barang bukti tersebut yang diamankan kami bisa menyelamatkan 1.360 juta jiwa masyarakat Kabupaten Bogor, yang apabila barang bukti narkoba ini bisa beredar di masyarakat akan memungkinkan 1.360 juta jiwa ini menjadi korban,” ungkap AKBP Wikha dikutip Jumat (2/1/2026).

Ia juga merinci bahwa 417 pelaku telah ditangkap dari 323 laporan polisi yang diterima sepanjang tahun 2025 berkaitan dengan pengamanan barang bukti narkotika.

Barang bukti narkotika yang diamankankan meliputi 64,5 kilogram sabu, tujuh batang pohon ganja, 17,2 kilogram ganja, serta 1,1 ton bahan tembakau sintesis.

Selain itu, terdapat juga 6,57 kilogram bahan sintesis, 299,11 liter bahan sintesis, 47.088 butir obat-obatan farmasi, 199 butir psikotropika, 58 butir ekstasi, dan 51.223 butir OKT.

Ia juga mengingat kembali tentang pengungkapan kasus besar di tahun 2025 yang melibatkan laboratorium clandestine untuk tembakau sintesis yang siap edar di Kecamatan Babakan Madang.

Pihak kepolisian berhasil menggagalkan lebih dari satu ton tembakau sintesis yang telah disiapkan untuk diedarkan di laboratorium tersebut.

“Saya selaku Kapolres Bogor mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh personel Polres Bogor atas dedikasi, kerja keras, pengabdian, serta pengorbanan yang telah diberikan dalam menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Bogor tetap aman dan kondusif,” tuturnya.

  • Penulis: Putri

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gas LPG 3 KG Mulai Langka di Kabupaten Bogor, Agen Kehabisan Stok  

    • calendar_month Jum, 31 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Hampir senasib dengan DKI Jakarta, kelangkaan Gas LPG 3 Kg kini mulai terasa di wilayah Kabupaten Bogor. Salah satu Agen Gas elpiji di Cikaret, Luki mengatakan, selama satu bulan terakhir langganan pangkalannya untuk mengambil Gas 3 Kg kosong. Ia mengungkapkan, dirinya selalu mengambil ke pangkalan gas sebanyak 100 tabung. Tapi untuk saat ini pengirimannya […]

  • KLHK Segel KEK Lido, Ini Penyebab nya

    • calendar_month Kam, 6 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Menteri Lingkungan Hidup memerintahkan Deputi Gakkum untuk menyegel dan menghentikan kegiatan pembagunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lido, Bogor, Kamis (6/2). Keputusan itu diambil setelah tim pengawasan Gakkum LH melakukan verivikasi lapangan dan menemukan sejumlah pelanggaran. Diantaranya, aktivitas pembangunan yang tidak sesuai dengan dokumen lingkungan serta pembukaan lahan yang diduga menyebabkan pendangkalan Danau Lido. Sebelumnya, […]

  • UNIDA Bimbing Guru MI Tarbiyyatul Falah Terapkan CEFR dalam Pembelajaran Bahasa Arab

    UNIDA Bimbing Guru MI Tarbiyyatul Falah Terapkan CEFR dalam Pembelajaran Bahasa Arab

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Universitas Djuanda (UNIDA) terus berkomitmen mendorong transformasi pendidikan melalui program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM). Pada Agustus–September 2025, tim PkM dari Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru (FAIPG) melaksanakan pelatihan perancangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) berbasis Common European Framework of Reference for Languages (CEFR). Pembelajaran itu ditunjukan bagi guru bahasa Arab di Madrasah Ibtidaiyah (MI) […]

  • BPI Danantara Minta RUPS Ditunda, Guna Mengevaluasi Agar Lebih Efisien

    • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara) telah memberikan arahan khusus kepada seluruh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan anak perusahaan yang tidak berbentuk perusahaan terbuka. Dalam arahan tersebut, Danantara meminta agar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) ditunda. Penundaan ini bertujuan untuk memungkinkan BPI Danantara dan Holding Operasional melakukan evaluasi menyeluruh. Arahan […]

  • Wakil Bupati Bogor Dorong Desa Segera Siapkan Lahan untuk Koperasi Desa Merah Putih

    Wakil Bupati Bogor Dorong Desa Segera Siapkan Lahan untuk Koperasi Desa Merah Putih

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor tancap gas mempercepat pembentukan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di seluruh desa dan kelurahan. Hal itu disampaikan oleh Wakil Bupati Bogor, Ade Ruhandi. Ia menegaskan bahwa langkah pertama yang paling krusial adalah inventarisasi lahan untuk lokasi pembangunan koperasi. “Pengadaan lahan untuk pembangunan koperasi ini harus secepatnya dilakukan oleh desa dan […]

  • Rekomendasi Bunga Plastik Hiasan Sudut Ruang Tamu

    Rekomendasi Bunga Plastik Hiasan Sudut Ruang Tamu

    • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Ruang tamu adalah area pertama yang dilihat oleh pengunjung saat mereka masuk ke rumah Anda, terutama ketika melihat bunga plastik hiasan yang ada di sudutnya. Sebuah ruang tamu yang indah dengan tambahan dekorasi, seperti bunga plastik yang ditempatkan di sudut, akan membuat suasana semakin menyenangkan. Bunga sering digunakan sebagai elemen dekoratif yang dapat […]

expand_less