Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pisah Sambut Kapolresta Bogor Kota, Bupati Rudy Susmanto Tekankan Pentingnya Sinergi Jaga Kamtibmas

  • account_circle Sandi
  • calendar_month 20 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

bogorplus.id– Bupati Bogor Rudy Susmanto menghadiri kegiatan pisah sambut Kapolresta Bogor Kota dari Komisaris Besar Polisi (KBP) Eko Prasetyo kepada KBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H.

Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan jajaran kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Bogor Raya.

Dalam sambutannya, Bupati Bogor menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada KBP Eko Prasetyo atas dedikasi dan pengabdian selama menjabat sebagai Kapolresta Bogor Kota.

Ia menilai, kepemimpinan Eko Prasetyo telah memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

“Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada KBP Eko Prasetyo atas pengabdian yang telah diberikan selama bertugas di Kota Bogor,” ujarnya, Sabtu (10/1).

Pada kesempatan yang sama, Rudy Susmanto juga mengucapkan selamat bertugas kepada Kapolresta Bogor Kota yang baru, KBP Rio Wahyu Anggoro.

Ia berharap, di bawah kepemimpinan yang baru, kolaborasi antara pemerintah daerah dan kepolisian dapat terus diperkuat demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Selamat bertugas kepada KBP Rio Wahyu Anggoro. Semoga senantiasa diberikan kekuatan dan kelancaran dalam mengemban amanah sebagai pengayom dan pelindung masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Kapolresta Bogor Kota KBP Rio Wahyu Anggoro menyampaikan terima kasih atas dukungan seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh agama, tokoh masyarakat, akademisi, mahasiswa, serta seluruh stakeholder yang hadir.

Ia menegaskan komitmennya untuk bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat.

“Kami siap mendukung visi dan misi Pemerintah Kota Bogor serta mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga stabilitas keamanan demi kelancaran aktivitas masyarakat,” tegasnya.

Di sisi lain, KBP Pol. Eko Prasetyo dalam sambutan perpisahannya menyampaikan apresiasi sekaligus permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Kota Bogor atas pelaksanaan tugasnya selama satu tahun terakhir.

Ia mengaku telah berupaya maksimal dalam menjalankan amanah sebagai Kapolresta.

“Satu tahun kami diberikan amanah. Apabila dalam pelaksanaannya kami belum bisa memberikan yang terbaik untuk Kota Bogor, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya,” pungkasnya.

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gedung Kesenian Kabupaten Bogor Tak Terawat, Ternyata Ini Penyebabnya ! 

    • calendar_month Sen, 14 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor berencana akan merevitalisasi Gedung Kesenian di Jalan Tegar Beriman, Cibinong yang sudah lama tak dirawat. Kondisi bangunan yang menelan anggaran hingga Rp 8,8 miliar tersebut nampak usang dan kumuh. Tampak atap gedung itu sudah berkarat. Dindingnya pun kusam karena banyak ditumbuhi lumut. Rumput liar banyak tumbuh dan menutupi pandangan kearah bangunan […]

  • 7 Tempat Wisata di Semarang yang Wajib Dikunjungi untuk Liburan Seru

    7 Tempat Wisata di Semarang yang Wajib Dikunjungi untuk Liburan Seru

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Berkunjung ke Kota Atlas, Anda dapat menikmati berbagai destinasi wisata Semarang yang akan membuat liburan anda menjadi lebih seru. Jika sedang berkunjung ke Jawa Tengah, Anda bisa mampir ke tempat-tempat wisata di Semarang yang seru dan menarik. Salah satunya kota Semarang yang bisa Anda jelajahi saat liburan. Penasaran apa saja tempat wisata di […]

  • Dedi Mulyadi Ajukan Permohonan kepada Pemkot Revisi Desain Museum Batutulis

    • calendar_month Sel, 15 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, melalui Sekretaris Daerah Jabar, Herman Suryatman, telah mengajukan permohonan kepada Pemerintah Kota Bogor untuk melakukan revisi terhadap desain pembangunan kawasan Bumi Ageung Batutulis. Revisi ini diperlukan agar desain tersebut selaras dengan rencana pemanfaatannya sebagai Museum Pakuan Padjajaran. Menanggapi arahan dari Gubernur, Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyatakan […]

  • 5 Manfaat Es Batu untuk Kesehatan dan Kecantikan Wajah

    5 Manfaat Es Batu untuk Kesehatan dan Kecantikan Wajah

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Banyak sekali cara untuk membuat wajah jadi cantik dan sehat. Selain untuk menyengarkan dahaga, es batu juga memberikan manfaat bagi kecantikan wajah Anda. Wajah yang cantik dan sehat tentunya jadi dambaan banyak orang. Maka dari itu, banyak sekali orang melakukan beragam cara untuk mempercantik wajah mereka. Mulai dari cara alami sampai pergi ke […]

  • Meriah ! Warga Vila Bogor 1 Indah Rayakan 17 Agustus dengan Jalan Sehat dan Pesta Rakyat

    Meriah ! Warga Vila Bogor 1 Indah Rayakan 17 Agustus dengan Jalan Sehat dan Pesta Rakyat

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Warga Perumahan Vila Bogor 1 Indah RT 003 RW 012 sukses menggelar acara peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (17/8). Berbagai rangkaian kegiatan perlombaan diadakan mulai dari lomba makan kerupuk hingga lomba lainnya. Selain itu ada juga acara jalan sehat, hiburan musik, pembagian doorprize yang menambah semarah suasana. Ketua Panitia, Edwan […]

  • Green Canyon Karawang: Tempat Wisata Keluarga dengan Alam Asri dan Wahana Air Seru

    Green Canyon Karawang: Tempat Wisata Keluarga dengan Alam Asri dan Wahana Air Seru

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Green Canyon Karawang merupakan destinasi wisata yang dijamin membuat kamu nyaman untuk berlama-lama menikmati suasana alam. Green Canyon Karawang menawarkan nuansa alami yang berbeda dengan objek wisata air lainnya. Kondisi Green Canyon Karawang saat ini sangat recommended untuk dikunjungi. Dengan memiliki ragam spot foto yang unik dan instagramable, Green Canyon Karawang juga memiliki […]

expand_less