Breaking News
light_mode
Trending Tags

Peringati Harlah NU, GP Ansor Gelar PKD Ke 24 di Sukajaya Bogor

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Jum, 31 Jan 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- GP Ansor Kabupaten Bogor menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) dalam rangka memperingati hari lahir Nahdlatul Ulama (NU) ke 102 tahun.

PKD itu dilaksanakan di Vila Cibuluh, Desa Kiarasari Kecamatan Sukajaya, Kamis (30/1) sore.

Pelatihan ini akan berlangsung selama 3 hari kedapan dimulai Kamis sampai Sabtu. Acara ini dihadiri sebanyak 48 peserta dari PAC dan Gerakan pemuda Ansor yang tersebar di 40 Kecamatan.

Ketua GP Ansor Kabupaten Bogor Dhamiri, dalam sambutannya. Ia mengucapkan terima kasih banyak kepada jajaran panitia membawa peserta dari Kota ke Desa.

“Terima Kasih panitia sudah membawa peserta dari Kota ke Desa Kiarasari, hal ini menandakan Kabupaten Bogor itu luas, dan ini kali pertama kita melakukam kaderisasi di tahun 2025 di pimpinan baru, dan ini adalah persyaratan dari GP Ansor Pusat yang harus melakukan kaderisasi minimal 4x, baru bisa dilantik,” ucapnya.

Dhamiri juga menjelaskan, hari Jum’at 31 Januari 2025 adalah peringatan hari lahir ke 102 tahun, dirinya ingin mencetak kader-kader baru berasal dari Nahdlatul Ulama.

“Besok 31 Januari 2025 adalah momentum harlah NU di usia 102 tahun, kita ingin di momentum hari lahir NU bisa melahirkan kader-kader pemimpin di masa depan,” tuturnya.

Bahkan, di Harlah besok di Provinsi Jawa Barat akan menanam pohon bersama untuk menjaga alam di Indonesia.

“Besok kita 27 Kabupaten Kota di Jawa Barat pada jam 14.00 WIB, akan menanamkan pohon serentak, dan disini adalah hulu dari sungai Cidurian dan tempat ini sangat tepat,” tukas Dhamiri.

Di PKD ke 24 ini, para peserta yang akan diberikan pelatihan selama 3 hari kedepan dalam berhikmat di Nahdlatul Ulama.

“Beberapa hari kedepan kita akan belajar berhikmat di dalam Nahdlatul Ulama, dalam proses pembangunan yang ada di Kabupaten Bogor,” tambahnya.

Didalam pembukaan acara ini dihadiri oleh Anggota Komisi 3 DPRD Kabupaten Bogoor Fraksi PKB Nurodin, S.H atau yang sering disapa Jaro Peloy.

Ia mengucapkan terima kasih banyak kepada jajaran panitia telah membawa peserta ke Kabupaten Bogor paling ujung.

“Sore hari ini kita beryukur diberikan kesehatan dan kemuliaan atas PKD GP Ansor ke 24, dan saya ucapkan selamat kepada panitia sudah memilih tempat disini, sebab perbatasan dengan Sukabumi dan Lebak,” ucapnya.

Jaro Peloy juga menyadari, perjalanan menuju Vila Cibuluh Desa Kiarasasi Kecamatan Sukajaya adalah jauh namun dirinya sangat mengapresiasi tinggi.

“Tidak lupa pula peserta dan pengurus PAC yang sudah hadir walaupun perjalanan mencapai 3,5 jam, dan mudah-mudahan 3 hari ini bisa berjalan lancar,” tuturnya.

Jaro Peloy berharap, di dalam PKD (Pelatihan Kepemimpiman Dasar) Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Kabupaten Bogor bisa mengaplikasikan ilmunya di masyarakat.

“Harapannya dengan pelatihan singkat bisa memberika ilmunya kembali di masyarakat minimal keluarganya, organisasi NU itu jumlah yang sangat besar, dan Pemuda harus menjadi garda terdepan, dalam kemajuan Bangsa Indonesia,” harapnya.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Bogor Bangun Ekosistem Ekonomi Terpadu Berbasis Layanan Haji-Umrah

    Bupati Bogor Bangun Ekosistem Ekonomi Terpadu Berbasis Layanan Haji-Umrah

    • calendar_month Rab, 10 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Pemerintah Kabupaten Bogor menargetkan Pusat Pelayanan Haji dan Umroh menjadi motor penggerak ekonomi baru di wilayahnya. Bupati Bogor, Rudy Susmanto menegaskan bahwa kawasan tersebut tidak hanya berfungsi sebagai pusat layanan ibadah, tetapi juga akan menjadi ekosistem bisnis yang terintegrasi. Rudy menjelaskan bahwa pembangunan Masjid Raya Nurul Wathon dan replika Ka’bah hanyalah tahap awal. Pada […]

  • 7 Jenis Gangguan Mental yang Paling Umum, Gejala dan Cara Penanganannya

    7 Jenis Gangguan Mental yang Paling Umum, Gejala dan Cara Penanganannya

    • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Masalah kesehatan mental kini menjadi topik yang semakin sering dibahas, namun masih banyak orang yang belum sepenuhnya mengerti berbagai jenis gangguan mental. Padahal, penting untuk melakukan deteksi dini agar masalah psikologis bisa ditangani dengan baik. Artikel ini akan menjelaskan tujuh jenis gangguan mental yang paling umum, lengkap dengan gejala dan cara penanganannya. 1. […]

  • Butuh Liburan Dekat dan Murah? 10 Staycation Jabodetabek Mulai Rp 100 Ribuan

    Butuh Liburan Dekat dan Murah? 10 Staycation Jabodetabek Mulai Rp 100 Ribuan

    • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Staycation kerap jadi pilihan warga Jabodetabek yang ingin liburan tanpa harus banyak melakukan perjalanan. Pilihan staycation biasanya punya banyak fasilitas dan pelayanan lengkap, serta tidak jauh dari destinasi wisata. 10 Rekomendasi Staycation Murah Area Jabodetabek Staycation tentunya bisa dilakukan di hotel, resort, atau homestay dengan tarif menginap kurang dari Rp 300 ribu per […]

  • Ratusan Pesepeda Taklukkan Jalur Malasari, Disuguhi Panorama Kebun Teh dan Gunung Halimun Salak

    Ratusan Pesepeda Taklukkan Jalur Malasari, Disuguhi Panorama Kebun Teh dan Gunung Halimun Salak

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten Bogor berencana akan kembali menggelar Tour de Malasari pada tahun depan. Bupati Bogor Rudy Susmanto menyampaikan, Tour de Malasari sudah masuk dalam kalender event kejuaraan nasional. Hal itu sebagai bentuk komitmen pemerintah di era kepemimpinannya untuk mengadakan mengadakan event seperti MTB Uphill dan Race Road Bike di Desa Malasari. Menurut Rudy, event […]

  • Bendera One Piece Terpasang di Gor Laga Satria Kabupaten Bogor

    Bendera One Piece Terpasang di Gor Laga Satria Kabupaten Bogor

    • calendar_month Sen, 4 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bendera One Piece yang tengah menjadi perbincangan dikalangan masyarakat, tampak terlihat terpasang di Gor Laga Satria, Pakansari, Kabupaten Bogor. Dari foto yang beredar itu, bendera One Piece itu terpasang pada bagian besi tribun Gor Laga Satria, namun kondisinya saat itu tak ada penonton. Kepala UPT Sarana dan Prasarana pada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) […]

  • Panduan Menanam Sayuran Organik di Rumah dengan Lahan Terbatas

    Panduan Menanam Sayuran Organik di Rumah dengan Lahan Terbatas

    • calendar_month Jum, 5 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Cara menanam sayuran organik di pekarangan rumah dan pekarangan yang sempit, bisa dilakukan dengan polybag. Jangan lupa, pilih bibit organik yang sudah bersertifikat. Dikutip dari buku Bertanam 8 Sayuran Organik oleh Pracaya dan Juang, prinsip pertanian organik yaitu ramah lingkungan atau tidak merusak lingkungan hidup. Prinsip ini muncul di Indonesia sejak tahun 1984 […]

expand_less