Peringati Hari Ibu, Marlyn Maisarah dan Nurunnisa Setiawan Kunjungi Yayasan Jendela Ibu di Bogor
- account_circle Sandi
- calendar_month Sen, 22 Des 2025
- comment 0 komentar

Peringati Hari Ibu, Marlyn Maisarah dan Nurunnisa Setiawan Kunjungi Yayasan Jendela Ibu di Bogor. Foto : bogorplus.id
bogorplus.id– Dalam rangka memperingati Hari Ibu, Anggota DPR RI Dapil Jawa Barat V, Marlyn Maisarah, bersama Anggota DPRD Kabupaten Bogor Dapil III, Nurunnisa Setiawan, melakukan kunjungan sosial ke Yayasan Jendela Ibu, Kabupaten Bogor, Senin (22/12).
Kunjungan itu menjadi bentuk kepedulian dan apresiasi terhadap peran perempuan, khususnya para ibu, dalam membangun keluarga yang kuat dan berdaya.
Selain bersilaturahmi, kedua legislator perempuan ini juga berdialog langsung dengan pengurus yayasan serta para ibu penerima manfaat mengenai tantangan yang dihadapi perempuan dan anak di lingkungan sekitar.
Anggota DPR RI, Marlyn Maisarah, menyampaikan bahwa Hari Ibu bukan sekadar perayaan seremonial, melainkan momentum untuk memperkuat perlindungan dan pemberdayaan perempuan.
“Ibu adalah pilar utama dalam keluarga dan masyarakat. Melalui kunjungan ini, kami ingin memastikan bahwa para ibu, terutama yang berada dalam kondisi rentan, mendapatkan perhatian, pendampingan, dan dukungan yang layak,” ujar.
Senada dengan itu, Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Nurunnisa Setiawan, menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam menciptakan ruang aman serta peluang yang setara bagi perempuan.
“Yayasan Jendela Ibu memiliki peran strategis dalam mendampingi perempuan dan anak. Kami berharap kehadiran kami hari ini dapat menjadi penyemangat sekaligus komitmen untuk terus memperjuangkan kebijakan yang berpihak pada perempuan,” katanya.
Pengurus Yayasan Jendela Ibu menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap dukungan berkelanjutan dari para pemangku kebijakan.
“Kunjungan ini menjadi energi positif bagi kami untuk terus bergerak membantu para ibu agar lebih mandiri dan berdaya,” ungkap salah satu perwakilan yayasan.
Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan simbolis bantuan serta doa bersama sebagai wujud solidaritas dan harapan agar para ibu Indonesia semakin kuat, sejahtera, dan dihargai perannya di tengah masyarakat.
- Penulis: Sandi


