Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pemkab Bogor Masih Gratiskan Parkir Kendaraan di CFD Tegar Beriman

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Bogor akan kembali melakukan uji coba Car Free Day (CFD) di sepanjang Jalan Tegar Beriman, Minggu (2/11) mendatang.

Pada uji coba CFD yang kedua ini akan diramaikan dengan beberapa aktivitas seperti Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan penampilan seni.

Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika menyampaikan uji coba kegiatan olahraga bebas kendaraan itu akan dilakukan sebanyak tiga kali.

“Perkiraan 3 kali cukup, karena kan Pak Bupati pengennya ada aktivitas di tengah (Jalan Tegar Beriman), seperti barongsai ada, Sampai komunitas Reptil, jadi pengunjung ada tontonan,”ujarnya, Jumat (31/10).

Bagi pengunjung yang akan berolahraga di Jalan Tegar Beriman. Pemerintah Kabupaten Bogor menyiapkan beberapa lokasi untuk memarkirkan kendaraan.

Ada sebanyak 17 kantong parkir di perkantoran di Kabupaten Bogor yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk parkir.

Diantaranya, Dinas Bappenda, Dinas PUPR, Dinas DLH, Dinas DPKPP, Dinas DPMD, Dinas Dikducapil, Diskominfo, Kantor KPU, Bawaslu, BPJS, BJB, Kantor Pos, Telkomsel, PN, Kejaksaan, Polres hingga kodim.

Ajat Rochmat Jatnika memastikan parkir kendaraan masyrakatan yang berkegiatan CFD sementara tidak ada biaya parkir alisa gratis.

Namun itu sifatnya sementara, nantinya Pemkab Bogor akan mengkaji dan mengevaluasi mengenai parkir kendaraaan.

“Sementara kebijakannya kan Minggu lalu gratis, sekarang belum diputusin, artinya masih gratis, tapi nanti di evaluasi lagi, Kalau gratis nggak ada yang jaga Cuekin Kasihan,”katanya.

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT Jakarta ke-498, Antusias Masyarakat Tarif Transjabodetabek Bogor-Blok M Hanya Rp 1

    HUT Jakarta ke-498, Antusias Masyarakat Tarif Transjabodetabek Bogor-Blok M Hanya Rp 1

    • calendar_month Ming, 22 Jun 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Moda angkutan bus Transjabodetabek (TJ) rute Bogor-Blok M menarik perhatian masyarakat pada akhir pekan ini. Warga dengan antusias memanfaatkan kebijakan tarif hanya Rp 1 yang ditawarkan saat peringatan HUT ke-498 Jakarta. “Untuk hari ini ramai pastinya, bisa dilihat dari antreannya, ini lebih ramai dibanding kemarin. Ramai juga hari ini, meriah dari pagi, mulai […]

  • Kenapa Leher Sakit Saat Bangun Tidur? Kenali Penyebab Salah Bantal

    Kenapa Leher Sakit Saat Bangun Tidur? Kenali Penyebab Salah Bantal

    • calendar_month Sen, 8 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pernahkah kamu terbangun dan merasakan nyeri pada leher? Tentu saja ini sangat mengganggu kenyamanan dan aktivitas harianmu. Kamu mungkin akan kesulitan memutar leher ke kiri maupun kanan, merasakan kekakuan, dan nyeri saat menoleh. Rasa sakit tersebut juga bisa menyebar sampai ke daerah bahu. Dalam istilah medis, kondisi ini dikenal dengan sebutan “salah bantal“. […]

  • Ciri-Ciri Pinjol Ilegal dan Cara Melaporkannya ke OJK dan Polisi

    Ciri-Ciri Pinjol Ilegal dan Cara Melaporkannya ke OJK dan Polisi

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kasus pinjaman online (pinjol) ilegal di Indonesia marak terjadi hingga banyak masyarakat yang menjadi korban. Terbaru, pihak kepolisian menggerebek perusahaan pinjol ilegal bernama PT Indo Tekno Nusantara (ITN). Melansir pemberitaan Kompas.com, perusahaan pinjol ilegal PT ITN di Cipondoh, Kota Tangerang, kerap mengancam kliennya dengan mengirimkan konten berbau pornografi. Ancaman dilakukan agar peminjam uang […]

  • 5 Restoran di Bogor yang Selalu Ramai, Resto Favorit Joko Widodo

    5 Restoran di Bogor yang Selalu Ramai, Resto Favorit Joko Widodo

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Salah satu kegiatan menyenangkan bagi mahasiswa kost di Jakarta saat akhir pekan adalah mengunjungi Bogor. Selain untuk menikmati suasana baru dari kegiatan sehari-hari, mencicipi makanan khas Kota Hujan juga menjadi salah satu tujuan kunjungan. Saat ini, banyak restoran baru yang menarik untuk dicoba. Meski begitu, beberapa tempat makan menjadi sangat terkenal di kalangan […]

  • Kehamilan Erika Carlina Jadi Sorotan, Ini Perkiraan Tanggal Lahir Sang Buah Hati!

    Kehamilan Erika Carlina Jadi Sorotan, Ini Perkiraan Tanggal Lahir Sang Buah Hati!

    • calendar_month Jum, 18 Jul 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Model sekaligus aktris Erika Carlina membuat publik heboh dengan kabar mengejutkan bahwa dirinya hamil. Dalam sebuah wawancara eksklusif di kanal YouTube milik Deddy Corbuzier, Erika secara blak-blakan mengumumkan, dirinya tengah mengandung dan usia kandungannya sudah memasuki bulan kesembilan. Kabar tersebut langsung menjadi perbincangan hangat warganet, terutama karena Erika selama ini dikenal sebagai figur […]

  • 50 Napi Kabur, Menteri Imipas Lakukan Evaluasi Overkapasitas di Lapas Kutacane Aceh

    • calendar_month Sel, 11 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Puluhan tahanan berhasil melarikan diri dari Lapas Kutacane, Aceh. Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas) Agus Andrianto mengungkapkan bahwa pihaknya sedang mengevaluasi kondisi overkapasitas yang menjadi masalah setelah insiden tersebut. “Yang pertama tentunya kita akan upayakan untuk mengatasi masalah overcapacity dulu,” ujar Agus di kantor Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (11/3/2025). […]

expand_less