Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pemerintah Kurangi Pengimporan Daging Kerbau 100 Ribu Ton

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Pemerintah mengurangi impor daging kerbau beku sebanyak 100 ribu ton. Sebelumnya, ditetapkan jumlah impor daging kerbau tahun ini sebesar 200 ribu ton.

Menteri Koordinator Pangan Zulkifli Hasan, yang juga dikenal dengan Zulhas, menjelaskan bahwa pengurangan ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan produksi daging lokal. Selain itu, ia mencatat bahwa permintaan daging beku di dalam negeri juga tergolong rendah.

“Permintaan dari Kementan 200.000 (ton), ternyata yang masuk sampai hari ini sedikit. Jadi kita kurangi separuh, tinggal 100.000 (ton) saja. Dikurangi, bukan ditambah. Tapi semangat untuk penggemukan, penggemukan itu artinya bakalan ya, bakalan, bakalan itu sapi hidup, tadi ada yang penting, itu kita ditambah bahkan kita bebaskan,” ungkap Zulhas dalam konferensi pers di Kantor Kemenko Pangan, Graha Mandiri, Jakarta, Jumat (16/5/2025).

Sementara itu, untuk impor daging sapi beki tidak ada perubahan dan tetap di angka 180 ribu ton. Namun, untuk sapi hidup, jumlah impor ditambah.

Zulhas menjelaskan penambahan ini dilakukan untuk mendorong produksi daging dalam negeri. Sebelumnya, jumlah impor sapi hidup ditetapkan sebanyak 350 ribu ekor.

Berdasarkan hasil rapat Neraca Komoditas 2025, pengimporan sapi hidup akan ditambah sebanyak 184 ribu ekor. Dengan demikian, total impor sapi hidup tahun ini menjadi 534 ribu ekor.

“Kan ada pilihannya dua, ada pilihan dua, kalau kita pilih sapi penggemukan maka harus dikurangi dong bekunya, kalau enggak yang peternak penggemukannya akan bangkrut,” tegasnya.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jadi Surga Kuliner, Warga Berburu Takjil di Stadion Pakansari 

    • calendar_month Sab, 1 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Stadion Pakasari saat bulan Ramadan menjadi daya tarik tersendiri bagi warga untuk membeli makanan takjil berbuka puasa. Di Stadion kebanggaan masyakarat Kabupaten Bogor ini banyak sekali penjuala makanan baik jajanan maupun makan berat. Hari perdana bulan Ramadan ini, terlihat warga memadati sekeliling Stadion Pakansari menggunakan kendaraan seperti motor dan mobil. Adapula, masyarakat yang berjalan […]

  • Roy Suryo Terima 26 Pertanyaan dari Jokowi Terkait Tuduhan Ijazah Palsu

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Roy Suryo menerima 26 pertanyaan mengenai laporan yang diajukan oleh Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) terkait tuduhan mengenai ijazah palsu. “Jadi Alhamdulillah saya tadi sudah menjawab dengan detail sampai sekitar 26 pertanyaan dengan jumlah halaman sekitar 22 lebih dan saya juga menyampaikan jawaban saya atas pertanyaan-pertanyaan pada laporan,” ungkap Roy di […]

  • Dishub Kota Bogor Ubah Rute Trayek Angkot di Pasar Jambu Dua

    Dishub Kota Bogor Ubah Rute Trayek Angkot di Pasar Jambu Dua

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor melakukan perubahan rute trayek angkutan kota (angkot) di Pasar Jambu Dua. Perubahan rute ini bertujuan untuk mempermudah akses warga ke Pasar Jambu Dua. Di samping itu, ini juga diharapkan dapat menarik lebih banyak pengunjung ke Pasar Jambu Dua. “Kita tentu ingin memastikan agar akses, kelancaran lalu lintas, dan […]

  • Salat Ied di Lapangan Tegar Beriman, Bupati Bogor Sampaikan Makna Idul Fitri 

    • calendar_month Sen, 31 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Bupati Bogor Rudy Susmanto bersama Wakil Bupati Bogor Ade Ruhandi melaksanakan Salat Ied di Lapangan Tegar Beriman, Cibonong, Senin (31/3). Salat Ied yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor itu dihadiri berbagai elemen masyrakat dan pejabat ASN. Bupati Bogor, Rudy Susmanto menyampaikan Ramadan tahun 2025 merupakan momentum penuh makna. Kata Rudy, hari pertama bulan […]

  • Bantuan Infastruktur Desa di Kabupaten Bogor Bakal Dikucurkan, Segini Anggarannya ! 

    Bantuan Infastruktur Desa di Kabupaten Bogor Bakal Dikucurkan, Segini Anggarannya ! 

    • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Bogor akan segera meluncurkan bantuan infastruktur desa. Bantuan keuangan ini merupakan bagian dari upaya percerpatan pembangunan di wilayah Kabupaten Bogor. Bupati Bogor, Rudy Susmanto mengatakan, pemberian dana bantuan infastruktur desa ini telah dibahas bersama Asosiasi Pemerintah Desa (Apdesi). Ia menyebut, saat ini tengah menggodog Peraturan Bupati (Perbup). Bantuan dana infastruktur […]

  • Apa Motif Briptu Rizka Membunuh Suaminya? Ini Misteri di Balik Kematian Brigadir Esco

    Apa Motif Briptu Rizka Membunuh Suaminya? Ini Misteri di Balik Kematian Brigadir Esco

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Kematian Brigadir Esco Faska Relly, anggota Intel Polsek Sekotong, Lombok Barat, pada 24 Agustus 2025 lalu masih menyisakan misteri. Sang istri, Briptu Rizka Sintiyani, kini telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan pembunuhan terhadap suaminya sendiri. Awalnya, masyarakat merespons tragedi ini dengan duka dan empati. Kabar pingsannya Briptu Rizka saat jenazah suaminya dievakuasi […]

expand_less