Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pabrik Pigura di Cibinong Terbakar, Damkar Kerahkan 5 Unit Mobil Pemadam 

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik bingkai yang berlokasi di Jalan Raya Cikaret, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (7/10).

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIB. Saat kebakaran pekerja didalam pabril bingkai pun berhambur berlarian.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor, Yudi Santosa mengatakan material yang terbakar yakni bahan baku untuk pembuatan pigura.

Lima unit mobil pemadam Kabupaten Bogor pun diterjunkan untuk memadamkan kobaran api. Sekitar satu jam api berhasil dipadamkan.

“Dalam waktu kurang lebih satu jam api bisa dipadamkan dengan berbagai kesulitan, kita turunkan unit sampai dengan lima unit rescue, kita siapkan semuanya, termasuk bantuan dari PMI dan relawan,”ujarnya.

Yudi menuturkan, penyebab kebakaran itu masih dalam ivestigasi. Kendati begitu ada dua kemungkinan yang menyebabkan kebakaran.

“Pertama kemungkinankarena korsleting listrik dan ke dua ada kelalai ketika membakar sampah,”ujarnya.

Yudi Santosa memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Untuk kerugian material masih dalam penyelidikan.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, kegiatan ini sedang dalam tahap pendinginan. Masih ada tiga titik api yang dimungkinkan masih bisa muncul tapi oleh pasukan sedang dinginkan,”pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 10 Cara Memutihkan Kulit Secara Alami

    10 Cara Memutihkan Kulit Secara Alami

    • calendar_month Rab, 23 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus. id – Banyak perempuan yang ingin memiliki kulit yang putih dan bercahaya. Berbagai upaya dilakukan untuk memperoleh kulit yang cerah. Misalnya, memakai produk pemutih atau pencerah instan yang mungkin mengandung bahan yang membahayakan kulit. Daripada memilih metode yang berisiko, Anda dapat memanfaatkan bahan-bahan alami yang mudah dijangkau untuk memutihkan kulit. Di bawah ini adalah […]

  • Waspada! Risiko Kulit Jika Terlalu Lama Menggunakan Makeup

    Waspada! Risiko Kulit Jika Terlalu Lama Menggunakan Makeup

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bagi para wanita yang suka pakai make up seharian, pastinya paham akan masalah kulit yang timbul. Salah satu dampak yang sering muncul adalah jerawat. Tapi, dampaknya tidak hanya itu saja. Baiknya, simak dampak buruk yang mungkin terjadi pada kulit yang selalu dilapisi makeup dalam jangka waktu seharian atau lebih. 4 Masalah kulit akibat […]

  • Gubernur Jabar Batasi Tambang Parungpanjang hingga Akhir 2025

    Gubernur Jabar Batasi Tambang Parungpanjang hingga Akhir 2025

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, resmi membatasi aktivitas tambang dan operasional angkutan barang tambang di wilayah Parungpanjang, Rumpin, dan Cigudeg, Kabupaten Bogor. Kebijakan ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor 144/HUB.01.01.01/PEREK yang berlaku hingga 31 Desember 2025. Pembatasan ini mencakup pengurangan produksi dan penjualan hingga 50 persen dari rencana yang telah ditetapkan. Hal itu dilakukan […]

  • DLH Kabupaten Bogor Dukung Fatwa MUI soal Haram Buang Sampah di Sungai

    DLH Kabupaten Bogor Dukung Fatwa MUI soal Haram Buang Sampah di Sungai

    • calendar_month Sel, 2 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor mendukung fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) terkait membuang sampah sembarangan di sungai , danau, dan laut adalah haram. Dengan adanya fatwa itu, semua elemen dapat berpartisipasi dalam melakukan penanganan sampah. PLT Kadis DLH Kabupaten Bogor, Teuku Mulya mengatakan MUI memiliki kapasitas untuk mengkaji mengenai aturan agama. Ia mendukung […]

  • 4 Rekomendasi Cafe di Bogor yang Menampilkan Live Music

    4 Rekomendasi Cafe di Bogor yang Menampilkan Live Music

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bersantai di cafe bersama sahabat memang merupakan pengalaman yang menyenangkan, terlebih jika ditambah secangkir kopi serta makanan ringan yang menggugah selera. Namun, menghabiskan waktu di cafe yang menawarkan pertunjukan live music tentu akan lebih seru lagi! Terlebih, banyak cafe di Bogor yang memiliki pemandangan yang indah. Rasanya akan semakin sempurna jika kamu bisa […]

  • KPK Minta 50.369 Pejabat Serahkan LHKPN Secepatnya

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – KPK menginformasikan bahwa hingga saat ini terdapat 50. 369 penyelenggara negara yang belum menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) untuk periode tahun 2024. Dari seluruh pejabat yang wajib melapor, baru sekitar 87,92 persen yang telah memenuhi kewajiban tersebut. “KPK telah menerima sejumlah 366.685 laporan, dari total 417.054 wajib lapor, sehingga masih terdapat 50.369 penyelenggara negara yang belum melaporkan harta kekayaannya,” […]

expand_less