Breaking News
light_mode
Trending Tags

Ngaku Polisi, Enam Oknum Wartawan Peras Warga Cigudeg hingga Rp35 Juta 

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sen, 5 Jan 2026
  • comment 0 komentar

bogorplus.id– Enam orang oknum wartawan ditangkap polisi setelah ketahuan mengaku sebagai anggota penegak hukum (APH) untuk memeras seorang warga di Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor.

Para pelaku bahkan sempat meminta “uang damai” hingga ratusan juta rupiah agar korban tidak dibawa ke kantor polisi.

 

Kapolsek Cigudeg, AKP Budi Sehabudin, menjelaskan bahwa para pelaku datang ke lokasi menggunakan mobil Toyota Avanza Veloz dan mengaku sebagai anggota Polres Bogor serta Polda Jawa Barat.

 

“Pelaku datang ke usaha korban, lalu mengaku sebagai anggota Polres dan Polda,” kata AKP Budi Sehabudin saat dikonfirmasi, Senin (5/1/).

 

Dalam aksinya, keenam pelaku mengambil foto dan video usaha korban untuk menimbulkan rasa takut. Modus tersebut digunakan sebagai alat ancaman agar korban bersedia menyerahkan uang.

 

“Mereka mengambil foto dan video usaha korban untuk menakut-nakuti,” ujarnya, Senin (5/1).

 

AKP Budi mengungkapkan, para pelaku awalnya meminta uang damai sebesar Rp100 juta. Namun setelah melalui proses negosiasi, korban akhirnya menyanggupi memberikan uang sebesar Rp35 juta.

 

“Pelaku meminta uang damai Rp100 juta agar korban tidak dibawa ke kantor polisi. Setelah negosiasi, disepakati di angka Rp35 juta,” jelasnya.

 

Aksi para pelaku diketahui warga sekitar yang kemudian melakukan pengepungan di lokasi kejadian. Situasi sempat memanas hingga polisi turun tangan untuk mengamankan para pelaku.

 

“Untuk menghindari amuk massa, para pelaku langsung kami amankan dan dibawa ke Mako Polsek Cigudeg,” katanya.

 

Ia menegaskan, tidak ada keterlibatan anggota kepolisian dalam kasus pemerasan tersebut. Para pelaku murni merupakan oknum wartawan yang mencatut nama institusi kepolisian.

 

“Tidak ada keterlibatan anggota Polres Bogor. Mereka adalah oknum wartawan yang mengaku sebagai anggota Polres dan Polda,” tegasnya.

 

Saat ini, keenam pelaku masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya sesuai hukum yang berlaku.

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 20 Hal Unik yang Hanya Ada di Indonesia dan Tidak di Negara Lain

    20 Hal Unik yang Hanya Ada di Indonesia dan Tidak di Negara Lain

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Ada 20 hal unik yang hanya dapat ditemukan di Indonesia karena keberagaman yang dimilikinya. Bahkan, hal-hal ini tidak dapat kamu temui di bagian dunia lainnya. Oleh karena itu, sebagai warga Indonesia seharusnya kita merasa bangga dengan negara yang memiliki segudang keistimewaan dalam bentuk budaya lokal dan kekayaan alam yang tidak ada di tempat […]

  • Rekomendasi Bunga Plastik Hiasan Sudut Ruang Tamu

    Rekomendasi Bunga Plastik Hiasan Sudut Ruang Tamu

    • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Ruang tamu adalah area pertama yang dilihat oleh pengunjung saat mereka masuk ke rumah Anda, terutama ketika melihat bunga plastik hiasan yang ada di sudutnya. Sebuah ruang tamu yang indah dengan tambahan dekorasi, seperti bunga plastik yang ditempatkan di sudut, akan membuat suasana semakin menyenangkan. Bunga sering digunakan sebagai elemen dekoratif yang dapat […]

  • Pramono Akan Resmikan TransJabodetabek Jalur Bekasi-Cawang

    • calendar_month Rab, 14 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Gubernur Jakarta Pramono Anung akan meresmikan jalur baru TransJabodetabek, Jumat (16/5/2025). Jalur ini akan menghubungkan Bekasi dengan Cawang di Jakarta Timur. “Mudah-mudahan dalam waktu dekat jalur-jalur baru segera dibuka. Jumat ini rute Bekasi ke Cawang akan kita resmikan,” kata Pramono di Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, Rabu (14/5/2025). Rute Bekasi-Cawang adalah salah satu dari […]

  • Dorong Pencegahan Kanker Serviks, Prudential Indonesia berikan Layanan Pap Smear Gratis

    Dorong Pencegahan Kanker Serviks, Prudential Indonesia Berikan Layanan Pap Smear Gratis

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) kembali melanjutkan komitmennya dalam mendukung kesehatan masyarakat. Kali ini perusahan yang bergerak dalam bidang ansuransi itu menyediakan layanan Pap Smear gratis bagi 36 perempuan prasejahtera di Desa Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat. Kegiatan itu digelar dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Reproduksi Sedunia yang jatuh setiap tanggal 4 September. […]

  • Kedai Budak Lembur di Cibadak Ciampea Jadi Solusi Tempat Ngopi Murah, Tapi Gak Murahan 

    Kedai Budak Lembur di Cibadak Ciampea Jadi Solusi Tempat Ngopi Murah, Tapi Gak Murahan 

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Abdul
    • 0Komentar

      Bogorplus.id – Lupakan sejenak kafe-kafe di pusat kota Bogor yang seringkali membuat kantong menjerit. Saat tren nongkrong estetik identik dengan harga selangit, sebuah gebrakan inspiratif justru muncul dari pelosok Bogor Barat.   Di tengah hiruk pikuk Jalan Raya Cibadak, Ciampea, hadir sebuah kedai yang membuktikan bahwa nongkrong keren tak harus mahal, dan yang terpenting, […]

  • Pelaku Pembunuh Satpam Terancam Hukuman Mati 

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Abraham (27 tahun) anak dari pemilik rental mobil PT La Duta Car Rental yang membunuh satpam rumahnya, Septian (36), dihadirkan dalam konferensi pers Polresta Bogor Kota, Senin (20/1). Kapolresta Bogor Kota, Kombes Eko Prasetyo mengatakan, motif Abraham menghabisi nyaman Septian yakni karena kesal kepada korban. Pengakuan dari tersangka, korban mengaku kesal karena sering diadukan […]

expand_less