Breaking News
light_mode
Trending Tags

Momen Haru, Lepas Sambut Kapolres Bogor 

  • account_circle Sandi
  • calendar_month 20 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Polres Bogor menggelar acara pisah sambut Kapolres antara AKBP Rio Wahyu Anggoro dengan AKBP Wikha Ardilestanto.

Tongkat estapet kepemimpinna Kapolres Bogor itu sesuai dengan surat Telegram Kapolri, Nomor ST/1422/VI/KEP./2025.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi kepada ratusan anggota kepolisian. Salah satunya yakni Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro.

AKBP Rio Wahyu Anggoro akan mengemban tugas baru di Polda Metro Jaya sebagai Kepala Bagian Pengendalian Personel Biro Sumber Daya Manusia (Kabagdalpers RO SDM).

Sementara, AKBP Wikha Ardilestanto yang semula menjabat Kasubbag Bungkol Sripim Polri sedianya akan menjadi Kapolres Bogor.

Kapolres Bogor, AKBP Wikha Ardilestanto dalam sambutannya menyampaikan, acara lepas sambut ini sebagai bentu penghormatan.

“Acara ini bukan sekadar seremoni, namun bentuk penghormatan rekan-rekan sekalian kepada panutan kita semua, Bapak Rio yang mendapat promosi jabatan,” kata Wikha di Mapolres Bogor, Sabtu (19/7).

Ia meyakini dibawah kepemimpinan AKBP Rio Wahyu Anggoro, anggota Polres Bogor sangat bangga.

“Selain itu sangat banyak prestasi yang beliau torehkan yang membawa kebanggaan Polres Bogor dan Polri,” lanjutnya.

Dalam kesempatan itu, AKBP Wikha meminta izin untuk mengambil alih tonggak kepemimpinan Polres Bogor seraya mengucapkan instruksi ambil alih pimpinan.

“Untuk itu, izin kakak asuh izin kan kami memimpin, pimpinan saya ambil alih,” jelas dia.

Selanjutnya, ia meminta dukungan kepada masyarakat Kabupaten Bogor selama menjabat sebagai Kapolres Bogor.

Ia menutur, agar dapat menjaga keutuhan keamanan dan ketertiban masyarakat Kabupaten Bogor, perlu kerja sama antara satu sama lain.

“Sehingga kedepan dapat memimpin Polres Bogor menjaga kamtibmas tetap kondusif dan aman terkendali, butuh kerja sama dengan rekan-rekan sekalian,” pungkasnya.

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pria Asal Lampung Diduga Jadi Korban Pembunuhan di Kota Wisata, Polisi Selidik

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id-Seorang pria berinisal R (23) warga Lampung tewas mengenaskan di pintu masuk Kota Wisata, Sabtu (12/4). Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Korban mengalami luka pada bagian leher akibat sabetan pisau. Kapolsek Gunung Putri AKP Aulia Robby Kartika menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan dari call center 110 adanya infomasi pembegalan. Lalu anggota Polsek Cileungsi mendatangi […]

  • Apes ! Maling Laptop Mahasiswa Unpak Ketangkep 

    • calendar_month Rab, 8 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Seorang pria berinisal S (50) tertangkap basah saat melakukan aksi pencurian di Masjid Kampus Universitas Pakuan, Kota Bogor, Rabu (8/1). Salah satu mahasiswa Universitas Pakuan Bogor, Syuja mengatakan, pelaku pencurian itu sudah diamankan oleh petugas keamanan kampus. “Saya liat pelaku ini sudah diamakna oleh satpam, katanya di curi laptop 3 punya mahasiswa dan sepatu,”katanya. […]

  • 8 Motor Diamankan Satlantas Polres Bogor Saat Operasi Patuh Lodaya, Ini Pelanggaranya !

    8 Motor Diamankan Satlantas Polres Bogor Saat Operasi Patuh Lodaya, Ini Pelanggaranya ! 

    • calendar_month Sel, 15 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Satlantas Polres Bogor menahan sebanyak delapan sepedah motor yang melanggar pada Operasi Patuh Lodaya 2025. Pelaksaaan operasi patuh lodaya Polres Bogor itu dilaksanakan di simpang PDAM, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (15/7). KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ardian Novianto mengatakan, delapan motor yang ditahan itu karena pengendara tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) dan menggunakan […]

  • Peringati May Day 2025, Pemprov Riau dan Polda Adakan Aksi Tanam Pohon

    Peringati May Day 2025, Pemprov Riau dan Polda Adakan Aksi Tanam Pohon

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Peringatan May Day 2025 di Provinsi Riau kali ini memiliki nuansa yang berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Untuk memperingati Hari Buruh Sedunia, acara ini diadakan dengan aksi menanam pohon yang melibatkan jajaran Polda dan Pemerintah Provinsi Riau. Dengan tema “Merajut Kebersamaan untuk Peningkatan Kesejahteraan Pekerja/Buruh dan Produktivitas Nasional,” perayaan ini dipusatkan di Pekanbaru. Acara dimulai […]

  • Gas Elpiji 3 KG Langka :  Warga Bogor Harus Antri, Pangkalan Kewalahan

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id-Kelangkan Gas Elpiji 3 KG terjadi wilayah di Kabupaten Bogor, beberapa warga antri untuk mendapatkan gas melon itu. Salah satu pemilik Pangkalan di Bojonggede, Juni (47) mengaku menerima banyak antrean warga yang membeli Gas Elpiji 3 KG pasca penerapan sistem baru dari Pemerintah Pusat. Ketua RT ini mengakui baru pertama kali melihat ratusan orang rela […]

  • Komisi I DPRD Kota Bogor Dorong BKAD Pentingnya Percepatan Sertifikasi dan Aset

    • calendar_month Kam, 17 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Komisi I DPRD Kota Bogor mengadakan rapat kerja bersama Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kota Bogor untuk membahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Bogor Tahun Anggaran 2024. Pembahasan kali ini difokuskan pada evaluasi pengelolaan aset daerah yang masih menghadapi berbagai tantangan penting. Ketua Komisi I DPRD Kota Bogor, Karnain Asyhar, menyoroti masih […]

expand_less