Breaking News
light_mode
Trending Tags

Listrik di Cinere Mengalami Pemadaman, Terdapat Gangguan Pada Gardu Induk di Gandul

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Kam, 3 Apr 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Listrik di wilayah Cinere hingga Gandul, Depok, Jawa Barat, mengalami pemadaman. Sejumlah warganet di platform X melaporkan adanya ledakan di PLN Gandul.

Melalui akun resmi di X @pln_123, PLN mengonfirmasi bahwa pemadaman ini disebabkan oleh gangguan pada gardu induk di Gandul, yang berdampak pada sebagian wilayah sekitarnya.

“Mohon maaf atas gangguannya. Setelah admin lakukan pengecekan informasi padam di wilayah tersebut akibat adanya gangguan gardu induk,” tulis PLN pada Kamis (3/4/2025) pukul 08:56 WIB.

PLN juga menyampaikan bahwa saat ini mereka sedang melakukan penanganan untuk segera menghidupkan kembali jaringan listrik.

“Saat ini masih penanganan dan diupayakan segera normal kembali,” tambahnya.

Haris Andika, Senior Manager Komunikasi dan Umum PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, menjelaskan bahwa telah terjadi gangguan kelistrikan singkat di Gardu Induk 150 kV Gandul, yang menyebabkan pemadaman listrik di sejumlah kecil lokasi di bagian selatan Jakarta.

Gangguan pertama kali muncul pada pukul 03. 30 WIB, namun petugas PLN yang selalu siap siaga 24 jam berhasil memulihkannya dalam waktu 30 menit.

Selanjutnya, penormalan dilanjutkan secara bertahap ke sistem distribusi kepada pelanggan dalam waktu kurang dari 3 jam.

“Hingga pukul 06.30 WIB suplai listrik ke pelanggan telah kembali normal 100 persen,” ungkap Haris dalam keterangan resminya.

Haris menambahkan, penyebab sementara dari gangguan kelistrikan ini adalah putusnya kabel penangkal petir atau Ground Steel Wire (GSW) yang mengenai jaringan di gardu induk Gandul, sehingga mengakibatkan pemutusan aliran listrik secara otomatis.

Ia juga menekankan bahwa kejadian ini kemungkinan dipicu oleh peningkatan frekuensi sambaran petir akibat cuaca ekstrem di sekitar daerah Gandul.

Menurut laporan BMKG, intensitas curah hujan dan petir telah meningkat dalam beberapa hari terakhir.

“PLN mengimbau kepada pelanggan untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang berpotensi mengakibatkan gangguan kelistrikan,” ujarnya.

Pelanggan dianjurkan untuk memanfaatkan aplikasi PLN Mobile demi memperoleh informasi terkini serta menyampaikan laporan atau pengaduan. Selain itu, mereka juga dapat menghubungi contact center 123 yang melayani 24 jam.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satpol PP Temukan Gudang Miras di Ciampea, Tapi Tak Bisa Ditindak Karena Terkunci

    Satpol PP Temukan Gudang Miras di Ciampea, Tapi Tak Bisa Ditindak Karena Terkunci

    • calendar_month Rab, 30 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Satpol PP Kabupaten Bogor menemukan sebuah toko yang diduga sebagai gudang penyimpanan Minuman Keras (Miras) di Wilayah Kecamatan Ciampea. Saat itu, Satpol PP Kabupaten Bogor tengah melakukan operasi penertiban pekat minuman keras tanpa izin. Namun, mereka menemukan toko tersebut dalam keadaan terkunci. Sehingga tidak dapat ditindaklanjuti. “Belum bisa kami tindaklanjuti, karena gudang yang diduga […]

  • Wakapolri Tinjau Baksos di Gunung Sindur, Siapkan 2.500 Paket Sembako dan Layanan Kesehatan

    Wakapolri Tinjau Baksos di Gunung Sindur, Siapkan 2.500 Paket Sembako dan Layanan Kesehatan

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Wakapolri Komnjen Dedi Prasetyo meninjau Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan di wilayah Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Rabu (27/8). Polri menyiapkan 2.500 paket sembako dan pelayanan kesehatan untuk masyarakat Gunung Sindur. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka HUT ke-80 RI dan Hari Juang Polri ke-80. Kedatangan Komnjen Dedi juga sekaligus meninjua progres pembangunan SMA Kemala […]

  • Transjabodetabek Blok M-Bogor Diresmikan, Tarif Mulai dari Rp 2.000

    Transjabodetabek Blok M-Bogor Diresmikan, Tarif Mulai dari Rp 2.000

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Gubernur Jakarta, Pramono Anung, meresmikan jalur baru Transjabodetabek dari Blok M ke Bogor, Kamis (6/6/2025). Rute dengan nomo P11 kini resmi beroperasi dengan 20 titik pemberhentian, di mana 11 halte berada di Bogor dan 9 halte di Jakarta. Peluncuran koridur Transjabodetabek ini adalah hasil setelah menunggu hampir 10 tahun untuk direalisasikan. Wali Kota […]

  • 6 Tempat Asinan Bogor Legendaris Paling Enak yang Wajib Dicoba

    6 Tempat Asinan Bogor Legendaris Paling Enak yang Wajib Dicoba

    • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Asinan Bogor memang salah satu kuliner khas yang wajib untuk dicoba. Keunikan cita rasa yang ditawarkan asinan memang memiliki tempat tersendiri. Dari dua macam asinan, buah dan sayur, kamu bisa mendapati sensasi rasa pedas, asam, asin maupun manis dalam satu porsi. Asyiknya lagi, kuliner ini masuk dalam kategori makanan bergizi tinggi. Tertarik untuk […]

  • Demi Belajar Silat, Puluhan Bule Eropa Terbang ke Cimande Bogor Play Button photo_camera 1

    Demi Belajar Silat, Puluhan Bule Eropa Terbang ke Cimande Bogor

    • calendar_month Ming, 13 Jul 2025
    • account_circle plusrym@gmail.com
    • 0Komentar

    Puluhan bule yang berasal dari berbagai negara melakukan kunjungan ke Saung Pelestarian Penca Cimande, Sabtu (17/5). Kedatangan para turis asing ini dalam rangka mempelajari penca silat aliran Cimande dalam acara Sunda Camp 2025. Video : bogorplus

  • Bupati Bogor Hadiri Rakor Bersama Mendagri, Bahas Singkronisasi APBD 2025

    Bupati Bogor Hadiri Rakor Bersama Mendagri, Bahas Singkronisasi APBD 2025

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor, Rudy Susmanto menghadiri rapat koordinasi (rakor) bersama Menteri Dalam Negeri, Gubernur Jawa Barat, dan kepala daerah se-Jawa Barat, di gedung A Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Rabu (22/10) kemarin. Hadir mendampingi Bupati Bogor, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah, dan Plt.Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset […]

expand_less