Breaking News
light_mode
Trending Tags

Ketua DPRD Sastra Winara Minta Pemkab Sosialisasi dan Siapkan Tempat Sebelum Penataan PKL 

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Rab, 16 Apr 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara merespon penataan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang akan dilakukan pemerintah daerah di Pasar hingga area Stadion Pakansari.

Sastra meminta Pemkab Bogor untuk melakukan sosialisasi dan menyediakan tempat relokasi bagi para pedagang, sebelum melakukan penataan PKL.

“Ya harus di siapkan dulu tempatnya, supaya para pedagang ini ketika ditata sudah punya tempat baru untuk jualan,”ujarnya, Rabu (16/4).

Ia juga meminta, saat melakulan penataan PKL agar tidak menggunakan kekerasan maupun tindakan yang merugikan pemerintah maupu masyrakat.

Kata Sastra, terdapat tempat yang masih kosong berada di dalam pasar. Sebelum melakukan relokasi PKL ke dalam, perlu melakukan koordinasi terlebih dulu dengan stakeholder terkait.

“Ternyata beberapa pasar, pasar yang di dalam tuh masih banyak kosong, ini harus kita rapatkan dulu pemerintah daerah dan Pasar Tohaga, dari Polres, Kodim, untuk koordinasi,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Bupati Bogor, Rudy Susmanto mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan rapat tindak lanjut dari penanganan PKL tersebut.

Kata Rudy, tujuan dari penataan PKL itu untuk memastikan masyrakat dapat berjualan ditempat yang aman dan nyaman.

“Terkait penataan para pedagang kaki lima, ingat penataan ya bukan penggusuran, jadi tahapannya adalah rapat yang sedang berjalan, kita akan mensosialisasikan terlebih dahulu,”tuturnya.

Pemkab Bogor akan menyiapkan terlebih dahulu kantong-kantong kios untuk tempat relokasi para pedagang.

Penataan PKL itu akan diprioritaskan di empat titik, yakni Pasar Cibinong, Citeureup, Ciluar, dan area luar Stadion Pakansar

“Intinya satu mereka harus tetep dapat mata pencaharian, mereka masih bisa melakukan aktivitas kegiatan ekonomi tetapi jangan sampai mengganggu pihak-pihak lain,”katanya.

 

 

 

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Pelaku Curanmor Wilayah Jonggol Diamuk Warga, Satu Orang Tewas di Tempat 

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Warga menganiaya pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang terjadi di Kampung Rawabogo, Desa Weninggalih, Kecamatan Jonggol pada Jumat 11 April 2025. Kapolsek Jonggol, Kompol Hida Tjahjono menjelaskan, kejadian itu bermula saat korban bernama Acep Rustandi sedang mengecek sawahnya yang sedang digarap. Acep kemudian memarkir motor beat miliknya dan turun ke sawah. Tak lama, sekitar […]

  • 4 Wisata Ikonik di Banten yang jadi Sasaran Wisatawan

    4 Wisata Ikonik di Banten yang jadi Sasaran Wisatawan

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Banten merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di baratnya Pulau Jawa. Meski begitu, wisata Provinsi Banten tidak kalah dari provinsi lainnya. Banyak wisata menarik yang wajib dikunjungi wisatawan saat mendatangi provinsi ini. Banten dikenal dengan keindahan alam nya karena memiliki beberapa wilayah pegunungan yang sangat jauh dari kehidupan kota, sehingga wisatawan […]

  • Kemnaker Percepat Ajuan Klaim JHT dan JKP bagi Eks Pekerja Sritex Group

    • calendar_month Sel, 18 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Ketenagakerjaan (Kemnaker) terus berupaya mempercepat proses pengajuan klaim manfaat Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP) bagi mantan pekerja Sritex Group yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). Sebagai bagian dari inisiatif ini, Kemnaker bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan melibatkan tim layanan jemput bola untuk mempermudah akses klaim bagi para pekerja terdampak. […]

  • Sekda Kabupaten Bogor Pastikan Perbaikan Puskesmas Citeureup Pasca Kebakaran Segera Dimulai

    Sekda Kabupaten Bogor Pastikan Perbaikan Puskesmas Citeureup Pasca Kebakaran Segera Dimulai

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten Bogor bergerak cepat menangani kerusakan Puskesmas Citeureup yang sempat dilanda kebakaran. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, turun langsung meninjau kondisi bangunan, Kamis (9/10/). Ia datang untuk memastikan kelayakan struktur dan mempercepat proses perbaikan. Ajat mengatakan, peninjauan ini bertujuan menentukan langkah strategis, apakah gedung harus dibongkar total atau cukup diperbaiki […]

  • Datang ke Perayaan Hari Buruh, Prabowo Sampaikan Pidato Ini

    Datang ke Perayaan Hari Buruh, Prabowo Sampaikan Pidato Ini

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Presiden Prabowo Subianto menyampaikan bahwa ia merasa terhubung dengan buruh, petani, nelayan, serta masyarakat yang kurang beruntung lainnya. Pernyataan ini disampaikannya dalam pidato pada perayaan Hari Buruh Internasional di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, pada Kamis, 1 Mei 2025. Prabowo menyatakan, dukungan yang ia terima dari kelompok masyarakat tersebut sangat berarti, terutama dalam perjalanan […]

  • DPR RI Resmi Sahkan RUU TNI Jadi Undang-Undang

    • calendar_month Kam, 20 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) secara resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 mengenai Tentara Nasional Indonesia (RUU TNI) menjadi undang-undang. Keputusan ini diambil dalam rapat paripurna yang berlangsung di ruang Paripurna Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, pada hari Kamis, 20 Maret 2025. Rapat ini dipimpin oleh Ketua DPR RI, Puan Maharani, yang didampingi oleh para Wakil Ketua DPR, antara lain Sufmi Dasco Ahmad, Saan Mustopa, […]

expand_less