Breaking News
light_mode
Trending Tags

Kenapa Baterai HP Cepat Habis? Ini Cara Mengatasinya

  • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
  • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Siapa yang tidak merasa kesal jika ponsel tiba-tiba mati karena baterainya habis? Mengingat penggunaan ponsel yang semakin tinggi, sebaiknya kamu belajar cara menghemat baterai agar tidak cepat terkuras.

Sebenarnya, ada banyak metode yang bisa kamu terapkan. Salah satunya adalah dengan menghindari penggunaan ponsel saat sedang dicas. Pasalnya, aktivitas ini dapat menyebabkan suhu baterai meningkat. Suhu yang terlalu tinggi akan berdampak negatif pada daya tahan baterai, membuatnya lebih cepat berkurang efisiensinya.

Oleh karena itu, sangat penting untuk tidak menggunakan ponsel saat mengisi daya. Selain itu, suhu ponsel juga bisa meningkat jika diletakkan di tempat seperti bawah bantal atau permukaan isolator lain saat dicas, di atas dasbor mobil yang panas, atau di atas mesin serta perangkat elektronik lainnya saat sedang charging. Jadi, perhatikanlah hal ini!

Mengapa Baterai Ponsel Cepat Habis?

Banyak orang beranggapan bahwa baterai ponsel cepat habis karena mengisi daya semalaman. Namun, anggapan ini mungkin sudah tidak benar untuk banyak ponsel sekarang, karena sebagian besar dilengkapi dengan sistem yang menghentikan aliran listrik secara otomatis setelah baterai penuh.

Sebagai pilihan, kamu bisa menjaga agar baterai ponsel lebih awet dengan mengisi daya secara teratur. Ini berarti kamu sebaiknya mengisi daya ponsel saat baterai tersisa 40% dan mencabut charger ketika baterai mencapai sekitar 80%. Metode ini tidak hanya membantu memperpanjang umur baterai, tetapi juga menjaga agar sistem di dalamnya tetap berfungsi dengan baik.

Cara Menghemat Baterai Ponsel

Ada beberapa langkah sederhana yang bisa diambil agar baterai ponsel Android milikmu bisa bertahan lebih lama. Berikut adalah cara-cara untuk menghemat baterai yang sebaiknya kamu coba.

1. Aktifkan Mode Gelap

Banyak ponsel Android sekarang dilengkapi dengan fitur mode gelap. Selain lebih nyaman untuk mata, fitur ini juga dapat membantu menghemat daya baterai, terutama pada ponsel dengan layar OLED.

Pada layar OLED, piksel yang menampilkan warna hitam akan mati, yang membantu memperpanjang umur baterai. Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu juga disarankan untuk mengaktifkan mode gelap di berbagai aplikasi lain seperti Instagram, WhatsApp, dan YouTube.

2. Matikan Fitur GPS

Seperti yang diketahui, fitur GPS dapat melacak lokasi secara real-time. Namun, jika fitur ini diaktifkan terus-menerus, ia bisa menghabiskan daya baterai dengan cepat. Maka dari itu, sebaiknya kamu hanya mengakibatkan fitur GPS saat memang benar-benar diperlukan, misalnya ketika mencari rute ke suatu tempat.

Untuk mematikan fitur ini, kamu dapat mengunjungi menu Pengaturan, lalu pilih Lokasi, dan geser toggle untuk Layanan Lokasi. Fitur GPS juga dapat dinonaktifkan lewat opsi di menu-bar yang ada di layar utama ponsel.

3. Selalu Gunakan WiFi

Data seluler yang terus menerus aktif juga berpotensi mempercepat penggunaan daya baterai pada ponsel Android. Salah satu cara untuk menghemat baterai ponsel adalah dengan mematikan data seluler dan beralih ke koneksi WiFi.

Kamu juga bisa mengaktifkan mode Pesawat untuk memaksimalkan efisiensi baterai. Namun, perlu diingat bahwa mode Pesawat akan menonaktifkan layanan operator, yang membuat ponsel tidak bisa menerima panggilan maupun SMS.

4. Kurangi Penggunaan Widgets dan Wallpaper Animasi

Walpaper animasi memang terlihat menarik karena memiliki tampilan yang dinamis. Namun, menggunakan fitur ini sebaiknya dihindari jika ingin baterai ponsel bertahan lebih lama.

Selain itu, Widgets yang ada di layar utama juga dapat menyebabkan peningkatan konsumsi daya baterai. Oleh karena itu, tinjau kembali widget mana yang tidak terlalu diperlukan dan segera matikan. Cara ini dapat membantu kamu mengurangi penggunaan baterai ponsel.

5. Nyalakan Mode Hemat Daya

Apabila baterai ponsel Androidmu berada dalam kondisi kritis, kamu bisa mengaktifkan Mode Hemat Daya. Fitur ini dirancang untuk memperpanjang masa pakai baterai dengan mengurangi penggunaan CPU, mengatur akses jaringan, dan menurunkan kecerahan layar.

Saat ini, banyak produsen smartphone juga menawarkan tambahan Mode Hemat Daya yang dapat lebih jauh menghemat baterai dengan menonaktifkan hampir semua fungsi kecuali yang paling esensial, yaitu telepon dan SMS.

Jika setelah mencoba berbagai cara untuk menghemat baterai seperti yang disebutkan di atas, daya baterai masih boros, mungkin sudah saatnya kamu mengunjungi pusat layanan dari merek ponsel yang kamu miliki untuk mengganti atau memperbaiki baterai tersebut.

Apabila kamu merasa frustrasi dengan kondisi baterai yang boros dan sulit diatasi, mungkin inilah waktu yang tepat untuk mengganti ponsel lama dengan yang baru yang memiliki spesifikasi serta kualitas baterai yang lebih baik.

  • Penulis: Putri Rahmatia Isnaeni

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Bogor Gelar Deklarasi Damai, Pastikan Kabupaten Bogor Kondusif

    Pemkab Bogor Gelar Deklarasi Damai, Pastikan Kabupaten Bogor Kondusif 

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Bogor menggelar deklarasi damai yang diikuti organisasi lintas ormas di Kabupaten Bogor, Senin (1/9). Dalam dekrasi itu, organisasi masyarakat itu sepakat akan menjaga kondusifitas bersama-sama dan menolak segala bentuk tindakan anarkisme. Bupati Bogor, Rudy Susmanto menyampaikan, dirinya sangat menghormati segala bentuk penyampaia aspirasi pendapat di muka umum sebagimana dilindungi undang-undang. […]

  • Bupati Bogor Canangkan Program Menanam untuk ASN dan Pegawai BUMD

    Bupati Bogor Canangkan Program Menanam untuk ASN dan Pegawai BUMD 

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto mengintruksikan gerakan penanaman pohon serentak di seluruh kantor perangkat daerah dan BUMD se-Kabupaten Bogor. Program gerakan menanam pohon itu, para Aparatur Sipil Negara (ASN) diwajibkan menanam 1 pohon dan 1 pegawai BUMD, 1 pohon Selain menamam pohon, ASN dan pegawai BUMD juga melakukan pembuatan lubang biopori. Bupati Bogor, Rudy Susmanto […]

  • 9 Fakta Menarik tentang Hewan yang Jarang Diketahui

    9 Fakta Menarik tentang Hewan yang Jarang Diketahui

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Hewan tidak hanya menarik dan menakutkan, tetapi juga mengandung informasi menarik yang mengejutkan. Salah satu informasi menarik tentang hewan dari seluruh dunia adalah ratu semut yang dapat bertahan hidup selama puluhan tahun. Terdapat banyak keistimewaan yang menakjubkan dalam kerajaan hewan, mulai dari bebek hingga bunglon. Tentunya masih ada banyak keunikan lain yang membuat […]

  • Pemkab Bogor Kaji Pencabutan Moratorium Perbup Izin Usaha Toko Modern di 20 Kecamatan

    • calendar_month Ming, 25 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan mengkaji pencabutan moratorium Peraturan Bupati (Perbub) Nomor 63 Tahun 2017. Perbup itu berisikan tentang Penghentian Sementara Penerbitan Izin Usaha Toko Modern (IUTM). Pasalnya, ada 20 Kecamatan yang tidak memperbolehkan adanya pengeluaran izin untuk pembangunan minimarket. Salah satu alasannya yakni untuk mengembangkan usaha masyarakat lokal, tanpa ada saingan toko modern […]

  • Jaga Kondusifitas Wilayah, Bupati Bogor Ajak Masyarakat Aktifkan Siskamling

    Jaga Kondusifitas Wilayah, Bupati Bogor Ajak Masyarakat Aktifkan Siskamling

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto mengajak masyarakat Kabupaten Bogor untuk mengaktifkan siskamling sebagai upaya menjaga kondusifitas wilayah. Ajakan itu tertuang dalam Surat Edaran Nomor 200.1.1/26-Bakesbangpol tentang Upaya Menjaga Kondusifitas Wilayah Kabupaten Bogor. Salah satunya mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (Siskamling) secara humanis. Edaran tersebut ditujukan kepada seluruh perangkat daerah, camat, kepala desa, lurah, serta pimpinan […]

  • Sering Dijadikan Menu Sarapan, Bubur Ayam Justru Kurang Sehat?

    Sering Dijadikan Menu Sarapan, Bubur Ayam Justru Kurang Sehat?

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Umumnya bubur ayam bisa jadi pilihan menu sarapan yang sehat ketika Anda cukup sibuk dan ingin sarapan yang mengenyangkan. Dibandingkan dengan nasi goreng atau nasi uduk, bubur ayam memiliki kalori yang lebih rendah. Bubur ayam: 155 kalori per 100 gram. Nasi goreng: 168 kalori per 100 gram. Nasi uduk: 163 kalori per 100 […]

expand_less