Karang Taruna Kecamatan Cisarua Bogor Sabet Katar Beriman Award 2025
- account_circle Deni
- calendar_month 7 jam yang lalu
- comment 0 komentar

Karang Taruna Kecamatan Cisarua Bogor Sabet Katar Beriman Award 2025. Foto : Deni /bogorplus.id
bogorplus.id- Karang Taruna Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, sukses menyabet predikat Karang Taruna terbaik se-Kabupaten Bogor tahun 2025 dalam ajang Katar Beriman Award.
Sebagai bentuk rasa syukur, mereka menggelar syukuran di Aula Kecamatan Cisarua pada Rabu (1/10).
Acara tersebut dihadiri oleh Camat Cisarua, Kapolsek Cisarua, unsur Forkopimcam, serta pengurus Karang Taruna dari 9 desa dan 1 kelurahan dan juga lembaga – lembaga di Kecamatan Cisarua.
Kehadiran para tokoh ini semakin menegaskan komitmen bersama dalam membangun kepemudaan di wilayah Cisarua.
Ketua Karang Taruna Kecamatan Cisarua, A. Ghaffer, menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kerja keras, kekompakan, dan kolaborasi semua pihak.
“Alhamdulillah, Karang Taruna Kecamatan Cisarua meraih predikat terbaik se-Kabupaten Bogor,”katanya.
Ghaffer mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh pengurus karang taruna, baik di tingkat kecamatan hingga desa.
Kemudian kepada para kepala desa, lurah, camat, Kapolsek, Danramil, serta lembaga lain yang terus berkolaborasi bersama.
Menurut Ghaffer, penghargaan ini diraih berkat program berkelanjutan yang konsisten, penguatan peran di masyarakat, serta pemanfaatan media sosial untuk menyebarkan informasi dan inspirasi positif.
“Penghargaan ini akan menjadi motivasi agar kami terus menjaga kekompakan, memperkuat sinergi, dan berkolaborasi dengan seluruh lembaga yang ada di Kecamatan Cisarua,”tungkasnya.
Sebagai informasi, Katar Beriman Award merupakan ajang apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Bogor bagi Karang Taruna yang dinilai inovatif, aktif, serta konsisten menjalankan program kepemudaan dan pemberdayaan masyarakat.
Dengan pencapaian ini, Karang Taruna Kecamatan Cisarua tidak hanya membanggakan warga setempat, tetapi juga menjadi teladan bagi Karang Taruna lainnya di Kabupaten Bogor.
- Penulis: Deni
- Editor: Sandi