Breaking News
light_mode
Trending Tags

Jadi Nama Jalan di Dramaga, Mensos Dukung Katar Bogor Jadikan H Ghazali Sebagai Pahlawan Nasional 

  • account_circle Abdul
  • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
  • comment 0 komentar

 

 

Bogorplus.id – Menteri Sosial, Saifullah Yusuf alias Gus Ipul menyampaikan langkah-langkah menjadikan pendiri dan Ketua Pertama Karang Taruna Nasional, H. Ghazali sebagai pahlawan nasional.

 

Ia menjelaskan, H. Ghazali yang baru saja diresmikan sebagai nama jalan di Kecamatan Dramaga, bisa dijadikan pahlawan nasional jika diusulkan dari bawah.

 

“Kalau jadi pahlawan nasional itu mulainya dari bawah, diusulkan dari bawah nanti lewat Bupati, ada seminar, ada panjang banget (rangkaian nya),” kata dia, Minggu 28 September 2025.

 

Ia mengaku, rangkaian atau tahapan-tahapan itu bisa dilakukan dan dikawal oleh Karang Taruna Kabupaten Bogor untuk merealisakan H. Ghazali menjadi pahlawan nasional.

 

“(Karang Taruna Kabupaten Bogor bisa mendorong itu?)Bisa dong, bisa. Harus dibentuk tim pengkaji. nanti diajukan bertahap,” jelas dia.

 

Gus Ipul juga menyampaikan terima kasih kepada Karang Taruna Kabupaten Bogor karena telah berhasil mendorong H. Ghazali menjadi nama jalan di wilayah Kabupaten Bogor.

 

“Oh iya terima kasih lah, alhamdulillah jadi tokoh Karang Taruna yang memang turut berjuang melahirkan Karang Taruna dan sekaligus membimbing adik-adiknya itu satu teladan yang baik dan sekarang diabadikan lewat jalan,” kata dia.

 

“Kita tentu berterima kasih. Lebih banyak tokoh Karang Taruna yang dijadikan jalan insya Allah lebih baik,” jelasnya.

 

Sementara, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor, Heri Gunawan mengaku siap melakukan rangkaian-rangkaian yang dipaparkan oleh Menteri Sosial.

 

“Insya Allah kita siap dorong itu, kita siap jadikan pendiri sekaligus ketua Karang Taruna Nasional pertama sebagai pahlawan Nasional,” kata Heri.

 

Ia menyebut, Karang Taruna Kabupaten Bogor dalam waktu dekat akan melakukan kajian akademik dan membuat buku biografi H. Ghazali agar sejarahnya bisa dipertanggungjawabkan.

 

“Kita dalam waktu dekat akan membuat buku dan melakukan kajian akademik dengan bukti-bukti dan sejarah yang ada. Sebab, keluarga beliau masih menyimpan arsip lengkap perjalanan H. Ghazali dalam menciptakan Karang Taruna dari masa penjajahan,” tutup dia.

  • Penulis: Abdul

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Bogor Ajak APDESI Bersinergi Bangun Desa

    Bupati Bogor Ajak APDESI Bersinergi Bangun Desa

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto mengajak Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Bogor bersinergi membangun desa. Hal itu disampaikan saat menerima audiensi dari APDESI di Pendopo Bupati Bogor, Cibininong, Kamis (24/7). Rudy Susmanto mengatakan, audiensi ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Bogor dan jajaran pemerintah desa. Ia juga menyampaikan, sudah […]

  • 7 Cara Alami Meningkatkan Kadar Hemoglobin, Efektif Terhindar dari Anemia

    7 Cara Alami Meningkatkan Kadar Hemoglobin, Efektif Terhindar dari Anemia

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Hemoglobin adalah salah satu protein yang sangat penting di dalam darah. Hemoglobin memicu pembuatan sel darah merah di dalam tubuh yang menurun akibat rusak. Selain itu hemoglobin juga membawa oksigen ke seluruh organ yang ada di dal tubuh dan membuang karbon dioksida yang sudah tidak dibutuhkan lagi dan bisa memicu gangguan pada tubuh. […]

  • 5 Rekomendasi Wisata di Bogor, Cocok untuk Healing Akhir Pekan

    • calendar_month Kam, 13 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kota Hujan, dengan suasananya yang sejuk, selalu menjadi pilihan utama untuk healing di akhir pekan atau saat libur panjang. Berikut adalah beberapa rekomendasi yang menarik! Kawasan wisata Puncak adalah salah satu destinasi para traveler di wilayah Jabodetabek. Dengan lokasi yang strategis dan suasana yang berbeda dari kota, Puncak menawarkan beragam tempat wisata yang […]

  • PT Goto Tegaskan Pemotongan Komisi Sesuai dengan Ketentuan Pemerintah

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Menteri Perhubungan Dedy Purwagandhi baru saja memanggil sejumlah layanan transportasi daring yang beroperasi di Indonesia, seperti Grab, Goto, Maxim, dan inDrive. Dalam pertemuan tersebut, ia menanyakan tetang isu yang sedang berkembang, temasuk mengenai komisi yang diterima oleh Perusahaan dari pengemudi ojek online. “Dari yang kita dengar beberapa hari belakang ini mengenai komisi aplikator […]

  • Inspirasi Kostum 17 Agustusan, dari Pakaian Adat hingga Superhero Lokal

    Inspirasi Kostum 17 Agustusan, dari Pakaian Adat hingga Superhero Lokal

    • calendar_month Jum, 8 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Hari Merdeka Indonesia yang diperingati setiap 17 Agustus sebentar lagi akan datang, bun. Dalam perayaan kemerdekaan ini, seringkali terdapat karnaval yang menampilkan berbagai kostum khas merayakan 17 Agustusan. Bahkan, acara kostum di hari kemerdekaan bisa diadakan sebagai lomba tersendiri untuk menambah suasana meriah dari perayaan yang hanya diadakan setahun sekali ini. Biasanya, pemenang […]

  • Perekat Alami dari Getah Pohon: Manfaat, Jenis, dan Keunggulannya

    Perekat Alami dari Getah Pohon: Manfaat, Jenis, dan Keunggulannya

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Perekat adalah bahan dengan kemampuan mengikat dua benda melalui ikatan permukaan. Salah satunya perekat getah pohon. Perekat getah pohon adalah bahan perekat alami yang dikeluarkan dari pohon dalam bentuk cairan atau getah yang sering disebut blendok. Di dalam blendok, terdapat senyawa polifenol yang sangat berperan penting dalam perekat. Dengan memanfaatkan bahan baku alami, […]

expand_less