Breaking News
light_mode
Trending Tags

Bupati Bogor Rudy Susmanto Dorong Kebersamaan di Gebyar Gotong Royong Citeureup

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten Bogor akan menggelar Gebyar Gotong Royong di Kecamatan Citeureup sebagai tuan rumah pada Kamis, 22 Mei 2025 mendatang.

Kegiatan itu dirancang sebagai ajang kebersamaan sekaligus bentuk nyata pelayanan kepada masyarakat secara langsung di lapangan.

Bupati Bogor, Rudy Susmanto mengatakan bahwa berbagai persiapan teknis telah dilakukan, termasuk pengangkutan sampah di sejumlah titik yang telah dipetakan oleh pihak kecamatan.

“Secara teknis nanti Pak Camat dan teman-teman akan menindaklanjuti bersama. Kita ingin di hari Kamis nanti, momentum ini dimanfaatkan dengan baik oleh seluruh elemen, dari SKPD sampai tingkat desa,” ujarnya, Selasa (20/5) malam.

Sebagai Informasi, kegiatan akan diawali dengan apel dan doa bersama, kemudian dilanjutkan dengan aksi bersih-bersih wilayah oleh peserta dari berbagai unsur, baik aparatur pemerintahan maupun masyarakat.

Sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi warga, panitia menyiapkan berbagai door prize menarik, termasuk hadiah utama berupa paket umrah gratis.

Hal ini diharapkan menambah semangat partisipasi warga dalam kegiatan gotong royong tersebut.

Tak hanya kegiatan internal, acara juga akan diramaikan dengan berbagai layanan publik.

Seperti pelayanan administrasi kependudukan dari Disdukcapil, serta program pangan murah dari Dinas Ketahanan Pangan (DKP) yang dibuka langsung di lokasi acara.

Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) juga turut ambil bagian dengan melakukan perbaikan cepat di sejumlah titik trotoar sebagai bagian dari penataan wilayah.

 

“Biar seluruh masyarakat tumpah ruah di situ. Anggap saja ini sebagai ‘lebarannya’ warga Citeureup,” kata Bupati Rudy Susmanto.

Menurutnya, dengan mengusung semangat gotong royong dan pelayanan yang menyatu, kegiatan ini diharapkan menjadi contoh sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman, dan harmonis.

 

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengamat Desak Sekda Kabupaten Bogor Buka Suara Soal Kasus Video Viral 

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Sekretaris Daerah (Sekda ) Kabupaten Bogor Ajat Rochmat Jatnika mengklaim sudah memanggil inspektur Sigit Wibowo butut video percapakan dua tokoh di Bumi Tegar Beriman viral. Diketahui percakapan itu terjadi antara Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan dan Wakil Bupati Bogor Terpilih Jaro Ade. Kendati begitu, sampai saat ini Sekda Ajat belum buka suara terkait hasil […]

  • Cara Merencanakan Karier Sejak Dini untuk Masa Depan yang Sukses

    Cara Merencanakan Karier Sejak Dini untuk Masa Depan yang Sukses

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Siapa yang tidak memiliki impian untuk meraih karier yang sukses di masa depan? Tentunya, kamu juga ingin mewujudkan impian tersebut, bukan? Oleh karena itu, sangat penting untuk memulai perencanaan kariermu sejak dini agar bisa mencapai kesuksesan dalam pekerjaan. Merencanakan karier seharusnya menjadi hal yang dipikirkan dengan serius, bahkan saat masih duduk di bangku […]

  • Visi Nusantara Maju Gelar Diskusi Bahas 100 Hari Kinerja Pemkab Bogor

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Visi Nusantara Maju (Vinus) menggelar diskusi dengan pembahasan menjelang 100 hari kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Selasa (29/4). Diketahui, Bupati dan Wakil Bupati Bogor Rudy Susmanto-Ade Ruhandi akan menyentuh 100 hari kerja pada 7 Juni mendatang. Founder LS Vinus Yusfitriadi menyebut, 100 hari kinerja bukan hanya tren politik maupun gimmick untuk mengukur kinerja jalannya […]

  • Langkah Mudah Mencari Saluran TV Digital di Televisi LED dan DVBT2

    Langkah Mudah Mencari Saluran TV Digital di Televisi LED dan DVBT2

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Tahukah Anda, saat ini Indonesia tengah berada di masa peralihan saluran televisi UHF menjadi digital? Saluran TV digital mempunyai kualitas yang jauh lebih baik daripada saluran televisi UHF. Siaran televisi digital memiliki gambar yang jernih dan suaranya begitu tajam. Aktivitas menonton televisi Anda akan semakin menyenangkan dengan siaran televisi yang lebih hidup. Dijamin, […]

  • Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan, Kabupaten Bogor Raih SIPP Awards 2025

    Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan, Kabupaten Bogor Raih SIPP Awards 2025

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten Bogor menerima penghargaan Strategi Inovasi Perencanaan Pembangunan (SIPP) Awards 2025 di Hotel Borobudur Jakarta, Kamis (25/9). Kabupaten Bogor meraih penghargaan dengan kategori Inisiatif, atas komitmen dalam menyusun dokumen perencanaan pembangunan yang berwawasan lingkungan dan tanggap bencana. SIPP Awards merupakan bentuk apresiasi atas upaya pemerintah daerah dalam mengintegrasikan konsep pembangunan berkelanjutan, selaras dengan […]

  • Sering Dijadikan Menu Sarapan, Bubur Ayam Justru Kurang Sehat?

    Sering Dijadikan Menu Sarapan, Bubur Ayam Justru Kurang Sehat?

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Umumnya bubur ayam bisa jadi pilihan menu sarapan yang sehat ketika Anda cukup sibuk dan ingin sarapan yang mengenyangkan. Dibandingkan dengan nasi goreng atau nasi uduk, bubur ayam memiliki kalori yang lebih rendah. Bubur ayam: 155 kalori per 100 gram. Nasi goreng: 168 kalori per 100 gram. Nasi uduk: 163 kalori per 100 […]

expand_less