Breaking News
light_mode
Trending Tags

Bupati Bogor Apresiasi Pengabdian Irwanuddin, Sambut Denny Achmad sebagai Kajari Baru

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Bupati Bogor, Rudy Susmanto, menghadiri kegiatan pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Bogor, di Pendopo Bupati, Cibinong, Kamis (30/10) malam.

Pimpinan Kejari Cibinong akan berpidah estapet dari Dr. Irwanuddin Tadjuddin kepada Denny Achmad.

Bupati Bogor Rudy Susmanto menyampaikan rasa syukur dan apresiasi yang mendalam atas dedikasi serta kontribusi besar yang telah diberikan oleh Irwanuddin Tadjuddin selama menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Cibinong sejak Juni 2024 hingga Oktober 2025.

“Beliau telah banyak memberikan kontribusi luar biasa, baik melalui kebijakan, sikap, maupun keputusan yang mungkin tidak banyak diketahui publik, namun berdampak besar dalam menjaga stabilitas dan keberlangsungan roda pemerintahan di Kabupaten Bogor,”ucapnya.

Ia juga mengenang perjalanan panjang kebersamaannya dengan Irwanuddin sejak masih menjabat sebagai Ketua DPRD hingga kini sebagai Kepala Daerah.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Bogor, kami menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya atas dedikasi, pengabdian, serta sinergi yang telah terjalin dengan sangat baik selama ini. Semoga di tempat pengabdian yang baru, Bapak senantiasa diberikan kesehatan, kesuksesan, dan keberkahan,” lanjutnya.

Sementara itu, Irwanuddin Tadjuddin menyampaikan kesan mendalam selama bertugas di Kabupaten Bogor.

Ia menegaskan bahwa meskipun berpindah tugas ke jabatan baru sebagai Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara (Asdatun) Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Kabupaten Bogor akan selalu memiliki tempat istimewa di hatinya.

Menurutnya, Kabupaten Bogor ini sebenarnya orangnya boleh berganti, tapi Kabupaten Bogor tetap istimewa di hati.

“Saya kurang lebih satu tahun empat bulan di Kabupaten Bogor, dan yang saya rasakan begitu hangat, begitu ikhlas, begitu hangat persaudaranya,” ungkapnya.

Menurutnya, banyak kawan, banyak sahabat, banyak saudara di Kabupaten Bogor

“Alhamdulillah, pimpinan pernah menempatkan saya di sini, itu anugerah yang luar biasa buat saya,” tambahnya.

Ia juga menyampaikan doa dan dukungan penuh kepada penggantinya, Denny Achmad, yang disebutnya sebagai sosok muda yang cerdas dan berpotensi besar.

“Kebetulan Kajari yang baru ini junior saya, beliau ini rising star, cepat, dan saya yakin jauh lebih hebat dari kami,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Bogor yang baru, Denny Achmad menyampaikan rasa syukur atas kesempatan yang diberikan untuk bertugas di Kabupaten Bogor.

Ia berkomitmen untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi dengan seluruh unsur Forkopimda dan Pemerintah Daerah.

“Saya datang ke Kabupaten Bogor bukan untuk menggurui, tetapi untuk belajar bersama. Kita akan bersinergi dan berkolaborasi demi kemajuan Kabupaten Bogor. Mudah-mudahan keberadaan kami dapat diterima dan membawa warna positif bagi pembangunan serta penegakan hukum di Kabupaten Bogor,”pungkasnya.

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Terpaksa Tidur Larut Tapi Besok Harus Bangun Pagi, Begini Tipsnya

    Terpaksa Tidur Larut Tapi Besok Harus Bangun Pagi, Begini Tipsnya

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Tumpukan pekerjaan kantor, tugas sekolah, atau aktivitas kuliah kadang mengharuskan kita untuk begadang. Meskipun tidak sehat bagi tubuh, banyak orang masih menjalani kebiasaan ini. Kebiasaan begadang bisa berdampak pada cara otak berfungsi. Contohnya adalah kecepatan reaksi dan kemampuan fokus. Selain itu, juga berpengaruh pada cara kamu mengolah dan mengingat informasi. Begadang dapat mengakibatkan […]

  • Peran Nur Afifah Balqis di Balik Kasus Bupati PPU Apa? Heboh Koruptor Muda Terlibat dalam Pusaran Suap

    Peran Nur Afifah Balqis di Balik Kasus Bupati PPU Apa? Heboh Koruptor Muda Terlibat dalam Pusaran Suap

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Nur Afifah Balqis tengah menjadi sorotan usai terlibat dalam skandal kasus korupsi bersama Bupati Penajam Paser Utara, Abdul Gafur Mas’ud. Perempuan muda berusia 24 tahun itu disebut-sebut memiliki peran penting dalam praktik suap tersebut. Di usia 24 tahun, Balqis telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijatuhi vonis 4 tahun 6 bulan penjara oleh Pengadilan […]

  • Warga Kabupaten Bogor Bakal Punya Identitas Kependudukan Digital

    • calendar_month Sel, 11 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Dinas Kependudukan dan Catalan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bogor akan menuntaskan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD). Hal itu disampaikan oleh  Kepala Disdikcapil Kabupaten Bogor, Hadijana. Kata dia, program itu akan dilaksanakan  untuk 100 hari kedja Bupati Bogor 2025-2030.  Hadijana mengklaim, aktivasi IKD itu menglami kenaikan dari 0,16 persen menjadi 7 persen. “Sangat besar jumlahnya, cuma […]

  • Banjir di Pusat Pemerintah Kabupaten Bogor, Warga: pak Gemoy kebanjiran! 

    Banjir di Pusat Pemerintah Kabupaten Bogor, Warga: pak Gemoy kebanjiran! 

    • calendar_month Kam, 27 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Warga Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor kebanjiran akibat hujan deras dengan intensitas tinggi pada Kamis 27 Februari 2025. Dari video yang diterima, seorang warga terlihat membawa baju pilpres berwarna kuning dan bergambarkan kartun wajah Prabowo Subianto yang saat ini Calon presiden. Sembari menggunakan jas hujan dan paha terendam air, pria berkumis itu […]

  • Siapa Asyifa Latief? Miss Indonesia 2010 yang Diduga Terima Dana dari Tersangka Korupsi Pertamina

    • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Miss Indonesia 2010, Asyifa Syafningdyah Putrambami Latief diduga menerima dana dari tersangka dalam kasus korupsi Pertamina. Asyifa Latief turut diperiksa oleh penyidik Kejaksaan Agung dalam mega korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang di PT Pertamina (Persero) untuk periode 2018 hingga 2023. Kasus ini sendiri menjadi salah satu skandal korupsi terbesar dalam […]

  • Megawati Siap Temui Paus Fransiskus di Vatikan, Ada Apa?

    • calendar_month Ming, 2 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berencana akan bertemu secara khusus dengan Paus Fransiskus. Pertemuan itu akan berlangsung dalam acara World Leaders Summit on Children’s Rights di Vatikan. “Rencana pertemuan telah dimatangkan oleh protokol Tahta Suci Vatikan,” kata Anggota MPR RI Ahmad Basarah dilansir dari antaranews, Minggu (2/2). Tak hanya itu, Megawati memiliki kesempatan untuk […]

expand_less