Breaking News
light_mode
Trending Tags

Belasan Tahun Dibiarkan Rusak, SDN Tegal Benteng Cariu Baru Diperbaiki Setelah Viral

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sen, 8 Sep 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Kondisi memprihatinkan di SDN Tegal Benteng, Desa Babakan Raden, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor, harus mendapatkan perhatian dari Dinas Pendidikan.

Sekolah itu berdiri sejak tahun 1983, namun baru tersentuh perbaikan setelah video kerusakannya viral di media sosial.

Selama lebih dari satu dekade, bangunan sekolah dibiarkan rusak parah tanpa renovasi.

Plafon kelas jebol, keramik hancur hingga menyisakan lantai tanah berdebu, dan sebagian dinding nyaris roboh.

Dibalik kerusakan itu, 78 murid tetap dipaksa belajar di ruang yang jauh dari kata layak.

Kepala SDN Tegal Benteng, Suparman, mengaku sudah berkali-kali mengajukan permohonan perbaikan ke pemerintah, namun tak kunjung mendapat jawaban.

“Banyak yang datang ke sini, tapi realisasi pembangunan baru muncul setelah videonya viral. Itu pun baru untuk kelas bawah, sementara kelas atas dijanjikan tahun 2026,”ujarnya saat ditemui, Senin (8/9).

Ia menambahkan, kondisi sekolah yang belum diperbaiki masih sangat berbahaya dalam kegiatan belajar mengajar.

“Kalau cuaca tidak mendukung, terpaksa kita evakuasi murid. Keramik yang tajam juga rawan melukai anak-anak,”ujarnya.

Keterlambatan Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor dalam merespons kebutuhan dasar pendidikan ini menjadi tamparan keras.

Sementara dari pantauan di lokasi, tiga ruang kelas sekolah yang rusak parah kini mulai dibangun, usai viralnya video kondisi sekolah tersebut di media sosial.

 

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ponpes Terbakar Diduga Korsleting Listrik, Santri Padamkan Api Mandiri

    Ponpes Terbakar Diduga Korsleting Listrik, Santri Padamkan Api Mandiri

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Kebakaran terjadi di Pondok Pesantren Darul Ibtida, peristiwa itu diduga karena korsleting listrik yang ada pada sebuah bangunan berupa tempat istirahat, pada Senin (20/10/2025). Kapolsek Nanggung AKP Ucup Supriatna menjelaskan, korsleting listrik dari kabel yang menumpuk pada bangunan yang berbahan kayu. “Pesantren kampung dari bilik, santrinya juga cuman 10 santri, matrial bangunannya dari kayu […]

  • Haris Setiawan Kembali Pimpin Muaythai Kabupaten Bogor

    Haris Setiawan Kembali Pimpin Muaythai Kabupaten Bogor, Targetkan 5 Emas di Porprov 2026

    • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Haris Setiawan kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) Muaythai Kabupaten Bogor untuk periode selanjutnya. Terpilihnya Haris diumumkan dalam Musyawarah Cabang (Muscab) yang berlangsung di Cetroo Coffee, kawasan Pakansari, Cibinong, Rabu (15/10). Pemilihan ini dihadiri sejumlah tokoh penting, seperti Ketua Harian Muaythai Jawa Barat Nendi Surya Nagara, Wakil Ketua I KONI […]

  • Ramai Keluhan Wali Murid, Disdik Kabupaten Bogor Panggil Guru dan Kepsek SDN Pajeleran 01

    Ramai Keluhan Wali Murid, Disdik Kabupaten Bogor Panggil Guru dan Kepsek SDN Pajeleran 01

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bogor menindaklanjuti permasalahan di SDN Pajeleran 01, Cibinong, Kabupaten Bogor. Ada beberapa persoalan yang dikeluhkan oleh orang tua murid terhadap oknum guru di SDN Pajeleran 01 Cibinong itu. Diantaranya dugaan patok harga les dan iuaran uang kas. Perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Iqbal Permana mengatakan, pihaknya telah menerima laporan terkait […]

  • Viral Serangan Virus Besar ke Roblox, Benarkah? Ini Fakta dan Cara Menghindarinya

    Viral Serangan Virus Besar ke Roblox, Benarkah? Ini Fakta dan Cara Menghindarinya

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Dalam beberapa minggu terakhir, para pemain Roblox di seluruh dunia dibuat resah oleh kabar serangan virus besar-besaran. Informasi yang viral itu menyebutkan bahwa gim berbasis komunitas tersebut akan menjadi target serangan pada 20 Juli 2025. Bahkan, sejumlah unggahan mengklaim serangan ini berasal dari file APK berbahaya yang dapat menginfeksi perangkat pengguna, mulai dari […]

  • Polres Bogor Ringkus Dua Pengedar Sabu, 6,9 Kg Narkoba Diamankan

    • calendar_month Jum, 10 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id-Polres Bogor mengamankan dua orang tersangka pengedaran narkotika jenis sabu seberat 6,9 kilogram. Kedua pelaku pengedar barang haram itu berinisal CMP (34) dan RS (33). Mereka ditangkap polisi di dua tempat berbeda. Wakapolres Bogor, Kompol R. Adhimas Sriyoni Putra menjelaskan, polisi memperoleh informasi dari warga Kecamatan Babakan Madang terkait peredaran narkotika sabu tersebut. “Dari hasil […]

  • Longsor Tebing Situ Rawa Gede, BPBD Menghimbau Warga Untuk Jauhi Area

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Tebing di kawasan wisata Situ Rawa Gede, Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat, mengalami longsor akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut pada hari sebelumnya. “Dikarenakan hujan dengan durasi yang cukup lama serta tebingan yang curam menyebabkan longsor di wilayah tersebut,” ungkap Jalaluddin, Danki Anggota BPBD Kabupaten Bogor, dalam keterangannya, Senin (3/3/2025). Peristiwa longsor ini […]

expand_less