Breaking News
light_mode
Trending Tags

Atap Gedung Ambruk, Siswa SMK Negeri 1 Cileungsi Lakukan KBM di Luar Kelas

  • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
  • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.idSejumlah siswa SMK Negeri 1 Cileungsi di Kabupaten Bogor terlihat melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di luar kelas, Senin (15/9/2025).

Diketahui bahwa atap dari salah satu gedung di SMK Negeri 1 Cileungsi runtuh, Rabu (10/9/2025), yang menyebabkan 31 orang mengalami cedera.

Di lokasi, terdapat tiga tenda putih berlabel Kemendikdasmen. Dua tenda berada di area lapangan, sedangkan satu tenda lainnya terletak tidak jauh dari gedung yang ambruk.

Dua tenda di area lapangan terlihat kosong dari siswa, hanya terdapat meja, kursi, papan tulis, tas milik para pelajar, serta botol minuman.

Salah satu siswa, Fariza Mufida menjelaskan bahwa KBM dilaksanakan di luar tenda karena mereka sedang melakukan pembelajaran kelompok.

“Karena kan kita lagi ada tugas kelompok, terus kita lagi belajar di luar,” ungkap Fariza saat ditemui di SMK Negeri 1 Cileungsi, pada hari Senin (15/9/2025).

Dia menyatakan bahwa belajar di luar ruangan memberikan pengalaman yang berbeda. Selain merasakan suasana baru, dirinya juga merasa senang bisa belajar bersama teman-temannya.

“Ya lumayan seru karena bareng temen-temen juga kan. Jadi lumayan seru sih,” tuturnya.

Selaras dengan pendapat Fariza, Dehan Bastian juga mengatakan bahwa KBM di luar memberikan udara sejuk sekaligus pengalaman baru.

“Bisa dapetin hal-hal yang baru juga terus lebih adem, lebih asik, sama lebih seru aja,” kata Dehan.

  • Penulis: Putri Rahmatia Isnaeni

Rekomendasi Untuk Anda

  • Presiden Prabowo Ajak PM Laos Kolaborasi Tangani Masalah Transnasional

    • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Di tengah rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-46, Presiden Prabowo Subianto mengadakan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Laos, Sonexay Siphandone. Dalam pertemuan tersebut, Prabowo mengajak Siphandone untuk berkolaborasi dalam menangani masalah transnasional, termasuk perdagangan manusia dan narkoba. Pertemuan kedia pemimpin tersebut berlangsung di Ruang Meeting, Kuala Lumpur Comvention Centre (KLCC), Malaysia. Momen […]

  • Halal Bihalal Kwarcab Pramuka Bogor, Dedie A. Rachim Ajak Bangun Karakter Generasi Muda

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Sebagai Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Bogor dan Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengajak semua anggota Gerakan Pramuka untuk memperkuat komunikasi dan kolaborasi dalam upaya membangun karakter generasi muda di Kota Bogor. Seruan ini disampaikan dalam acara Halal Bihalal Kwarcab Pramuka Kota Bogor yang diadakan di Rumah Dinas Wali Kota Bogor, Jalan Raya Pajajaran, […]

  • Capai 14.000 Jenis, Berikut Anekaragam Jenis Tumbuhan Di Kebun Raya Bogor

    Capai 14.000 Jenis, Berikut Anekaragam Jenis Tumbuhan Di Kebun Raya Bogor

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kebun Raya Bogor didirikan pada tanggal 18 Mei 1817. Inisiator pembentukannya adalah Reinward, seorang botanisi asal Jerman. Kebun ini berada pada ketinggian 200 mdpl dengan curah hujan dalam setahun tertentu. Pada awalnya, Kebun Raya Bogor mencakup area seluas sekitar 47 hektare, namun kemudian diperluas menjadi 87 hektare. Kebun Raya Bogor merupakan salah satu […]

  • Uskup Petrus Turang Meninggal Dunia, Prabowo Datang Melayat ke Katedral

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Keuskupan Agung Kupang telah mengumumkan dengan duka cita bahwa Uskup Emeritus Keuskupan Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang, telah berpulang di Jakarta. Beliau meninggal dunia setelah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan. “Dengan penuh iman dan pengharapan akan kebangkitan kami mengumumkan bahwa telah berpulang ke rumah Bapak di Surga Mgr Petrus Turang Uskup Emeritus Keuskupan Agung Kupang […]

  • 9 Museum di Bogor yang Wajib Dikunjungi, Wisata Edukasi Seru di Kota Hujan

    9 Museum di Bogor yang Wajib Dikunjungi, Wisata Edukasi Seru di Kota Hujan

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bogor adalah sebuah kota yang mendapat julukan sebagai Kota Hujan karena kawasan tersebut sangat sering turun hujan. Tak hanya itu, Bogor juga identik dengan hutan di tengah kota yang dikenal dengan nama Kebun Raya Bogor dan Museum di Bogor juga layak untuk dikunjungi. Kebun Raya Bogor yang berlokasi di samping Istana Kepresidenan RI […]

  • Liverpool Makin Kokoh di Puncak Klasemen usai Kalahkan Wolves 2-1

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Liverpool berhasil meraih tiga poin usai mengalahkan Wolves 2-1 dalam lanjutan liga inggris pekan ke -25 di Anfield, Merseyside, Minggu (16/2) malam Bermain dikandang sendiri, Liverpool tampil agresif dengan terus menekan pertahanan Wolves. Tim asuhan Arne Slot unggul cepat pada menit ke-15 setelah Luis Diaz mengkonversi bola liar untuk menjebol gawang Jose Sa. Pada […]

expand_less