Breaking News
light_mode
Trending Tags

Asik ! Warga Bogor yang Tinggal di Kawasan Hutan Bisa Punya Legalitas Lahan 

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Ming, 13 Apr 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten Bogor menggelar rapat Penyelesaian Penguasaan Tanah dalam rangka Penataan Kawasan Hutan (PPTPKH) di Kabupaten Bogor, Jumat (11/4) lalu.

Rapat itu, membahas mengenai legalitas lahan milik warga yang dekat dengan kawasan hutan di Kabupaten Bogor.

Bupati Bogor Rudy Susmanto mengatakan,  saat ia tengah mengupayakan agar masyarakat yang tinggal di kawasan hutan mendapatkan legalitas lahan.

“Kita sedang mengupayakan beberapa masyarakat kita yang tinggal dekat dengan kawasan hutan untuk memperoleh legalitas lahan,”ujarnya, Minggu (13/4).

Kendati begitu, pemberian legalitas lahan ini tak cuma-cuma, harus melalui tahapan yang saat ini tengah dibahas lebih lanjut.

“Masyarakat dapat mendapatkan legalitas lahan, tapi harus melalui proses, ada tahapan tahapnya, akan dimulai tahapan yang terstruktur,”tuturnya.

Rudy menyampaikan, masyarakat di wilayah hutan yang tinggal secara turun temurun menjadi prioritas untuk mendapatkan legalitas lahan di area kawasan hutan tersebut.

“Masyarakat kita masyarakat desa dan masyarakat di wilayah hutan yang tinggal disitu mulai dari buyutnya kakeknya turun temurun dan itu yang kita prioritaskan memiliki legalitas,” pungkasnya.

 

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pelajar di Sekolah Rakyat Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Begini Hasilnya !

    Pelajar di Sekolah Rakyat Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Begini Hasilnya ! 

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Hari pertama masuk sekolah, ratusan pelajar di Sekolah Rakyat Bogor menjalani pemeriksaan kesehatan. Para pelajar itu mengikuti pemeriksaan kesehatan mulai dari imun tubuh, tinggi badan, pemeriksaan mata, dan gigi. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan, sudah memeriksa kesehatan para pelajar di Sekolah Rakyat tersebut. Kata Budi Gunadi, tak sedikit masalah ditemukan pada kesehatan […]

  • Wapres Gibran Minta CASN Menunggu Terkait Penundaan Pengangkatan

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan bawa solusi terkait penundaan pengangkatan calon aparatur sipil negara (CASN) yang menjadi perbincangan publik kini sudah tersedia. Ia pun meminta kepada para CASN untuk sabar dalam menunggu perkembangan tersebut. Pernyataan ini disampaikan Gibran dalam keterangannya saat berkunjung ke SMAN 66 Jakarta, Rabu (12/3/2025). “Sudah, sudah, sudah ada solusinya ya. […]

  • Tirta Kahuripan Rencanakan Peningkatan Cakupan Pelayanan Melalui Kerjasama Investasi 

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PERUMDA) Air Minum Tirta Kahuripan terus berkomitmen untuk mewujudkan visi “Kabupaten Bogor Istimewa dan Gemilang” serta misi pembangunan daerah. Salah satu fokus utama adalah peningkatan cakupan pelayanan akses air minum bagi masyarakat, seiring dengan pertumbuhan penduduk yang semakin pesat. Dalam rangka meningkatkan cakupan pelayanan, Pemerintah […]

  • Wings Air Luncurkan 3 Rute Baru dari Palembang, Pangkalpinang, sampai Belitung

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Maskapai Wings Air baru saja meluncurkan rute penerbangan baru yang menghubungkan tiga destinasi populer di Sumatera Bagian Selatan, yaitu Palembang, Pangkalpinang, dan Belitung. Rute ini resmi beroperasi mulai 14 Mei. Rute penerbangan ini akan menghubungkan dua provinsi, yaitu Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung, dengan titik awal di Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II (PLM) di Palembang. Rute tersebut akan berlanjut ke Bandar Udara Depati […]

  • 5 Bangunan Tua di Bogor Paling Bersejarah dan Layak Dikunjungi

    5 Bangunan Tua di Bogor Paling Bersejarah dan Layak Dikunjungi

    • calendar_month 23 jam yang lalu
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Tidak hanya dikenal dengan wisata alamnya yang menakjubkan, Bogor juga merupakan kota yang menyimpan banyak cerita sejarah yang pasti tidak boleh dilewatkan. Menyelami berbagai kejadian sejarah dengan mengunjungi bangunan bersejarah di Bogor pasti bisa memberikan sensasi dan pengalaman wisata yang berbeda dari biasanya. Jika kamu berminat untuk merasakan pengalaman wisata sejarah di kota […]

  • Dirjen Bea Cukai Berikan Alasan di Balik Menerima Presiden Prabowo Gabung Dalam Kemenkeu

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id –  Direktur Jenderal (Dirjen) Bea dan Cukai Djaka Budhi Utama menjelaskan alasan di balik keputusannya untuk menerima tawaran Presiden Prabowo Subianto agar bergabung dengan Kementerian Keuangan. Djaka menyatakan, ia mempertimbangkan tawaran itu karena menganggapnya sebagait tugas untuk negara. Oleh karena itu, ia akhirnya setuju untuk mengajukan pengunduran diri dari keanggotaan TNI. “Saya pertimbangkan karena […]

expand_less