Alasan Warga Bogor Memilih Naik Bus Transjabodetabek ke Blok M
- account_circle Sandi
- calendar_month Ming, 13 Jul 2025
- comment 0 komentar

Bus Transjabodetabek saat melintas di Bogor. Foto : Sandi /bogorplus.id
bogorplus.id- Kehadiran Bus Transjabodetabek di Bogor mempermudah akses transportasi warga untuk menikmati jajanan yang ada di Blok M, Jakarta.
Bus Transjabodetabek rute P11 menempuh jarak tempuh sekitar 90 menit melintas dari Bogor hingga ke Blok M.
Salah satu warga Bogor, Apriliansyah (26) mengatakan, alasan dirinya menggunakan Bus Transjabodetabek tidak berdesak-desakan seperti naik KRL dari Stasiun Bogor.
“Mending naik Bus yang baru itu yang nyambung sampai Blok M, kalau naik KRL ramai banget belum lagi harus berdiri gitu sampai stasiun tujuan,”ujarnya, Minggu (13/7).
Hal yang kerap dilakukan dengan menaiki Bus Transjabodetabek adalah untuk mencari atau menikmati kuliner di Blok M.
“Biasanya pake bus itu buat nyari kulineran di Blok M pas libur kerja,”ucapnya.
Diketahui, penumpang dapat naik dari titik penjemputan yakni, Botani Square-Mall Belanova Sentul-Sentul-Simpang Sentul-Pintu Tol Citeureup 1-Cibubur Junction-Pancoran Tugu-Pancoran-Tegal Mampang-Rawa Barat-Pasar Santa-Kejaksaan Agung-Blok M.
Kemudian penumpang yang ingin dari arah Blok M menuju Bogor dapat melalui rute sebaliknya.
Namun, berbeda jalur untuk pemberhentian di Buperta Cibubur-Pintu Tol Citeureup 2-Monumen Pancakarsa-Mall Belanova Sentul-Botani Square.
Fahmi (28) pekerja swasta mengungkapkan, menaiki Bus Transjabodetabek saat ingin berkeliling mulai dari Bogor hingga ke Blok M.
“Biasanya ke Blok M cari jajanan aja, keliling-keliling gitu pake Bus yang baru (Transjabodetabek),” ungkap Fahmi.
Kata dia, menggunakan KRL memang sudah terbiasa mulai dari ramainya pengguna. Namun, menggunakan Bus Transjabodetabek ingin mendapatkan hal baru.
“Ya emang pake KRL udah biasa buat berangkat kerja, tapi kalau naik bus buat nyoba hal baru aja soal kendaraannya,”pungkasnya.
- Penulis: Sandi


