Breaking News
light_mode
Trending Tags

Ajak Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih, Bupati Bogor : Benteng Terakhir Kita Persatuan 

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Kam, 7 Agu 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Bogor untuk mengibarkan bendera Merah Putih di momentum HUT RI ke-80.

Bendera Merah Putih yang terpasang di halaman rumah akan menjadi wujud nyata rasa cinta tanah air dan penghormatan kepada para pahlawan bangsa.

“Dengan kita bukan hanya memasang umbul-umbul, kita memasang bendera. Itu wujud kita mengucapkan terima kasih kepada soekarno, mengucapkan terima kasih kepada hatta, dan kepada para pejuang, para pahlawan yang sudah memerdekakan bangsa Indonesia,”ujarnya, Kamis (7/8).

Pemerintah Kabupaten Bogor dalam merayakan momentum perayaan HUT RI ke-80 itu, menyemarakannya acara di setiap kecamatan.

Meski tidak bisa merangkul semua kecamatan. Rudy menegaskan, hal ini menjadi momentum bersama-sama bahwa bangsa ini besar, kuat, dan bersatu.

“Dan pesan saya terakhir adalah benteng pertahanan terakhir negara kita adalah persatuan, musuh utama bangsa kita adalah perpecahan,”tegasnya.

Sebelumnya, Rudy Susmanto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bogor membagikan bendera merah putih kepada masyarakat yang melintas di jalan Tegar Beriman, Cibinong.

Pembagian bendera merah putih kepada masyarakat juga dilakukan sebagai bentuk partisipasi aktif dalam mendorong semangat nasionalisme.

“Melalui pembagian bendera ini, kita niatkan sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih yang mendalam kepada para pahlawan bangsa, seperti Ir. Soekarno, Dr. Mohammad Hatta, Pangeran Diponegoro, dan seluruh pejuang kemerdekaan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan Indonesia,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat karena belum sepenuhnya mampu memenuhi seluruh harapan dan kebutuhan warga.

“Kami menyadari masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Namun kami yakin, dengan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Bogor, kita bisa bersama-sama membangun daerah ini menjadi lebih baik,”pungkasnya.

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perkuat Konektivitas Wilayah, Pemkab Bogor Rencanakan Flyover Bomang–Tegar Beriman

    Perkuat Konektivitas Wilayah, Pemkab Bogor Rencanakan Flyover Bomang–Tegar Beriman

    • calendar_month Sel, 30 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bupati Bogor, Rudy Susmanto memfokuskan pembangunan infrastruktur strtegis untuk memperkat konektivitas antarwilayah dan mendukung pertumbuhan kawasan. Rencana jangka panjang yang sedang dipersiapkan adalah pembangunan flyover yang menghubungkan jalan Bomang dan jalan Tegar Beriman. Pembangunan flyover tersebut direncanakan pada 2027 sebagai bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Bogor dalam menghadirkan konektivitas yang semakin kuat, menyambungkan […]

  • KPK Luncurkan Laporan SPI Pendidikan 2024, Banyak Guru dan Dosen yang Telat dan Bolos

    • calendar_month Jum, 25 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) baru-baru ini meluncurkan laporan Survei Penilaian Integritas (SPI) Pendidikan 2024, yang mencatat skor SPI Pendidikan sebesar 69,50. Acara peluncuran Indeks Integritas Pendidikan 2024 dan Penandatanganan Komitmen Bersama berlangsung pada Kamis, 24 April 2025, dan disiarkan secara daring melalui saluran YouTube KPK RI. Dalam laporan tersebut, kondisi integritas pendidikan di Indonesia dianalisis […]

  • 10 Kafe di Puncak Bogor dengan Pemandangan Pegunungan dan Suasana Romantis

    10 Kafe di Puncak Bogor dengan Pemandangan Pegunungan dan Suasana Romantis

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kamu sedang mencari kafe di puncak Bogor dengan pemandangan indah dan cocok dijadikan tempat nongkrong maupun bersantai? Coba cek di bawah ini yuk, karena kami telah merangkum beberapa kafe di puncak Bogor yang bisa kamu kunjungi berikut ini. Bogor dikenal sebagai salah satu kawasan dengan jumlah tempat wisata alam yang beragam, salah satu […]

  • Bupati Bogor Matangkan Rencana Pembangunan JPO Simpang Bappenda

    Bupati Bogor Matangkan Rencana Pembangunan JPO Simpang Bappenda

    • calendar_month Jum, 9 Jan 2026
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bupati Bogor, Rudy Susmanto, telah menginisiasi persiapan untuk pembangunan Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di Simpang Bappenda, yang dibicarakan dalam rapat koordinasi dengan perwakilan perangkat daerah terkait yang dilaksanakan di Aula Soekarno Hatta, Pendopo Bupati Bogor, Kamis (8/1/2026). Tujuan utama dari pembangunan JPO ini adalah untuk meningkatkan keselamatan, kenyamanan, dan akses yang lebih baik […]

  • 10 Cara Alami Menghilangkan Bau Tak Sedap di Ruangan agar Lebih Segar

    10 Cara Alami Menghilangkan Bau Tak Sedap di Ruangan agar Lebih Segar

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Aroma yang sesuai dapat langsung membuat suasana dalam suatu ruangan menjadi lebih segar dan bersih. Ada banyak cara alami untuk mengatasi bau tidak sedap di dalam ruangan yang bisa kamu coba untuk memperoleh kesegaran. Walaupun banyak produk pengharum ruangan yang tersedia di pasaran, kebanyakan terbuat dari bahan-bahan yang berbahaya bagi kesehatan. Salah satu […]

  • Ingin Ajukan Pinjaman di Bank? Berikut Tips Agar Pinjaman di Acc bagi Pemula

    Ingin Ajukan Pinjaman di Bank? Berikut Tips Agar Pinjaman di Acc bagi Pemula

    • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Zaman sekarang, sangat penting untuk mencari saran agar pengajuan pinjaman di bank dapat disetujui. Hal ini karena meminjam uang atau mengajukan pinjaman adalah langkah yang seringkali perlu diambil dalam berbagai situasi. Contohnya, jika Anda berencana untuk memulai sebuah usaha tetapi kekurangan dana, Anda dapat memilih untuk mengajukan pinjaman kepada bank atau lembaga keuangan […]

expand_less