Breaking News
light_mode
Trending Tags

Siapa Istri Tedi Rizalihadi? Nama Suaminya Viral Jelang Penunjukan Wakil Panglima TNI

  • account_circle Dheza
  • calendar_month Jum, 8 Agu 2025
  • comment 0 komentar

Bogorplus.id – Nama Marsekal Madya (Marsdya) TNI, Tedi Rizalihadi sater disebut sebagai kandidat kuat yang akan mengisi posisi Wakil Panglima TNI.

Setelah 25 tahun kosong, posisi Wakil Panglima TNI tersebut akhirnya akan diaktifkan kembali oleh Presiden Prabowo Subianto.

Langkah strategis ini diambil untuk memperkuat komando dan koordinasi dalam menghadapi tantangan keamanan nasional yang semakin kompleks dan dinamis.

Marsekal Madya (Marsdya) TNI Tedi Rizalihadi saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau).

Lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1991 ini memiliki karier panjang dan beragam pendidikan militer, termasuk Sekbang (1994), Seskoau (2005), dan Lemhannas (2019).

Jabatan Wakil Kepala Staf AU yang diembannya diresmikan lewat Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/667/V/2025 pada 27 Mei 2025.

Di tengah perhatian publik terhadap pengisian posisi ini, tak sedikit juga penasaran latar belakang keluarga Tedi Rizalihadi.

Lantas, siapakah istri Tedi Rizalihadi yang juga disorot jelang penunjukkan Wakil Panglima TNI?

Siapa Istri Tedi Rizalihadi?

Istrinya, Tedi Rizalihadi, Ny. Dewi Tedi Rizalihadi, baru saja resmi menjabat sebagai Wakil Ketua PIA Ardhya Garini pada 20 Juni 2025.

Organisasi ini merupakan wadah bagi istri prajurit TNI Angkatan Udara, dan peran Dewi semakin menguatkan posisi keluarga mereka di lingkungan militer.

Sebagai informasi, jabatan Wakil Panglima TNI dihidupkan kembali berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 85 Tahun 2025 yang ditandatangani Presiden Prabowo Subianto pada 5 Agustus 2025.

Perpres ini memperbarui struktur organisasi TNI dan menegaskan unsur pimpinan Mabes TNI terdiri dari Panglima dan Wakil Panglima.

Namun, berbeda dengan aturan sebelumnya, tugas Wakil Panglima kini tidak dijabarkan secara spesifik, sehingga lingkup kerjanya sepenuhnya di bawah arahan Presiden.

Hingga saat ini, TNI belum secara resmi mengumumkan siapa yang akan mengisi posisi strategis ini.

Pelantikan tersebut dijadwalkan berlangsung pada 10 Agustus 2025 di Pusdiklatpassus TNI, Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

  • Penulis: Dheza

Rekomendasi Untuk Anda

  • 13 Jenis Tanaman Hidroponik yang Mudah Dibudidayakan di Rumah

    13 Jenis Tanaman Hidroponik yang Mudah Dibudidayakan di Rumah

    • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Hidroponik menjadi pilihan bagi banyak orang untuk bertani meskipun lahan terbatas. Selain itu, metode hidroponik juga merupakan cara bercocok tanam yang ramah terhadap lingkungan. Mungkin masih banyak yang belum familiar dengan tanaman hidroponik. Tidak usah khawatir, karena detikBali telah merangkum informasinya, langsung saja baca artikel di bawah ini! Apa Itu Tanaman Hidroponik? Tanaman […]

  • Sekolah dengan 1000 Siswa di Jabar, Dapur MBGnya di Sekolah

    Sekolah dengan 1000 Siswa di Jabar, Dapur MBGnya di Sekolah

    • calendar_month Sen, 29 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Kasus keracunan Makan Bergizi Gratis di Jawa Barat kini tengah menjadi perhatian serius dari pemerintah pusat maupun provinsi. Sebab, berdasarkan data yang dihimpun ada keracunan massal Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Bandung Barat yang mencapai 1308 siswa dari berbagai jenjang. Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi memberikan saran kepada pemerintah pusat terkait dengan teknis […]

  • Komunitas Motorcross Bangun Sirkuit di Pakansari dengan Desainer Ternama

    • calendar_month Sab, 10 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Lahan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Bogor di area Stadion Pakansari disulap menjadi sirkuit motorcross. Dalam pembangunannya, komunitas motorcross menghadirkan designer sirkuit ternama di Indonesia. Nantinya, sirkuit tersebut akan digunakan untuk cabang olahraga motor cross bersama Ikatan Motor Indonesia Kabupaten Bogor. “Kebetulan kita dari temen temen komunitas menghadirkan beberapa designer sirkuit ternama di Indonesia, […]

  • Ingin Ajukan Pinjaman di Bank? Berikut Tips Agar Pinjaman di Acc bagi Pemula

    Ingin Ajukan Pinjaman di Bank? Berikut Tips Agar Pinjaman di Acc bagi Pemula

    • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Zaman sekarang, sangat penting untuk mencari saran agar pengajuan pinjaman di bank dapat disetujui. Hal ini karena meminjam uang atau mengajukan pinjaman adalah langkah yang seringkali perlu diambil dalam berbagai situasi. Contohnya, jika Anda berencana untuk memulai sebuah usaha tetapi kekurangan dana, Anda dapat memilih untuk mengajukan pinjaman kepada bank atau lembaga keuangan […]

  • Profesor Arkeolog Menolak Berkontribusi dalam Proyek Penulisan Ulang Sejarah Indonesia

    • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Ketua Pusat Prasejarah dan Studi Austronesia Indonesia, Harry Truman Simanjuntak, menolak untuk memakai istilah ‘sejarah resmi’ dalam proyek penulisan ulang sejarah Indonesia yang dipimpin oleh Kementerian Kebudayaan di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto saat ini. Istilah ini merupakan salah satu alasan mengapa profesor arkeologi ini memutuskan untuk keluar dari tim tersebut tidak lama […]

  • 10 Cara Meningkatkan Semangat Kerja agar Tetap Produktif dan Bahagia

    10 Cara Meningkatkan Semangat Kerja agar Tetap Produktif dan Bahagia

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Semangat kerja yang tinggi adalah kunci untuk mencapai produktivitas dan keberhasilan di tempat kerja. Namun, terkadang mengalami penurunan semangat adalah hal yang wajar, terutama ditengah tekanan dan tuntutan yang tinggi. Berikut adalah sepuluh tips efektif yang dapat membantu Anda meningkatkan semangat kerja dan tetap bersemangat seperti lansir dari beberapa sumber: 1. Tetapkan Tujuan […]

expand_less