Breaking News
light_mode
Trending Tags

Perkuat UMKM Depok, Pemerintah dan UPNVJ Gelar Rekrutmen Pendamping Berkualitas

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Pemerintah Kota Depok menggandeng Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) dan alumni untuk memperkuat ekosistem Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang inklusif dan berdaya saing.

Kegiatan rekrutmen calon pendamping UMKM dilaksanakan melalui LPATI Bakti Negeri yang bertempat di Kantor Walikota Depok mulai tanggal 7-8 Juli 2025.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Dr. Sri Lestari Wahyuningroem mengatakan, rekutmen ini bertujuan menjaring individu-individu yang kompeten, berintegritas, dan memiliki kepedulian sosial tinggi untuk mendampingi pelaku UMKM di wilayah Kota Depok.

Proses seleksi tersebut dilakukan melalui dua tahapan utama, yaitu psikotes dan wawancara mendalam.

“Pada tahap psikotes, peserta mengikuti serangkaian uji psikologis yang bertujuan untuk menggali karakter, kestabilan emosi, motivasi kerja, serta potensi kepemimpinan mereka sebagai calon pendamping,”ujarnya, Rabu (6/8).

Tes ini dilaksanakan secara profesional oleh tenaga ahli dari bidang Psikologi UPNVJ, yang memiliki kompetensi dalam asesmen dan pengukuran psikologis.

Selanjutnya, pada tahap wawancara, peserta diuji lebih lanjut terkait pengetahuan, pengalaman, serta kesiapan mereka dalam mendampingi UMKM.

“Sesi wawancara dilakukan secara one on one oleh tenaga ahli dari bidang Ekonomi dan Sistem Informasi, yang merupakan dosen-dosen UPNVJ berpengalaman di bidangnya,”ucapnya.

Dr. Sri Lestari Wahyuningroem menyampaikan, wawancara ini tidak hanya menggali aspek teknis dan strategis dari pengembangan usaha UMKM, tetapi juga kemampuan kandidat dalam mengaplikasikan teknologi digital serta memahami dinamika sosial ekonomi lokal.

“Rekrutmen ini menjadi langkah awal yang sangat penting dalam membentuk ekosistem pendampingan UMKM yang profesional dan berkelanjutan,”tuturnya.

Ia berharap dengan rekrutmen ini dapat menghasilkan pendampingan-pendampingan UMKM yang tidak hanya mampu memberikan solusi.

Akan tetapi juga menjadi mitra yang mendampingi pelaku usaha tumbuh dan berkembang.

“Melalui keterlibatan aktif dalam kegiatan ini, UPNVJ kembali menegaskan perannya sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam mendorong pembangunan masyarakat melalui penguatan kapasitas, inovasi, dan pemberdayaan berbasis ilmu pengetahuan,”pungkasnya.

Kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Taman Safari Bogor Gelar Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim 

    • calendar_month Sel, 25 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Taman Safari Indonesia (TSI) Bogor menggelar buka puasa bersama dan santunan kepada anak yatim. Kegiatan yang berlangsung di halaman parkir G TSI Bogor ini,  dihadiri jajaran direksi dan anggota komisi 1 DPRD Kabupaten Bogor. Acara dimulai dengan berbagai rangakaian mulai dari sambutan, pembacaan ayat Al Qur’an, dan tausiah. Manajer Marcom TSI Bogor, Danang Wibowo […]

  • Hari Pelanggan Nasional, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Siapkan Umroh untuk Pelanggan Setia

    Hari Pelanggan Nasional, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Siapkan Umroh untuk Pelanggan Setia

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional 2025, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor menggelar acara apresiasi khusus untuk pelanggan setianya. Tidak tanggung-tanggung, tiga tiket ibadah umroh dan sejumlah hadiah menarik disiapkan sebagai bentuk penghargaan bagi pelanggan terbaik yang konsisten melakukan pembayaran tepat waktu. Acara ini menjadi bukti komitmen perusahaan dalam meningkatkan kualitas pelayanan […]

  • Update Harga Emas Hari Ini 11 September 2025: Antam Melemah, UBS, dan Galeri24 Ikut Terkoreksi

    Update Harga Emas Hari Ini 11 September 2025: Antam Melemah, UBS, dan Galeri24 Ikut Terkoreksi

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Update harga emas Antam, UBS, dan Galeri24 yang diperdagangkan di Pegadaian hari ini, Kamis, 11 September 2025. Berdasarkan data yang dirilis situs resmi Pegadaian pukul 06.50 WIB, logam mulia Antam mengalami pelemahan tipis setelah sehari sebelumnya bertahan di level tinggi. Emas Antam ukuran 1 gram tercatat turun Rp13.000 menjadi Rp2.157.000, sementara ukuran 0,5 […]

  • Heboh Makan Bergizi Gratis di Tuban, Belatung Ditemukan dalam Kotak Nasi

    Heboh Makan Bergizi Gratis di Tuban, Belatung Ditemukan dalam Kotak Nasi

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Program makan bergizi gratis (MBG) yang sejatinya ditujukan untuk meningkatkan kualitas gizi siswa justru memicu kehebohan di Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Video penemuan belatung hidup di dalam kotak makanan yang dibagikan kepada siswa di dua sekolah di Kecamatan Tambakboyo itu viral di media sosial. Dua sekolah yang melaporkan kejadian belatung dalam MBG itu […]

  • Anak Susah Makan? Ketahui Nutrisi Penting dan Vitamin yang Tepat

    Anak Susah Makan? Ketahui Nutrisi Penting dan Vitamin yang Tepat

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Tidak sedikit ayah dan ibu yang mengandalkan suplemen vitamin untuk anak yang sulit makan sebagai solusi saat anak menolak makan atau lebih memilih makanan tertentu. Selain dapat membantu meningkatkan selera makan, jenis suplemen ini juga berfungsi untuk memenuhi kebutuhan gizi si kecil. Penyebab paling umum anak sulit makan atau yang disebut picky eater […]

  • 9 Manfaat Ikan Salmon Lengkap Dengan Kandungan Nutrisinya

    9 Manfaat Ikan Salmon Lengkap Dengan Kandungan Nutrisinya

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus. id – Ikan salmon merupakan salah satu jenis ikan yang memiliki kandungan gizi yang cukup baik. Ikan ini memiliki warna merah dengan tekstur yang lembut. Kandungan tinggi asam lemak omega-3 dan protein membuatnya sangat populer. Selain itu, keunggulan lain dari salmon adalah jumlah merkuri yang rendah. Oleh karena itu, ikan salmon aman untuk dikonsumsi […]

expand_less