Breaking News
light_mode
Trending Tags

Berapa Lama Magang LBJR 2025 dan Apa Saja Keuntungannya? Simak Informasi Berikut Ini

  • account_circle Dheza
  • calendar_month Rab, 23 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Bogorplus.id – Program Langkah Bakti Jasa Raharja (LBJR) 2025 bukan sekadar magang yang hanya melengkapi catatan di CV.

LBJR 2025 sendiri memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk merasakan pengalaman kerja nyata, berinteraksi dengan tim profesional, hingga memahami mekanisme pelayanan publik secara langsung.

Pendaftaran program LBJR 2025 juga telah dibuka sejak 21 Juli 2025 dan akan berlangsung hingga 24 Juli 2025.

Proses pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui situs resmi https://lbjr.jasaraharja.co.id/.

Lantas, berapa lama durasi magang LBJR 2025 dan apa saja keuntungan yang akan didapatkan oleh peserta?

Berapa Lama Durasi Magang LBJR?

Program LBJR Jasa Raharja 2025 memiliki durasi magang selama satu tahun penuh.

Masa magang ini dirancang agar peserta benar-benar memahami sistem kerja perusahaan, budaya organisasi BUMN, serta memperoleh pengalaman kerja yang komprehensif. Adapun jadwal LBJR 2025 meliputi.

  • Pendaftaran: 21–24 Juli 2025.
  • Seleksi dan verifikasi berkas: Hingga awal September 2025.
  • Pelaksanaan magang: Mulai akhir kuartal ketiga 2025 hingga kuartal ketiga 2026.

Selama periode magang, peserta akan ditempatkan di berbagai bidang kerja, mulai dari pelayanan klaim kecelakaan, pengarsipan dokumen, hingga pengelolaan fasilitas kantor.

Fasilitas dan Keuntungan LBJR 2025

Hingga saat ini, Jasa Raharja belum mengumumkan secara resmi nominal uang saku untuk LBJR 2025.

Namun, berdasarkan informasi dari peserta angkatan sebelumnya yang dibagikan melalui media sosial dan platform karier, uang saku LBJR diperkirakan berkisar antara Rp1.000.000 hingga Rp3.900.000 per bulan.

Selain uang saku, peserta LBJR juga mendapatkan berbagai fasilitas lain yang mendukung pembelajaran kerja, di antaranya yakni.

  • Asuransi kecelakaan kerja selama masa magang.
  • Sertifikat resmi dari Jasa Raharja, yang diakui secara nasional.
  • Pelatihan soft skill dan literasi digital, baik secara online maupun offline.
  • Peluang beasiswa atau rekrutmen lanjutan, bagi peserta dengan kinerja unggul.

Dengan fasilitas dan keuntungan ini, LBJR bukan hanya magang biasa, melainkan program pembelajaran kerja yang membuka peluang karier di masa depan.

Penting untuk diingat bahwa, proses rekrutmen LBJR 2025 tersebut tidak dipungut biaya sepeserpun.

  • Penulis: Dheza

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sejarah Titik Awal Pembuatan Kebun Raya Bogor, Sudah Ada Sejak 1817

    Sejarah Titik Awal Pembuatan Kebun Raya Bogor, Sudah Ada Sejak 1817

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kebun Raya Bogor atau Kebun Botani Bogor adalah sebuah kebun botani luas yang berada di Kota Bogor, Jawa Barat. Luasnya mencapai 87 hektare dan menampung sekitar 15. 000 spesies koleksi pohon dan tanaman. Awalnya, Kebun Raya Bogor merupakan bagian dari ‘samida’ (hutan buatan atau taman buatan) yang sudah ada sejak pemerintahan Sri Baduga […]

  • KPK Minta 50.369 Pejabat Serahkan LHKPN Secepatnya

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – KPK menginformasikan bahwa hingga saat ini terdapat 50. 369 penyelenggara negara yang belum menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) untuk periode tahun 2024. Dari seluruh pejabat yang wajib melapor, baru sekitar 87,92 persen yang telah memenuhi kewajiban tersebut. “KPK telah menerima sejumlah 366.685 laporan, dari total 417.054 wajib lapor, sehingga masih terdapat 50.369 penyelenggara negara yang belum melaporkan harta kekayaannya,” […]

  • Kesaksian Keluarga Korban Ledakan Garut Viral, Begini Pengakuannya!

    Kesaksian Keluarga Korban Ledakan Garut Viral, Begini Pengakuannya!

    • calendar_month Sel, 13 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    FotoBogorplus.id – Tragedi ledakan amunisi kedaluwarsa milik TNI yang terjadi di Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut pada Senin, 12 Mei 2025, masih menyisakan duka mendalam. Insiden maut tersebut menewaskan 13 orang, terdiri dari 4 anggota TNI dan 9 warga sipil, yang berada di lokasi saat proses pemusnahan amunisi dilakukan. Aksi ini seharusnya berjalan aman […]

  • Peringati Harlah NU, GP Ansor Gelar PKD Ke 24 di Sukajaya Bogor

    • calendar_month Jum, 31 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- GP Ansor Kabupaten Bogor menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) dalam rangka memperingati hari lahir Nahdlatul Ulama (NU) ke 102 tahun. PKD itu dilaksanakan di Vila Cibuluh, Desa Kiarasari Kecamatan Sukajaya, Kamis (30/1) sore. Pelatihan ini akan berlangsung selama 3 hari kedapan dimulai Kamis sampai Sabtu. Acara ini dihadiri sebanyak 48 peserta dari PAC dan […]

  • Bupati Bogor Serukan Semangat Kebangkitan Nasional : Ajak Generasi Muda Semangat Patriot

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Menjelang peringatan Hari Kebangkitan Nasional pada 20 Mei, Bupati Bogor Rudy Susmanto menyerukan semangat persatuan dan patriotisme, khususnya di kalangan generasi muda. Momen ini, menurutnya, harus dijadikan refleksi atas perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan segalanya demi kemerdekaan Indonesia. Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-117, Rudy Susmanto memimpin ziarah rombongan ke Taman Makam […]

  • BNPB Prioritaskan Perbaikan Infrastruktur Pasca Banjir Batang 

    • calendar_month Kam, 23 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan memproritaskan perbaikan infrastruktur yang rusak akibat banjir di Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Hal itu disampaikan oleh Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi BNPB, Abdul Muhari. Dia menyebut, terdapat sejumlah infrastruktur vital yang terdampak. Diantaranya, ada enam jembatan yang putus serta lima rumah warga yang rusak parah. “Badan Penanggulangan […]

expand_less