Breaking News
light_mode
Trending Tags

Skandal Dugaan Beras Oplosan Rugikan Publik hingga Rp 99 Triliun, Warga : Selalu Dicurangi

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Kasus dugaan beras oplosan yang diungkap Kementerian Pertanian (Kementan) dan Satgas Pangan menyita perhatian publik.

Tak hanya mencederai kepercayaan konsumen, praktik ini juga ditaksir merugikan masyarakat hingga Rp 99,35 triliun per tahun.

Investigasi menemukan 212 merek beras yang dicurigai melakukan pengoplosan, termasuk memalsukan label kualitas dan berat isi.

Modus yang digunakan pelaku yakni menjual beras kualitas biasa sebagai beras premium atau medium, bahkan mencantumkan berat kemasan yang tidak sesuai dengan isinya.

“Bahkan ada kemasan tertulis 5 kilogram, padahal isinya hanya 4,5 kilogram. Kalau emas ditulis 24 karat padahal hanya 18 karat, itu penipuan, sangat merugikan masyarakat,” tegas Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Sabtu (12/7).

Kemudian, Kementan mencatat, sebanyak 86 persen dari produk yang ditelusuri menggunakan label palsu.

Selisih harga dari klaim palsu itu mencapai Rp 1.000 hingga Rp 2.000 per kilogram, dan jika dikalikan secara nasional, kerugian ditaksir mencapai puluhan triliun rupiah per tahun.

Menanggapi hal ini, masyarakat pun merasa geram. Fernanda (24) warga Bogor salah satu konsumen, mengaku kecewa dan merasa tertipu setelah membeli beras yang diduga telah dioplos.

“Khawatir? Tentu iya. Kita sengaja spend money lebih buat dapat beras yang diharap terjamin dong kualitasnya, ternyata kan dicurangin,” ujar Fernanda, Rabu (16/7).

Ia menegaskan tidak ingin memberi keuntungan pada perusahaan yang terbukti melakukan kecurangan.

“Iya dong, najis gua ngasih duit buat perusahaan nggak jujur,” lanjutnya.

Saat ini, Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri tengah memeriksa empat produsen besar yang diduga terlibat dalam praktik ini.

Mereka adalah Wilmar Group, PT Food Station Tjipinang Jaya, PT Belitang Panen Raya, dan PT Sentosa Utama Lestari (Japfa Group).

Pemerintah mengimbau masyarakat agar lebih waspada dalam membeli bahan pokok dan mendesak pelaku usaha untuk transparan serta jujur dalam menjalankan bisnis pangan.

 

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 7 Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula agar Cepat Lancar

    7 Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula agar Cepat Lancar

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bahasa Inggris bisa dianggap sebagai bahasa global yang digunakan di banyak negara di seluruh dunia. Hal ini membuat belajar bahasa Inggris menjadi salah satu cara yang paling efektif untuk mengenal keberagaman dunia dengan cepat. Di samping itu, bahasa Inggris juga mempermudah pemahaman dan pengetahuan tentang berbagai hal. Sayangnya, banyak orang yang ketika mulai […]

  • Resmi! Pemerintah Tetapkan 18 Agustus 2025 sebagai Hari Libur untuk Rayakan HUT RI ke-80

    Resmi! Pemerintah Tetapkan 18 Agustus 2025 sebagai Hari Libur untuk Rayakan HUT RI ke-80

    • calendar_month Jum, 1 Agu 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Pemerintah resmi menetapkan hari Senin, 18 Agustus 2025, sebagai hari libur nasional. Libur tersebut dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada Minggu, 17 Agustus 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg), Juri Ardiantoro, dalam konferensi pers yang digelar di Istana Kepresidenan. Juri menjelaskan, […]

  • Siapa Istri Wamenaker Immanuel Ebenezer? Sosoknya Ikut Tersorot Usai Noel Jadi Tersangka Sertifikasi K3

    Siapa Istri Wamenaker Immanuel Ebenezer? Sosoknya Ikut Tersorot Usai Noel Jadi Tersangka Sertifikasi K3

    • calendar_month Jum, 22 Agu 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Kasus dugaan korupsi yang menjerat Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer alias Noel tengah menjadi perhatian publik. Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu malam, 20 Agustus 2025, bukan hanya menyeret nama Noel, tetapi juga membuat kehidupan pribadinya ikut tersorot. Noel ditetapkan sebagai tersangka karena diduga terlibat dalam […]

  • Ahmad Sahroni Pengusaha Apa? Crazy Rich Tanjung Priok yang Dicopot dari Kursi Wakil Ketua Komisi III DPR

    Ahmad Sahroni Pengusaha Apa? Crazy Rich Tanjung Priok yang Dicopot dari Kursi Wakil Ketua Komisi III DPR

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Ahmad Sahroni, resmi dicopot dari jabatan sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI, pada Jumat, 29 Agustus 2025. Keputusan itu tertuang dalam Surat Fraksi Partai NasDem bernomor F.NasDem/768/DPR-RI/VIII/2025 yang diteken Ketua Fraksi Partai NasDem DPR RI, Viktor Laiskodat. Dalam rotasi tersebut, posisi Sahroni digantikan oleh Rusdi Masse Mappasessu, yang sebelumnya menjabat sebagai anggota […]

  • PHRI Sebut Belum Ada Lonjakan Tamu Hotel di Kawasan Puncak Jelang Long Weekend 

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) masih mendata tamu yang akan bermalam di Hotel Puncak jelang long weekend. Sekjen PHRI Kabupaten Bogor, Boboy Ruswanto menyebut, pihaknya masih mendata terlebih dahulu mengenai pemesan hotel. “Belum, saya masih ngedata juga ini saya masih ngeliat. Lagi di data dulu aktualnya besok pagi baru ketauan nih,”ujarnya saat dihubungi, […]

  • Kasus Pemukulan di Turnamen Basket Kota Bogor : Pelaku Disanksi, Lisensi Pelatih Dicabut 

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Perbasi Kabupaten dan Kota Bogor mengadakan mediasi terkait dengan kasus pemukulan di Turnamen SDH Basketball Cup 2025, Kota Bogor. Peristiwa yang terjadi Senin (17/2) lalu, itu melibatkan atlet dari SMPN 1 Kota Bogor dan SMP Mardiwaluya Cibinong. Saat pertandingan berlangsung, salah satu atlet dari SMP Mardiwaluya Cibinong memukul atlet SMPN 1 Kota Bogor. Lalu, […]

expand_less