Breaking News
light_mode
Trending Tags

Viral Marc Marquez Rayakan Kemenangan MotoGP Jerman ala Dika Pacu Jalur, Aura Farming Mendunia!

  • account_circle Dheza
  • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Bogorplus.id – Pembalap dari tim Ducati Lenovo, Marc Marquez, kembali merebut podium pertama pada MotoGP Jerman 2025, yang digelar di Sirkuit Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal, pada Minggu, 13 Juli 2025.

Marquez tampil memukau sejak awal race dan sukses meninggalkan jauh para rivalnya, termasuk sang adik, Alex Marquez, yang finis di posisi kedua dengan selisih lebih dari enam detik.

Namun, bukan hanya performanya yang mencuri perhatian. Ada momen tak terduga yang justru menjadi sorotan dunia.

Di tengah euforia kemenangan, Marquez melakukan selebrasi yang unik dan tak biasa.

Ia berdiri di atas motor Desmosedici GP25 miliknya jelang garis finis, lalu melakukan tarian ala Rayyan Arkhan Dika, bocah asal Riau yang viral berkat aksinya dalam Festival Pacu Jalur.

Dengan latar musik viral “Young Black & Rich” milik Melly Mike yang telah mendunia, Marquez berjoget meniru Dika.

Kru Ducati yang berada di pit lane pun ikut bersorak dan memberikan tepuk tangan atas selebrasi tak biasa tersebut.

Tarian Dika dalam Festival Pacu Jalur sebelumnya telah mendunia dan menjadi viral di media sosial.

Aksinya yang enerjik dan ekspresif saat berdiri di ujung perahu membawa semangat baru dalam budaya olahraga tradisional Indonesia.

Fenomena ini bahkan telah lebih dulu menjangkau panggung sepak bola Eropa.

Klub-klub besar seperti Paris Saint Germain (PSG) dan AC Milan turut meramaikan tren dengan memparodikan gaya joget Dika lewat akun TikTok resmi mereka.

Apa Itu Aura Farming?

Secara harfiah, jika dipecah menjadi dua kata, “aura” dan “farming”, keduanya memiliki arti tersendiri.

Mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), aura didefinisikan sebagai “pancaran energi atau daya tarik yang muncul dari seseorang atau sesuatu”.

Sementara farming dalam terjemahan bebas merujuk pada “bertani” atau “menghasilkan sesuatu melalui proses pengumpulan atau pemeliharaan”.

Namun, dalam konteks budaya populer dan bahasa gaul digital, aura farming bukan tentang pertanian.

Melainkan, tentang memancarkan daya tarik atau karisma tanpa perlu upaya yang mencolok.

Istilah ini bisa diartikan sebagai “menumbuhkan versi terbaik diri sendiri dengan cara yang santai dan otentik, tanpa pamer atau gimmick berlebihan”.

  • Penulis: Dheza

Rekomendasi Untuk Anda

  • Enchanting Valley : Destinasi Wisata Viral dengan Wahana Spektakuler

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id–Bagi para pencinta petualangan dan wisata keluarga, Enchanting Valley yang berlokasi di Puncak, Kabupaten Bogor menawarkan pengalaman luar biasa dengan berbagai wajana dan pertunjukan bertaraf internasional. Dengan harga tiket mulai dari Rp 110.000 untuk anak-anak dan Rp 160.000 untuk dewasa. Kamu sudah bisa menikmati semua fasilitas yang ada di Echanting Valley ini. Salah satu daya […]

  • 3 Metode Relaksasi yang Murah Meriah dan Ampuh Usir Stres

    3 Metode Relaksasi yang Murah Meriah dan Ampuh Usir Stres

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Padatnya kesibukan sehari-hari, entah itu seputar pekerjaan di kantor, percintaan, atau masalah sekolah, tak ayal dapat membuat stres. Jika tidak ditangani, stres dapat mengancam kesehatan Anda. Stres berat dapat menyebabkan gigi ompong, kebotakan, penyakit fisik, dan masalah kejiwaan serius. Salah satu cara menghilangkan stres adalah dengan menenangkan diri lewat metode relaksasi. Berikut tiga […]

  • Hilang Sejak Rabu, Pendaki Imapala Uhamka Ditemukan Meninggal di Gunung Joglo

    • calendar_month Sab, 1 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Tim SAR gabungan berhasil menemukan pendaki bernama Mohamad Rohadi (21) yang dinyatakan hilang saat melakukan pendakian di Gunung Joglo, Cisarua, Kabupaten Bogor. Pendaki dari Ikatan Mahasiswa Pencita Alam (Imapala ) Universitas Muhamadiyah, Jakarta Selatan itu ditemukan Sabtu (1/2) pukul 09.41 WIB. Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Adam Hamdi menyebut, korban ditemukan di […]

  • Berkostum Hitam-Pita Merah, Wali Murid SDIT Roudlotul Jannah Gelar Aksi Damai di Yayasan

    Berkostum Hitam-Pita Merah, Wali Murid SDIT Roudlotul Jannah Gelar Aksi Damai di Yayasan

    • calendar_month Sel, 19 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Sejumlah wali murid SD IT Roulatul Jannah, Ciawi, Kabupaten Bogor, menggelar aksi damai di Gedung Yayasan, Selasa (19/8). Dalam aksinya mereka membawa tiga tuntutan yang dilayangkan kepada pihak yayasan. Pertama kembalikan para guru dan siswa belajar seperti biasa, kedua Sopian kembali bekerja, dan ketiga aturan yang dibuat direktur perlu direvisi atau dihapus. Para […]

  • 5 Rekomendasi Kuliner di Stasiun Bogor yang Wajib Dicicipi

    5 Rekomendasi Kuliner di Stasiun Bogor yang Wajib Dicicipi 

    • calendar_month Sab, 19 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Tak lengkap rasanya membahas Kota Bogor tanpa menyebut salah satu ikon transportasinya, yakni Stasiun Bogor. Dibangun pada tahun 1881, Stasiun Bogor ini menjadi titik akhir dari perjalanan KRL Commuter Line yang melayani wilayah Jabodetabek. Tak heran setiap hari, ribuan orang melintasi stasiun ini untuk berangkat dan pulang kerja. Menariknya, kawasan sekitar stasiun juga menyuguhkan […]

  • Dampingi Ketua MPR ke Peternak di Bogor, Sastra Sebut Program Susu Gratis Prabowo Untungkan Siswa dan Warga 

    • calendar_month Ming, 19 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

        Bogorplus.id – Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara mendampingi kunjungan Dewan Pembina Asosiasi Peternak dan Penggemuk Sapi Indonesia (APPSI), Ahmad Muzani ke kawasan usaha peternakan (Kunak) sapi perah di Kecamatan Cibungbulang, Minggu 19 Januari 2025.   Kunjungan Ahmad Muzani yang juga ketua MPR RI itu dilakukan untuk melihat potensi pengembangan Kunak untuk keperluan […]

expand_less