Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pendaftaran SPMB SMA/SMK Depok, Bogor, Bekasi Sudah Dibuka

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Sel, 10 Jun 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Proses registrasi dan validasi berkas untuk Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) tahap pertama di tingkat SMA,SMK, serta SLB di wilayah Kota Depok, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Bekasi, dan Kabupaten Bekasi secara resmi dimulai pada hari ini, Selasa (10 Juni 2025), dan akan berlangsung hingga tanggal 16 Juni 2025.

Registrasi PPDB SMA/SMK Jawa Barat tahun 2025 dilakukan secara daring (online) melalui situs web resmi https://spmb.jabarprov.go.id atau memakai aplikasi Sapa Warga.

Peserta didik baru harus mengunggah salinan digital dokumen persyaratan yang asli, mengisi data pribadi serta data akademik berupa nilai rapor selama lima semester, memilih jalur masuk SPMB, serta menetapkan sekolah yang diinginkan.

Jika calon peserta didik baru mengalami masalah dengan koneksi internet atau kesulitan menggunakan sistem, registrasi dapat dilakuan secara manual (offline) dengan datang langsung ke sekolah tujuan atau panitia dari kantor cabang dinas pendidikan setempat.

Ketika mendaftar SPMB SMA/SMK/SLB secara manual, calon peserta didik baru harus membawa dokumen asli dan salinannya untuk proses validasi.

Beberapa aturan utama dalam proses registrasi SPMB SMA/SMK/SLB Jawa Barat tahun 2025 antara lain: Registrasi dilakukan oleh orang tua atau wali dari calon peserta didik.

Jika dilakukan oleh wali, wajib menyertakan surat izin dari orang tua. Waktu pendaftaran online: mulai pukul 08.00-20.00 WIB. Waktu pendaftaran offline: mulai pukul 08.00 – 14.00 WIB.

Informasi mengenai jumlah kuota, banyaknya pendaftar, hasil perhitungan nilai rapor, poin prestasi, dan urutan seleksi sementara akan diperbaharui secara berkala dan diumumkan setidaknya dua hari sebelum periode pendaftaran SPMB ditutup.

Untuk calon peserta didik baru yang lulus sebelum tahun berjalan, registrasi SPMB Jawa Barat 2025 dilakukan melalui koordinasi dengan panitia cabang dinas atau sekolah yang dituju untuk memeriksa dokumen dan membuat akun untuk masuk ke sistem SPMB.

Setelah akun diaktifkan, calon peserta didik dapat melengkapi data diri, nilai pelajaran, dan mengunggah hasil pindai rapor semester 1 sampai 5.

Informasi lengkap tentang regostrasu SPMB SMA/SMK/SLB wilayah Kota Depok, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Bekasi, dan Kabupaten Bekasi bisa dilihat di https://spmb.jabarprov.go.id.

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Viral, Gerbang Wisata Lokapurna Pamijahan Bakal Dibongkar, Wisatawan Bisa Masuk Secara Gratis 

    • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

      Bogorplus.id – Hasil rapat pengurus proyek pertanian veteran Lokapurna, Kecamatan Pamijahan viral di media sosial. Hasil rapat itu viral lantaran ada beberapa poin yang menohok.   Dari selebaran yang diterima Bogorplus.id, surat itu tertulis berita acara rapat koordinasi pengurus proyek pertanian veteran Lokapurna dengan pengelola wisata dalam kawasan Lokapurna.   Pada berita acara yang […]

  • 10 Wisata di Sentul Bogor yang Belum Banyak Orang Ketahui

    10 Wisata di Sentul Bogor yang Belum Banyak Orang Ketahui

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Bagi kamu yang merasa jenuh dengan tempat wisata yang biasa-biasa saja di kota-kota besar, sebaiknya kamu menggali keindahan Sentul, Bogor. Terletak di Kota Hujan, Sentul dikenal oleh banyak orang sebagai tempat tinggal orang-orang kaya. Di Sentul, ada banyak rumah mewah yang sangat indah. Namun, di balik kemewahan itu, Sentul juga menyimpan banyak tempat […]

  • Tips Agar Anak Kucing Cepat Gemuk Impian Para Cat Lovers

    Tips Agar Anak Kucing Cepat Gemuk Impian Para Cat Lovers

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Memiliki kucing yang sehat dan berbadan gemuk adalah impian banyak pemilik kucing. Namun, sebagian pemilik kucing mungkin tidak berhasil mencapainya. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa saran agar anak kucing cepat gemuk dan bisa diandalkan. Tips agar anak kucing cepat gemukLangkah-langkah di bawah ini dapat diterapkan oleh para pecinta kucing ketika kucing kesayangan […]

  • Pemerintah Sediakan Program Sekolah Rakyat dari SD sampai Universitas pada Juli 2025

    • calendar_month Sel, 11 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pemerintah telah meluncurkan program Sekolah Rakyat yang akan dimulai pada tahun ajaran 2025-2026, atau tepatnya pada bulan Juli mendatang. Program sekolah rakyat ini memiliki beberapa aspek penting, antara lain lokasi sekolah, kurikulum, sarana dan prasarana, serta mekanisme penerimaan siswa. Menteri Sosial Saifullah Yusuf, mengungkapkan bahwa terdapat 53 lokasi yang siap digunakan untuk pelaksanaan program […]

  • Pandangan Aria Bima Terkait Jokowi Menjabat Sebagai Ketua Umum PSI

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Politikus serta Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Aria Bima, mengungkapkan pandangannya mengenai kemungkinan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menjabat sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Ia menyatakan bahwa PSI memiliki kebebasan untuk menentukan siapa yang akan memimpin mereka. “PDI menyalonkan siapa kan internal PDI, tidak dicampuri. PSI punya independensi untuk […]

  • Apa Itu White Coffee? Sejarah, Perbedaan dengan Black Coffee, dan Khasiatnya

    Apa Itu White Coffee? Sejarah, Perbedaan dengan Black Coffee, dan Khasiatnya

    • calendar_month Jum, 12 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Istilah “white coffee” memiliki berbagai makna yang bervariasi tergantung pada wilayahnya. Di negara-negara berbahasa Inggris, misalnya, istilah ini merujuk pada kopi hitam yang diberi tambahan susu, krim, atau produk turunan seperti sirup jagung, kedelai, dan kacang yang dicampur dalam suhu ruangan. Beberapa istilah lain yang sering digunakan untuk jenis kopi ini antara lain […]

expand_less