Breaking News
light_mode
Trending Tags

Menteri LH Dorong Penguatan Penanganan Sampah di TPA Galuga Kabupaten Bogor

  • account_circle Putri
  • calendar_month Sel, 23 Des 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Menteri Lingkungan Hidup (LH) dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq dorong penguatan penanganan sampah di TPA Galuga Kabupaten Bogor, posisinya sebagai wilayah hulu sejumlah daerah aliran sungai (DAS) strategis yang bermuara ke kewasan metropolitan Jabodetabek.

Hal ini disampaikan Menteri Hanif saat menunjau TPA Galuga bersama Wakil Bupati Bogor dan Walikota Bogor, di Cibungbulang, Minggu (21/12/2025). TPA Galuga direncanakan menjadi bagian dari proyek pengelolaan sampah terpadu. Hadir mendampingi Wakil Bupati Bogor, Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Camat Cibungbulang.

Hanif menjelaskaskan, secara administrative, kesiapan proyek tersebut telah relatif lengkap. Proses pengadaan barang dan jas (PBJ) telah berjalan di tingkat daerah, bahkan sebagian unit telah memasuki tahap klarifikasi untuk melangkah ke tahapan berikutnya.

“Kita melihat kesiapan lokasi ini dari berbagai aspek, mulai dari kondisi tapak, kedekatan dengan sungai, hingga akses jalan. Semua menjadi bahan evaluasi agar proyek yang sudah direncanakan secara matang benar-benar dapat dieksekusi,” ujar Hanif.

Hanif menekankan bahwa kegagalan sejumlah proyek lingkungan di masa lalu sering terjadi akibat kurangnya kajian lingkungan dan sosial yang komprehensif. Oleh karena itu, evaluasi menyeluruh menjadi kunci agar kegiatan pengelolaan sampah dapat beroperasi secara berkelanjutan.

Menteri Hanif mengapresiasi pengingkatan signifikan dalam menangani sampah di Kota Bogor dinilai telah menunjukkan capaian yang baik. Sementara itu, untuk Kabupaten Bogor, Hanif mendorong peningkatan kapasitas seluruh komponen penanganan sampah agar kinerjanya terus membaik.

“Penanganan sampah di Kota dan Kabupaten Bogor ini sangat krusial karena berada di wilayah hulu DAS Cisadane, Pesanggrahan, dan Ciliwung, yang berhilir ke Tangerang, Depok, dan Jakarta. Kesalahan pengelolaan di hulu akan berdampak serius bagi wilayah hilir,” tegasnya.

Wakil Bupati Bogor, Jaro Ade menyampaikan apresiasi atas kunjungan langsung Menteri Lingkungan Hidup ke lokasi yang direncanakan menjadi bagian dari Proyek Strategis Nasional.

Jaro Ade menyebutkan bahwa kerja sama antara Pemkab Bogor dan Pemkot Bogor terjalin dengan baik, termasuk dalam nota kesempatan yang akan segera ditindaklanjuti.

“Wilayah ini direncanakan menjadi proyek percontohan yang dibiayai oleh Danantara dan telah dibahas dalam beberapa kali rapat koordinasi. Pemkab Bogor mendukung penuh, begitu pula Pemerintah Kota Bogor, meskipun lahan yang digunakan merupakan aset Kota Bogor yang berada di wilayah Kabupaten,” jelas Jaro Ade.

Jaro Ade berharap program ini dapat digagas pemerintah pusat atas instruksi Presiden RI dapat berjalan lancar dengan dukungan seluruh pemangku kepentingan, termasuk masyarakat di wilayah Bogor Barat. Jaro Ade juga menegaskan pentingnya antisipasi penumpukan sampah dalam masa transisi dua tahun ke depan.

Pemkab Bogor terus mendorong penyelesaian persoalan sampah dari tingkat terendah, mulai dari lingkungan RT dan desa. Upaya tersebut diperkuat dengan inisiatif pembentukan Peraturan Daerah mengenai pengelolaan sampah yang digagas DPRD Kabupaten Bogor dan mendapat dukugan penuh dari Bupati Bogor.

“Dengan dukungan anggaran dari APBD Kabupaten maupun anggaran desa, kami optimistis penanganan sampah dapat dilakukan secara lebih sistematis dan berkelanjutan,” pungkasnya.

  • Penulis: Putri

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Bogor Pecepat Pencairan BHPRD untuk Seluruh Desa, Total Rp279 Miliar 

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mempercepat pencairan Bagi Hasil Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (BHPRD) bagi seluruh desa. Sekretaris Daerah (Sekda), Ajat Rochmat Jatnika, menjelaskan percepatan pencairan BHPRD ini merupakan instruksi dari Bupati Bogor periode 2025-2030, Rudy Susmanto. “Perlu adanya sosialisasi terkait BHPRD agar tidak ada kebingungan mengenai penggunaan dana tersebut,” ujarnya,Senin (24/2). Dalam rapat […]

  • Heboh Isu Kenaikan Gaji ASN Capai 16%, PANRB Buka Suara

    • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Belakangan ini, media sosial dan mesin pencari Google diramaikan oleh isu mengenai kemungkinan kenaikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS), pada tahun ini. Isu tersebut semakin hangat diperbincangkan karena ada spekulasi mengenai persentase kenaikan gaji yang mencapai 16%. Namun, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia (PANRB), Rini Widyantini, telah membantah kabar tersebut. Ia menegaskan bahwa […]

  • Pemkab Bogor Sampaikan Tiga Raperda di Rapat Paripurna 

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama DPRD menggelar rapat paripurna, Jumat (23/5). Ada tiga usulan raperda yang disampaikan oleh Bupati Bogor Rudy Susmanto kepada anggota DPRD Kabupaten Bogor. Ketiga Raperda itu diantaranya, Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Kabupaten Bogor Nomor 11 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Kedua, Raperda tentang […]

  • Skandal Dugaan Beras Oplosan Rugikan Publik hingga Rp 99 Triliun, Warga : Selalu Dicurangi

    Skandal Dugaan Beras Oplosan Rugikan Publik hingga Rp 99 Triliun, Warga : Selalu Dicurangi

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Kasus dugaan beras oplosan yang diungkap Kementerian Pertanian (Kementan) dan Satgas Pangan menyita perhatian publik. Tak hanya mencederai kepercayaan konsumen, praktik ini juga ditaksir merugikan masyarakat hingga Rp 99,35 triliun per tahun. Investigasi menemukan 212 merek beras yang dicurigai melakukan pengoplosan, termasuk memalsukan label kualitas dan berat isi. Modus yang digunakan pelaku yakni menjual […]

  • 5 Cara Mengatasi Server Down dengan Cepat dan Mudah

    5 Cara Mengatasi Server Down dengan Cepat dan Mudah

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Cara menangani server yang tidak berfungsi merupakan hal krusial yang harus Anda ketahui demi kelangsungan suatu bisnis. Mengapa hal ini penting? Di zaman digital seperti saat ini, situs web memegang peranan yang sangat vital dalam membantu bisnis untuk menarik pelanggan. Banyak orang yang memeriksa situs web sebelum membeli produk. Ketika situs atau server […]

  • Cegah Konflik Truk Tambang, Polres Bogor Dirikan Pos Gabungan di Parungpanjang

    Cegah Konflik Truk Tambang, Polres Bogor Dirikan Pos Gabungan di Parungpanjang

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Untuk meredam potensi konflik buntut aksi blokade truk tambang, Polres Bogor segera mendirikan sejumlah pos gabungan di wilayah Parungpanjang. Hal itu diambil sebagai bagian dari komitmen pengamanan bersama antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dan Pemkab Tangerang. Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto mengatakan, pos gabungan ini akan diisi oleh personel dari berbagai unsur. Mulai dari […]

expand_less