Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pemkab Bogor Gelar Forum Geopark 2025

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menegaskan langkah serius memperkuat pengelolaan Geopark Bogor Halimun Salak agar mampu bersaing di tingkat nasional hingga global.

Komitmen itu disampaikan dalam Forum Geopark Bogor Halimun Salak 2025 yang digelar di Leuweung Geledegan Ecolodge, Tamansari, Selasa (25/11).

Forum dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, selaku Ketua Badan Pengelolaan Geopark Bogor Halimun Salak.

Dalam sambutannya yang mewakili Bupati, ia menegaskan besarnya potensi kawasan geopark sebagai ruang konservasi, edukasi, dan pariwisata alam.

“Jika dikelola dengan tepat, Geopark Bogor Halimun Salak bukan hanya mampu bersaing secara nasional, tetapi juga berpeluang kuat menjadi destinasi global,” ujarnya.

Pemkab Bogor, kata Ajat, terus memperkuat tata kelola sejak kawasan ini memperoleh status Geopark Nasional pada 2018.

Sejumlah langkah telah dilakukan, mulai dari pembangunan akses menuju geosite, pemasangan rambu geopark, penguatan promosi, hingga memasukkan edukasi geopark ke sekolah dan lembaga masyarakat.

“Kami mendorong sekolah di 15 kecamatan dan 172 desa menjadi agen edukasi dan promosi geopark. Anak-anak harus tumbuh sebagai generasi yang mengenal dan bangga pada wilayahnya sendiri,” tegasnya.

Selain aspek edukasi, pemerintah daerah juga memprioritaskan pemberdayaan UMKM, komunitas lokal, dan pelaku wisata.

Ajat menegaskan bahwa geopark harus menghadirkan manfaat ekonomi nyata bagi masyarakat tanpa mengabaikan kelestarian lingkungan.

“Pengembangan geopark harus menjaga keseimbangan antara konservasi dan peningkatan kesejahteraan warga sekitar,”ucapnya.

Forum Geopark 2025 menghadirkan sejumlah narasumber, antara lain GM Ciletuh–Palabuhanratu UNESCO Global Geopark Aat Suwanto, Ketua Tim Sinergitas Geopark Nasional Aries Kusworo, serta perwakilan dunia usaha dari PT ANTAM UPBE Pongkor, PT Star Energy Geothermal, dan PT Sumi Asih.

Mereka memaparkan wawasan mengenai pengelolaan geopark, konservasi warisan geologi, dan kontribusi dunia usaha dalam penguatan kawasan.

Sebagai bentuk kolaborasi, tiga perusahaan tersebut juga menyampaikan program dukungan mereka dalam konservasi, edukasi, dan pemberdayaan masyarakat di kawasan Geopark Bogor Halimun Salak.

Acara ini turut dirangkaikan dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Badan Pengelola Geopark Bogor Halimun Salak dan tiga mitra strategis: Leuweung Geledegan Ecolodge, Credifox, dan SMKN 1 Leuwiliang.

Kerja sama ini bertujuan membuka peluang ekonomi baru, memperkuat kapasitas SDM, serta memperluas dukungan terhadap pengembangan geopark.

Selain sesi pemaparan, forum juga menggelar Focus Group Discussion (FGD) Warisan Geologi yang dipandu Pusat Survei Geologi.

Para pengelola geosite dari TNGHS, Perhutani, PT ANTAM, dan unsur masyarakat melakukan validasi terhadap 20 usulan warisan geologi di Kabupaten Bogor.

FGD ditutup dengan penandatanganan persetujuan usulan sebagai langkah awal menuju penetapan tingkat nasional.

Beragam kegiatan edukatif turut memeriahkan acara, mulai dari trekking Hutan Rakyat Calobak yang diikuti 40 peserta, lomba animasi tingkat sekolah menengah, hingga lomba mewarnai bagi siswa SD dari sekolah sekitar lokasi.

“Keberhasilan geopark tidak mungkin dicapai oleh pemerintah saja. Kami mengajak akademisi, dunia usaha, komunitas, hingga media untuk terus bersama mendorong geopark sebagai pusat konservasi, edukasi, dan ekonomi berkelanjutan,”pungkasnya.

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Libur Tahun Baru 2026, Akses Menuju Wisata Nirmala dan Citalahab Malasari Ditutup Sementara

    Libur Tahun Baru 2026, Akses Menuju Wisata Nirmala dan Citalahab Malasari Ditutup Sementara

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Wisata di Desa Malasari banyak menjadi pilihan wisatawan untuk destinasi wisata hari libur Tahun Baru 2026. Namun, saat ini akses menuju wisata Nirmala dan Citahalab Malasari masi ditutup sementara karena ada pembangunan jalan oleh Pemkab Bogor. Penutupan sementara akses menuju wisata Desa Nirmala dan Citahalab Malasari sudah dilakukan sejak 26 Desember 2025 hingga […]

  • Gang Roda 4 Surken Bogor jadi Pusat Kuliner dengan Konsep Unik

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pemerintah Kota Bogor saat ini tengah melakukan penataan di Gang Roda 4, Jalan Suryakencana, Kecamatan Bogor Tengah, untuk menjadikannya sebagai pusat kuliner dengan konsep yang unik. Seperti apa rencananya? Pusat kuliner di Gang Roda ini dirancang untuk menggabungkan akulturasi budaya lokal dan pendatang. Dengan penambahan mural yang bertemakan kesundaan, Tionghoa, dan modernitas, kawasan ini diharapkan dapat menarik […]

  • Kemensos Siapkan Bantuan Sosial untuk Korban Banjir Bogor Rp 227,4 Juta

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kementerian Sosial (Kemensos) telah menyalurkan bantuan sosial (bansos) senilai Rp 227,4 juta untuk masyarakat yang terkena dampak di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Menurut Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Kemensos memberikan bansos kepada 223 jiwa yang terdiri dari 76 kepala keluarga yang terimbas bencana tersebut pekan lalu. “Bantuan dikirim pada Senin, 3 Maret 2025, ke […]

  • Presiden Prabowo akan Adakan Pertemuan dengan PM Australia Hari ini

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Presiden Prabowo Subianto hari ini akan mengadakan pertemuan dengan PM Australia Anthony Albanese di Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Kunjungan ini merupakan perjalanan luar negeri pertama bagi PM Albanese setelah terpilih kembali salam pemilihan umum federal Australia dan diambil sumpahnya pada 13 Mei 2025. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan bahwa kedua pemimpin akan membicarakan […]

  • Kasus Suap Hakim Vonis Lepas CPO, Deretan Mobil Disita Jampidsus

    • calendar_month Sen, 14 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Jaksa penyidik dari Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung telah melakukan penggeledahan di berbagai lokasi di tiga provinsi, yaitu Jawa Tengah, Jawa Barat, dan DKI Jakarta. Langkah ini berkaitan dengan kasus dugaan suap yang melibatkan putusan lepas dalam perkara korupsi pemberian fasilitas ekspor minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) dan turunannya pada periode Januari hingga April 2022. Penggeledahan tersebut dilaksanakan pada tanggal 12-13 April 2025.Penggeledahan dilakukan pada […]

  • Beri Bantuan Korban Bencana, Heri Gunawan : pilar sosial harus jadi garda terdepan membantu masyarakat 

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

        Bogorplus.id – Pilar-pilar sosial Kabupaten Bogor membuat dapur sosial dan memberikan dukungan psikososial bagi korban bencana di Bumi Tegar Beriman, Rabu 5 Maret 2025.   Pilar Sosial tersebut yakni, Karang Taruna, IPSM, LK3, TRC, LK2S, Tagana, TKSK, Pendamping PKH dan Pendamping Resos yang saling bahu membahu membantu masyarakat.   Kegiatan itu dilakukan serentak […]

expand_less