Breaking News
light_mode
Trending Tags

SMA Kemala Taruna Bhayangkara Targetkan Sertifikat IB 

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- SMA Kemala Taruna Bhayangkara tengah mengebut pembangunan Academic Center dan Library.

Hal itu sebagai langkah strategis menuju sertifikasi International Baccalaureate (IB) tahun 2025.

Dua fasilitas utama tersebut menjadi fokus utama menjelang peninjauan dari IB Consultant pada Desember mendatang.

Karowatpers SSDM Polri Brigjen Pol Budhi Herdi Susianto menjelaskan, percepatan pembangunan dilakukan untuk memastikan kesiapan sekolah saat proses penilaian berlangsung.

“Pembangunan Academic Center dan Library menjadi prioritas karena Desember nanti akan ditinjau oleh IB Konsultan. Peninjauan ini akan menentukan apakah SMA Kemala Taruna Bhayangkara bisa mendapatkan sertifikat IB di tahun ini atau tidak,” ujar Budhi di Gunung Sindur, Kamis (13/11).

Meski dua gedung tersebut menjadi prioritas utama, Budhi menegaskan pembangunan fasilitas lain tetap berjalan sesuai rencana.

Ia menargetkan seluruh infrastruktur sekolah rampung dan dapat beroperasi pada 29 Mei 2026.

“Pembangunan lainnya tetap menjadi prioritas kami agar seluruh gedung dan fasilitas bisa selesai tepat waktu. Diharapkan satu tahun ini semua rampung,” tambahnya.

Tak hanya fokus pada infrastruktur, SMA Kemala Taruna Bhayangkara juga menggandeng Yayasan Pendidikan Kader Bangsa untuk mengembangkan ekosistem Garuda, sebuah konsep sekolah unggulan yang menyiapkan siswa berdaya saing global.

Budhi optimistis, kerja sama dan pembangunan ini akan mendukung cita-cita pemerintah dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 melalui pendidikan berkualitas.

“Dengan ekosistem Garuda, kami berharap lulusan sekolah ini bisa melanjutkan pendidikan ke top 100 universitas dunia, sekaligus menjadi wujud nyata dari Asta Cita Presiden Prabowo di bidang pendidikan,” pungkasnya.

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Permudah Akses Pendidikan, Bupati Bogor Bagikan 422 Sepeda untuk Anak-anak di Malasari

    Permudah Akses Pendidikan, Bupati Bogor Bagikan 422 Sepeda untuk Anak-anak di Malasari

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Bupati Bogor Rudy Susmanto membagikan ratusan unit sepeda untuk anak-anak di Desa Malasari, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor. Pembagian sepeda itu bertujuan agar anak- anak di Desa Malasari dapat mempermudah akses mereka saat pergi ke sekolah. Bupati Bogor Rudy Susmanto mengatakan, Jalan Nirmala saat ini sudah dilakunan betonisasi sehingga mempermudah akses bagi warga dan anak-anak […]

  • Long Weekend Tahun 2026 Ada Berapa Kali? Simak Jadwal Lengkap Hari Libur dan Cuti Bersama

    Long Weekend Tahun 2026 Ada Berapa Kali? Simak Jadwal Lengkap Hari Libur dan Cuti Bersama

    • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Pemerintah Republik Indonesia telah resmi menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama untuk tahun 2026 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri Tahun 2025. SKB ini dikeluarkan oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). Di mana, pada 2026, total terdapat 25 hari libur dan cuti bersama, […]

  • Diduga Ngantuk, Mobil Terperosok Ke Sungai Kali Baru Bogor

    Sopir Ngantuk, Mobil Terperosok Ke Sungai Kali Baru Bogor

    • calendar_month Sen, 1 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Satu unit mobil bernopol B 1768 EBH terperosok ke sungai kali baru yang berlokasi di Jalan Raya Bogor, Senin (1/12). Persitiwa itu terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Video mobil berwarna abu itu viral di media sosial. Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan Mulya menjelaskan, laka tungga itu diduga karena pengemudi mengantuk saat berkendara. […]

  • Pemkab Bogor Kaji Pencabutan Moratorium Perbup Izin Usaha Toko Modern di 20 Kecamatan

    • calendar_month Ming, 25 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan mengkaji pencabutan moratorium Peraturan Bupati (Perbub) Nomor 63 Tahun 2017. Perbup itu berisikan tentang Penghentian Sementara Penerbitan Izin Usaha Toko Modern (IUTM). Pasalnya, ada 20 Kecamatan yang tidak memperbolehkan adanya pengeluaran izin untuk pembangunan minimarket. Salah satu alasannya yakni untuk mengembangkan usaha masyarakat lokal, tanpa ada saingan toko modern […]

  • Antisipasi Terjadinya Banjir di Jalan Malabar Ujung, Pemkot Bogor Lakukan Peninjauan Langsung

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pemerintah Kota Bogor menghadapi laporan dari warga mengenai banjir yang sering terjadi di Jalan Malabar Ujung, Kelurahan Babakan, Kecamatan Bogor Tengah. Sebagai respons, mereka melakukan pemetaan untuk mengetahui penyebabnya dan langsung melaksanakan penanganan yang diperlukan. Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, bersama Plt Kepala Dinas PUPR Kota Bogor, Juniarti Estiningsih, beserta tim dan perangkat daerah setempat, melakukan peninjauan langsung untuk mengantisipasi […]

  • Diduga Masalah Cinta, Seorang Pria Ditemukan Tewas Gantung Diri di Cibinong

    Diduga Masalah Percintaan, Seorang Pria Ditemukan Tewas Gantung Diri di Cibinong

    • calendar_month Jum, 19 Des 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Pria berinisial E (28) ditemukan tidak bernyawa di rumahnya di Desa Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Korban ditemukan dalam kondisi tergantung. Kapolsek Cibinong AKP Jony Handoko mengatakan kejadian tersebut terjadi pada Kamis (18/12/2025). Kejadian berawal dari pacar korban yang berinisial T (16) meminta putus melalui telfon pada pukul 03.00 WIB. “Karena trauma […]

expand_less