Breaking News
light_mode
Trending Tags

Pemkab Bogor Masih Gratiskan Parkir Kendaraan di CFD Tegar Beriman

  • account_circle Sandi
  • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Bogor akan kembali melakukan uji coba Car Free Day (CFD) di sepanjang Jalan Tegar Beriman, Minggu (2/11) mendatang.

Pada uji coba CFD yang kedua ini akan diramaikan dengan beberapa aktivitas seperti Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan penampilan seni.

Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika menyampaikan uji coba kegiatan olahraga bebas kendaraan itu akan dilakukan sebanyak tiga kali.

“Perkiraan 3 kali cukup, karena kan Pak Bupati pengennya ada aktivitas di tengah (Jalan Tegar Beriman), seperti barongsai ada, Sampai komunitas Reptil, jadi pengunjung ada tontonan,”ujarnya, Jumat (31/10).

Bagi pengunjung yang akan berolahraga di Jalan Tegar Beriman. Pemerintah Kabupaten Bogor menyiapkan beberapa lokasi untuk memarkirkan kendaraan.

Ada sebanyak 17 kantong parkir di perkantoran di Kabupaten Bogor yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk parkir.

Diantaranya, Dinas Bappenda, Dinas PUPR, Dinas DLH, Dinas DPKPP, Dinas DPMD, Dinas Dikducapil, Diskominfo, Kantor KPU, Bawaslu, BPJS, BJB, Kantor Pos, Telkomsel, PN, Kejaksaan, Polres hingga kodim.

Ajat Rochmat Jatnika memastikan parkir kendaraan masyrakatan yang berkegiatan CFD sementara tidak ada biaya parkir alisa gratis.

Namun itu sifatnya sementara, nantinya Pemkab Bogor akan mengkaji dan mengevaluasi mengenai parkir kendaraaan.

“Sementara kebijakannya kan Minggu lalu gratis, sekarang belum diputusin, artinya masih gratis, tapi nanti di evaluasi lagi, Kalau gratis nggak ada yang jaga Cuekin Kasihan,”katanya.

 

 

  • Penulis: Sandi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cara Menghitung Kebutuhan Kalori Harian agar Tubuh Tetap Bugar

    Cara Menghitung Kebutuhan Kalori Harian agar Tubuh Tetap Bugar

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Kalori adalah ukuran yang menunjukkan jumlah energi yang didapat dari makanan dan minuman. Sangat penting untuk memenuhi kebutuhan kalori setiap hari agar Anda dapat melakukan berbagai aktivitas dan mendukung fungsi serta proses dalam tubuh Anda dengan baik. Kalori dari makanan dan minuman akan diubah menjadi energi melalui proses yang disebut metabolisme. Energi ini […]

  • Peran Orangtua dalam Mencegah Anak dari Pergaulan Bebas di Masa Pubertas

    Peran Orangtua dalam Mencegah Anak dari Pergaulan Bebas di Masa Pubertas

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Seiring perkembangan fisik dan psikologis, anak usia sekolah akan melalui usia pubertas dan mulai melirik lawan jenis. Orangtua sebagai sekolah pertama dan panutan atau role model bagi anak, dinilai perlu menjadi benteng pertama agar anak jauh dari pergaulan bebas selama masa pubertas. Pergaulan bebas yang dimaksud ialah pergaulan yang tidak menerapkan norma-norma yang […]

  • Siang Ini 30 Ribu Kendaraan Melintas di Jalur Puncak 

    • calendar_month Sab, 25 Jan 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Polisi menerapkan rekayasa arus lalu lintas satu arah (One Way) di Jalur Puncak, Bogor, Sabtu (25/1). Pemberlakuan One Way ini diterapkan karena sudah adanya kepadatan kendaraan dari arah Cianjur menuju Jakarta. “Memang indikator sudah terlihat ekor kendaraan sudah mulai panjang dari gunung mas,”ujar Kasatlantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama kepada media. Kendati begitu, One […]

  • Jadwal Leg Kedua 16 Besar Liga Champions

    • calendar_month Sen, 10 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Leg kedua 16 besar Liga Champions akan digelar pada Rabu dan Kamis dini hari WIB, menampilkan duel menarik antara Liverpool melawan PSG dan Atletico Madrid melawan Real Madrid. Pertandingan-pertandingan leg keduaini sangat penting, karena akan menentukan tim-tim mana yang akan melanjutkan perjalanan mereka ke perempatan final. Di Stadion Anfield, Liverpool akan menjamu Paris […]

  • Makelar Zarof Dapat Gratifikasi 1 T tapi Hanya Lapor Karangan Bunga

    • calendar_month Rab, 16 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Berita terbaru datang dari Zarof Ricar, seorang makelar kasus di Mahkamah Agung (MA) yang sekarang tengah diselidiki oleh jaksa. Dalam proses penyelidikan ini, berbagai trik yang digunakan Zarof untuk menyembunyikan harta ilegalnya satu per satu mulai terungkap. Zarof, yang menjabat sebagai pejabat di MA, seharusnya melaporkan dugaan penerimaan korupsi sebagai bentuk itikad baik seorang penyelenggara negara. Namun, selama satu dekade […]

  • 13 Sumber Karbohidrat Kompleks Pengganti Nasi Putih, Aman untuk Diet dan Gula Darah

    13 Sumber Karbohidrat Kompleks Pengganti Nasi Putih, Aman untuk Diet dan Gula Darah

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Dalam kondisi tertentu, ada kalanya Anda perlu mencari alternatif makanan pengganti nasi putih, sebagai sumber karbohidrat yang lebih sehat. Walaupun nasi putih bermanfaat sebagai sumber energi dan mudah dicerna, Anda perlu berhati-hati karena asupan berlebihan dapat meningkatkan risiko kesehatan. Apa saja alternatif makanan pengganti nasi yang bisa Anda coba? Simak lengkapnya dalam artikel […]

expand_less