Breaking News
light_mode
Trending Tags

Wahyudin Moridu Siapa? Anggota DPRD Gorontalo yang Viral Sebut Akan ‘Miskinkan Negara’

  • account_circle Dheza
  • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Bogorplus.id – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Wahyudin Moridu viral usai menampilkan dirinya berseloroh akan “memiskinkan negara” dan “merampok uang rakyat”.

Pernyataan itu dilontarkan sambil tertawa terbahak-bahak, memicu reaksi keras dari masyarakat.

Dalam video tersebut, Wahyudin terlihat sedang berada dalam sebuah mobil bersama seorang wanita, yang dijuluki “hugel” atau hubungan gelap.

Dengan santai, Wahyudin mengaku, menggunakan uang negara untuk keperluan pribadinya saat perjalanan menuju Makassar.

Menanggapi kontroversi video viral, Wahyudin segera mengeluarkan permintaan maaf melalui akun Facebook pribadinya pada Jumat, 19 September 2025.

Ia menegaskan, perbuatannya salah dan tidak mencerminkan etika seorang pejabat publik.

“Jujur dari hati yang paling dalam saya tidak bermaksud demikian. Atas kejadian ini saya mohon maaf beribu-ribu maaf kepada seluruh rakyat Gorontalo, khususnya kepada semua pendukung dan keluarga saya.”

Lantas, siapakah sebenarnya Wahyudin Moridu yang tengah viral usai melontarkan pernyataan kontroversional?

Siapa Wahyudin Moridu?

Wahyudin Moridu, yang akrab disapa Wahyu merupakan putra dari mantan Bupati Boalemo, Darwis Moridu, yang pernah terjerat kasus korupsi terkait program Jalan Usaha Tani (JUT) di Dinas Pertanian Kabupaten Boalemo pada Tahun Anggaran 2019.

Selain keturunan pejabat, Wahyu juga memiliki catatan kontroversial dalam kehidupan pribadinya.

Ia pernah menjalani hukuman enam bulan penjara akibat kasus penganiayaan.

Meski demikian, Wahyu memilih menapaki jejak politik sang ayah dengan aktif di dunia legislatif.

Dia juga memulai kariernya sebagai anggota DPRD Kabupaten Boalemo periode 2019-2024.

Pada Pemilihan Legislatif 2024, Wahyu berhasil terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi Gorontalo, mewakili daerah pemilihan Boalemo dan Pohuwato.

Saat ini, dirinya menjabat sebagai anggota Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo.

Sebagai kader PDI Perjuangan, Wahyu dikenal cukup vokal dalam menyuarakan isu-isu masyarakat.

Namun, perjalanan politiknya tidak lepas dari kontroversi. Pada Maret 2020, ia ditangkap bersama dua anggota DPRD lainnya di Jakarta atas kasus penyalahgunaan narkoba.

Wahyu kemudian mengakui secara terbuk dirinya pernah kecanduan obat-obatan terlarang selama bertahun-tahun sebelum menjalani proses rehabilitasi.

  • Penulis: Dheza

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gunung Munara, Bukit Penuh Legenda dan Situs Sakral di Bogor

    Gunung Munara, Bukit Penuh Legenda dan Situs Sakral di Bogor

    • calendar_month Jum, 8 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Terletak di Kampung Sawah, Rumpin, Bogor, Gunung Munara berbeda dari gunung pada umumnya dan lebih tepat jika disebut bukit. Ketinggian puncaknya hanya sekitar 30 meter di atas permukaan laut. Namun, gunung ini menyimpan banyak rahasia dan peninggalan sejarah, seperti petilasan Si Kabayan, Batu Belah, Istal Kuda, serta berbagai situs sakral yang penuh misteri. […]

  • Pemkab Bogor Sampaikan Tiga Raperda di Rapat Paripurna 

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama DPRD menggelar rapat paripurna, Jumat (23/5). Ada tiga usulan raperda yang disampaikan oleh Bupati Bogor Rudy Susmanto kepada anggota DPRD Kabupaten Bogor. Ketiga Raperda itu diantaranya, Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Kabupaten Bogor Nomor 11 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Kedua, Raperda tentang […]

  • Green Canyon Karawang: Tempat Wisata Keluarga dengan Alam Asri dan Wahana Air Seru

    Green Canyon Karawang: Tempat Wisata Keluarga dengan Alam Asri dan Wahana Air Seru

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Putri
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Green Canyon Karawang merupakan destinasi wisata yang dijamin membuat kamu nyaman untuk berlama-lama menikmati suasana alam. Green Canyon Karawang menawarkan nuansa alami yang berbeda dengan objek wisata air lainnya. Kondisi Green Canyon Karawang saat ini sangat recommended untuk dikunjungi. Dengan memiliki ragam spot foto yang unik dan instagramable, Green Canyon Karawang juga memiliki […]

  • Mantan Bupati Bogor Rachmat Yasin Puji Konfercab XII PCNU : Lebih Dinamis dan Penuh Semangat Persatuan

    • calendar_month Ming, 27 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Mantan Bupati Bogor, Rachmat Yasin turut menghadiri konferensi cabang (Konfercab) ke XII PCNU Kabupaten Bogor yang berlangsung di Hotel Bigland Sentul, Sabtu (26/4). Rachmat Yasin mengatakan, Konfercab ke XII PCNU Kabupaten Bogor lebih dinamis dari Konfercab sebelumnya. Menurutnya,Kedinamisan itu menandakan keinginan para pengurus untuk memajukan organisasi. “Dalam Konfercab nya ini kayak betul-betul berbeda dari […]

  • Wisata Pabangbon Tempat Foto Menarik di Leuwiliang Bogor

    Wisata Pabangbon Tempat Foto Menarik di Leuwiliang Bogor

    • calendar_month Sen, 21 Jul 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Wisata Panorama Pabangbon adalah sebuah tempat wisata yang menyajikan keindahan alam yang menawan. Lokasinya yang berada di kawasan hutan pinus memberikan udara yang segar dan bersih. Terletak pada ketinggian sekitar 720 mdpl, Wisata Panorama Pabangbon menawarkan pemandangan perbukitan yang hijau dan alami. Sesampainya di Wisata Panorama Pabangbon, pengunjung sudah dapat menikmati pemandangan alam […]

  • Dedie A. Rachim Tanggapi Laporan Indikasi Keracunan MBG

    • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor telah menerima laporan mengenai adanya indikasi keracunan dari Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang disediakan oleh Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Bosowa Bina Insani, Sukadamai, Tanah Sareal. Menanggapa situasi ini, Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menginstruksikan Kepala Dinas Kesehatan untuk segera melakukan pemantauan dan pemeriksaan terhadap […]

expand_less