Breaking News
light_mode
Trending Tags

250 Ribu Tiket Whoosh Terjual Selama Libur Lebaran 2025

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Selama libur Lebaran, KCIC telah melayani sekitar 250 ribu penumpang Whoosh, dengan rata-rata jumlah penumpang harian mencapai 20-21 ribu. Angka ini menunjukkan peningkatan yang signifikan dibandingkan hari-hari biasa, di mana jumlah penumpang berkisar antara 16-18 ribu per hari.

General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, menyatakan bahwa puncak perjalanan selama libur Lebaran terjadi pada Kamis, 3 April, di mana KCIC mencatat jumlah penumpang tertinggi dalam satu hari, yakni sebanyak 22. 340 penumpang.

“Penumpang pada keberangkatan beberapa hari terakhir didominasi oleh penumpang yang memanfaatkan Whoosh untuk berlibur baik ke Bandung, Jakarta, juga Karawang. KCIC memprediksi angka ini akan terus meningkat hingga mencapai 24 ribu penumpang per hari menjelang akhir periode libur Lebaran,” ujar Eva.

Selama periode tersebut, rute Halim-Padalarang menjadi favorit, mencatat total 86 ribu penumpang, diikuti rute Padalarang-Halim dengan 77 ribu penumpang, dan rute Halim-Tegalluar Summarecon yang diisi oleh 35 ribu penumpang.

Dari data mengenai jumlah penumpang, Stasiun Halim menjadi yang paling ramai dengan total 234 ribu penumpang.

Stasiun Padalarang mencatat 170 ribu penumpang, disusul oleh Stasiun Tegalluar Summarecon dengan 69 ribu penumpang, dan Stasiun Karawang dengan 15 ribu penumpang.

KCIC mengajak masyarakat untuk melakukan pemesanan tiket secara online melalui aplikasi Whoosh, situs web ticket. kcic. co. id, Access by KAI, Livin’ by Mandiri, BRImo, Wondr by BNI, Tiket. com, serta secara offline di loket dan mesin tiket di stasiun.

Pemesanan melalui aplikasi Whoosh memberikan keuntungan tambahan, seperti fitur refund dan reschedule yang dapat dilakukan secara online demi kenyamanan penumpang.

Eva menambahkan, “Dengan meningkatnya jumlah penumpang, kami mengimbau masyarakat untuk merencanakan perjalanan lebih awal agar pengalaman bepergian tetap nyaman dan lancar.”

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Toyota Calya dan Soluna Terlibat Adu Banteng, Pengemudi Tewas Ditempat

    Toyota Calya dan Soluna Terlibat Adu Banteng, Pengemudi Tewas Ditempat 

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jl. Achmad Adna Wijaya, Kota Bogor, Kamis (5/6), sekitar pukul 05.45 WIB. Kecelakaan itu melibatkan dua kendaraan yakni Toyota Calya bernopol F-1729-FBT dan Toyota Soluna B-1569-UEN. Adu banteng ini menyebabkan pengemudi Toyota Soluna mengalami luka-luka hingga meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kanit Gakkum Polresta Bogor Kota, AKP […]

  • Kota Bogor Diguncang Gempa 4,1 Magnitudo, 10 Rumah Rusak,  Berikut Datanya ! 

    • calendar_month Kam, 10 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Kota Bogor diguncang gempa 4,1 magnitudo pada Kamis (10/4) pukul 22:16 WIB. Akibat gempa yang terjadi itu, 10 rumah dilaporkan mengalami kerusakan. Adapun episenter gempa terletak pada koordinat 6.62 LS dan 106.8 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 2 km Tenggara Kota Bogor pada kedalaman 5 kilometer. Berikut data rumah rusak yang […]

  • DPR Minta Jaminan Perlindungan untuk Pengiriman TKI ke Arab Saudi

    • calendar_month Sen, 17 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Charles Honoris, menekankan pentingnya melindungi pekerja migran Indonesia (PMI) agar tidak kembali menjadi korban akibat pencabutan moratorium pengiriman tenaga kerja ke Arab Saudi. Ia menggarisbawahi perlunya perlindungan hukum yang kuat jika pemerintah memutuskan untuk mencabut moratorium ini. “Kita semua berharap kejadian-kejadian buruk di masa lalu tidak terulang […]

  • 3 TNI Penembak Bos Rental Mobil Dijatuhi Hukuman 4 Tahun Sampai Penjara Seumur Hidup

    • calendar_month Sel, 25 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Majelis hakim Pengadilan Militer Jakarta menjatuhkan hukuman penjara kepada tiga terdakwa yang terlibat dalam kasus penembakan bos rental mobil, Ilyas Abdurrahman, serta penadahan mobil. Ketiga terdakwa tersebut adalah Kelasi Kepala Bambang Apri Atmojo, Sertu Akbar Adli, dan Sertu Rafsin Hermawan. Dalam putusannya, Bambang dan Akbar dijatuhi hukuman penjara seumur hidup, sementara Rafsin dipidana dengan 4 […]

  • Ini Rangkaian Kegiatan Mahkota Binokasih di Kabupaten Bogor 

    • calendar_month Rab, 16 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogoplus.id- Mahkota Raja Pajajaran Binokasih akan singah bermalam di Kabupaten Bogor. Ini kali pertama bumi tegar beriman menjadi lokasi kirab mahkota itu. Kirab ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 20 hingga 22 April 2025. Nantiya Mahkota akan berkunjung ke wilayah Ciamis, Bogor dan kembali ke Sumedang. Sekedar Infomasi, Mahkota Raja Pajajaran ini terakhir […]

  • Tanggapan Wihaji Terkait Vasektomi Sebagai Syarat Bansos

    • calendar_month Kam, 8 Mei 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Usulan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengenai vaksetomi sebagai syarat penerima bantuan sosial (bansos) telah memicu berbagai pendapat pro dan kontra. Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga yang juga menjabat sebagai Kepala BKKBN, Wihaji, memberikan tanggapannya terkait hal ini. Wihaji menjelaskan bahwa perdebatan mengenai vasektomi sudah berlangsung sejak tahun 1977, dan telah diangkat kembali pada […]

expand_less