Breaking News
light_mode
Trending Tags

2 Anggota Polda Sumut Lakukan Pemerasan Terhadap 12 Kepala Sekolah

  • account_circle Tim Bogor Plus
  • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
  • comment 0 komentar

bogorplus.id – Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Kortas Tipikor) Polri telah menetapkan dua anggota Polda Sumatera Utara sebagai tersangka dalam kasus pemerasan terhadap 12 kepala sekolah.

Kedua tersangka tersebut adalah mantan PS Kasubdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut, Ramli (RS), dan penyidik pembantu, Bayu (BSP).

Pada konferensi pers yang digelar di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (19/3), Kakortas Tipikor Polri, Irjen Cahyono Wibowo, menjelaskan bahwa kedua tersangka terlibat dalam praktik pemerasan yang dimulai sejak tahun 2024.

Awalnya, Bayu dan timnya meminta proyek pekerjaan DAK Fisik kepada Dinas Pendidikan dan para kepala sekolah SMKN di Sumatera Utara.

Dinas Pendidikan kemudian mengumpulkan seluruh kepala sekolah penerima DAK Fisik untuk memberikan kesempatan kepada Bayu menyampaikan permintaannya secara langsung.

Cahyono menyebut bahwa Bayu lalu membuat surat pengaduan masyarakat fiktif yang mengatasnamakan LSM APP terkait dugaan tindak pidana korupsi Dana BOSP.

“Selanjutnya BSP memerintahkan NVL untuk membuat administrasi Dumas termasuk surat undangan kepada Kepsek,” ungkapnya. Setelah para kepala sekolah hadir, mereka tidak diperiksa terkait Dana BOSP sesuai aduan, melainkan diminta untuk menyerahkan pekerjaan kepada BSP dan rekan-rekannya.

“Setelah kepsek datang, ternyata mereka tidak diperiksa terkait Dana BOSP sesuai Dumas namun malah diminta untuk mengalihkan pekerjaan kepada BSP dkk,” imbuhnya.

Dalam pertemuan tersebut, Cahyono juga menyatakan bahwa kepala sekolah yang menolak mengalihkan pekerjaan dimintai persentase proyek sebesar 20 persen dari anggaran.

Dari praktik pemerasan itu, Bayu berhasil menerima uang sebesar Rp437,1 juta dari empat kepala sekolah, sementara Ramli menerima Rp4,3 miliar.

“Total uang yang diserahkan kepada sdr. BSP dan sdr. TS sebanyak Rp4.757.759.000 dari 12 orang Kepsek SMKN yang bersumber dari anggaran DAK Fisik 2024,” lanjutnya.

Cahyono juga menginformasikan bahwa pihak penyidik telah menyita uang tunai sebesar Rp400 juta yang disimpan dalam koper di mobil milik tersangka Ramli.

Saat ini, kedua tersangka telah menerima sanksi pemecatan atau Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) dan ditahan di Rutan Bareskrim Polri.

 

  • Penulis: Tim Bogor Plus

Rekomendasi Untuk Anda

  • Salat Ied di Lapangan Tegar Beriman, Bupati Bogor Sampaikan Makna Idul Fitri 

    • calendar_month Sen, 31 Mar 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id– Bupati Bogor Rudy Susmanto bersama Wakil Bupati Bogor Ade Ruhandi melaksanakan Salat Ied di Lapangan Tegar Beriman, Cibonong, Senin (31/3). Salat Ied yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor itu dihadiri berbagai elemen masyrakat dan pejabat ASN. Bupati Bogor, Rudy Susmanto menyampaikan Ramadan tahun 2025 merupakan momentum penuh makna. Kata Rudy, hari pertama bulan […]

  • Ketua DPRD Sastra Winara Hadiri Festival Pencak Silat Tingkat Kabupaten Bogor 

    • calendar_month Sen, 14 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara menghadiri acara festival pencak silat yang digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Acara festival pencak silat itu berlangsung di Gedung Laga Satria, Pakansari, Cibinong, Senin (14/4) Satra mengatakan, festival pencal silat itu merupakan hal yang penting untuk diadakan setiap tahunya. Menurut dia, melalui festival itu dapat terus […]

  • Siapa Orang Tua Raya? Bocah Sukabumi 4 Tahun yang Tewas Karena Infeksi Cacing Gelang

    Siapa Orang Tua Raya? Bocah Sukabumi 4 Tahun yang Tewas Karena Infeksi Cacing Gelang

    • calendar_month Sel, 19 Agu 2025
    • account_circle Dheza
    • 0Komentar

    Bogorplus.id – Raya, bocah perempuan berusia 4 tahun asal Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, meninggal dunia dengan kondisi tubuh dipenuh cacing gelang atau askariasis. Peristiwa tragis ini terekam dalam video berdurasi sembilan menit yang diunggah oleh lembaga filantropi Rumah Teduh dan viral di media sosial. Video tersebut memperlihatkan bagaimana Raya dirawat di ICU tanpa […]

  • Jelang Nataru, Satpol PP Kabupaten Bogor Perketat Pengawasan Villa di Kawasan Puncak

    Jelang Nataru, Satpol PP Kabupaten Bogor Perketat Pengawasan Villa di Kawasan Puncak

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Sandi
    • 0Komentar

    bogorplus.id-Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) Satpol PP Kabupaten Bogor akan meningkatkan pengawasan villa di kawasan Puncak. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Bogor, Cecep Imam Nagarasid. Kata dia, kawasan Puncak dikenal padat kunjungan oleh wisatawan saat Nataru. Ia meminta semua perangkat terkait agar menyamakan tujuan untuk menyukseskan Nataru di kawasan Puncak Bogor. […]

  • Cara Menentukan Jurusan Kuliah yang Sesuai dengan Potensi Diri

    Cara Menentukan Jurusan Kuliah yang Sesuai dengan Potensi Diri

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle Putri Rahmatia Isnaeni
    • 0Komentar

    bogorplus.id – Saat akan memasuki fase perkuliahan. Salah satu keputusan yang sangat krusial adalah memilih jurusan yang akan diambil di perguruan tinggi. Beberapa orang sudah memiliki keputusan mengenai jurusan yang mereka inginkan. Namun, ada juga yang masih merasa ragu dalam memilih jurusan. Belum lagi ada yang perlu mempertimbangkan harapan orangtua mereka. Jika kamu masih merasa […]

  • KSSU Organda Balikin Uang Rp 11,2 Juta, Buntut Ramai Isu Pemotongan Kompensasi Sopir 

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • account_circle Tim Bogor Plus
    • 0Komentar

    bogorplus.id- Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor membantah terkait keterlibatanya dalam pemotongan uang kompenasi yang diberikan Gubernur Jawa Barat kepada para sopir angkot. Sebelumnya Gubernur Jawa Barat menelpon salah satu sopir angkot yang uang kompensasinya diduga disunat. Sopir itu menyebut, ada tiga pihak yang terlibat dalam pemotongan uang kompensasi itu diantaranya, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor, […]

expand_less